Liga 1: Persib Bandung Ditahan Madura United 1-1, Luis Milla Maklum

Minggu, 2 Juli 2023 21:07 WIB

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. Doc. PT LIB.

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Persib Bandung Luis Milla memaklumi hasil imbang 1-1 yang diraih timnya saat menjamu Madura United di laga perdana Liga 1 pada Minggu, 2 Juli 2023. Menurut dia, pertandingan di awal musim umumnya berjalan sulit untuk kedua tim.

Laga Persib Bandung vs Madura United berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Tim tamu unggul lebih dulu melalui gol cepat Hugo Gomes pada menit kelima.

Maung Bandung baru bisa menyamakan kedudukan menjelang akhir pertandingan, tepatnya pada menit ke-79 lewat titik putih. David da Silva yang menjadi eksekutor sukses menuntaskan tugasnya dengan baik.

"Saya rasa ini merupakan tipikal pertandingan awal di setiap musimnya. Ini laga yang sulit bagi kedua tim," ujar Milla dikutip dari laman resmi klub.

Pelatih asal Spanyol itu menyoroti pertahanan Persib yang kebobolan gol di awal pertandingan. Meski begitu, dia tetap mengapresiasi upaya para pemainnya untuk menyamakan kedudukan.

Advertising
Advertising

Milla menilai anak asuhnya tampil cukup baik, terutama di babak kedua. Beberapa kali, serangan dilakukan dari sisi sayap. Namun mantan pelatih timnas Indonesia itu menyebutkan Persib seharusnya dapat meraih hasil yang lebih baik.

"Tadi pemain juga sudah berusaha melalui kedua sayap, mereka bermain dengan baik. Di babak kedua, tim sudah bekerja dan berjuang hingga akhirnya bisa mencetak gol dan menyamakan kedudukan," ucapnya.

"Tetapi ini sepak bola. Saya merasa senang dengan spirit dan perjuangan pemain meski harusnya kami mendapat hasil yang lebih baik," kata dia menambahkan.

Dalam laga tersebut, lima pemain anyar Persib melakoni debut dalam balutan seragam biru. Mereka adalah Tyronne Gustavo del Pino, Alberto Rodriguez, I Putu Gede, Edo Febriansyah, dan Ryan Kurnia.

Namun hanya Tyronne yang gagal tampil maksimal. Ia masuk menggantikan Beckham Putra di awal babak kedua, lalu terpaksa harus ditarik keluar lagi pada menit ke-70 karena mengalami masalah di bagian engkel.

Atas hasil ini, Persib menduduki peringkat enam klasemen sementara, sedangkan Madura United berada satu tingkat di atasnya. Kedua tim sama-sama mengoleksi satu poin.

Pilihan editor: Kylian Mbappe Minta Rp 3,9 Triliun Jika PSG Menjualnya Musim Panas Ini

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

2 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

10 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

13 jam lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

15 jam lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

17 jam lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

1 hari lalu

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

Bojan Hodak berharap pemain Persib Bandung termotivasi lebih meraih kemenangan atas Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya