Bursa Transfer: Roberto Firmino Dikabarkan Akan Pindah ke Klub Arab Saudi Al-Ahli Usai Tinggalkan Liverpool

Reporter

Antara

Senin, 26 Juni 2023 09:41 WIB

Pemain Liverpool Roberto Firmino melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 9 April 2023. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain asal Brasil, Roberto Firmino, dilaporkan bakal pindah ke klub Arab Saudi, Al-Ahli. Mantan bintang Liverpool tersebut dikabarkan sedang melakukan pembicaraan dengan klub tersebut.

Saat ini Firmino masih berstatus tanpa klub sejak meninggalkan Anfield karena kontraknya habis di akhir musim lalu. Kini dia memiliki kesempatan untuk bermain di klub dan kompetisi baru.

"Al-Ahli sedang melakukan pembicaraan untuk mendatangkan Roberto Firmino. Proses negosiasi masih berjalan, dan sekarang tinggal menunggu keputusan dari sang pemain," kata pakar transfer asal Italia, Romano di akun resmi Twitter-nya pada Senin, 26 Juni 2023.

Bahkan, Al-Ahli dilaporkan sudah mempersiapkan pemeriksaan medis andai proses transfer Firmino rampung akhir pekan ini.

Jika kesepakatan dengan Al-Ahli tercapai, Firmino akan menjadi pemain dari Liga Eropa yang hijrah ke Liga Arab Saudi. Sejak tahun lalu, negara tersebut telah mulai memboyong para pemain bintang dari liga Eropa, seperti Cristiano Ronaldo, N'Golo Kante, Ruben Neves, Karim Benzema, dan terbaru bek Chelsea Kalidou Kolibaly.

Advertising
Advertising

Namun, masih belum diketahui apakah Firmino akan menerima pinangan Al-Ahli atau memilih untuk kembali bermain sepak bola di Brasil.

Firmino memulai karier sepak bola profesionalnya di kub Brasil Figueirense dari 2009 sampai 2010. Dia kemudian pindah ke Eropa dan bermain untuk klub asal Jerman 1899 Hoffenheim selama lima musim sampai 2014/15.

Pemain Brasil itu kemudian diboyong Liverpool pada musim 2015/16 dan bermain hingga delapan musim. Dia total telah mencetak 362 dan 111 gol di semua kompetisi untuk Liverpool.

Dia mampu mempersembahkan sejumlah trofi bagi Liverpool yaitu trofi Liga Premier Inggris, FA Cup, EFL Cup, FA Community Shield, Liga Champions, Super Cup dan FIFA Club World Club.

Sementara itu, Roberto Firmino juga berhasil membantu timnas Brasil memenangkan piala Copa America pada 2019. Dia total telah tampil 55 kali dan mencetak 17.

Pilihan Editor: Kalidou Koulibaly Resmi Berseragam Al Hilal

Berita terkait

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

1 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

3 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Kemenag: Ibadah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Dideportasi hingga Denda Setara Rp 42,5 Juta

5 jam lalu

Kemenag: Ibadah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Dideportasi hingga Denda Setara Rp 42,5 Juta

Jemaah tanpa visa haji resmi bisa dikenakan sanksi deportasi dan dilarang memasuki Arab Saudi sesuai jangka waktu yang diatur UU

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

6 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

13 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

1 hari lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

1 hari lalu

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

2 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

Bamsoet mengapresiasi penambahan kuota haji sebesar 20 ribu orang pada tahun 2024, sehingga total kuota Jemaah Haji Indonesia menjadi 241.000 orang.

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

3 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya