Bursa Transfer Liga Spanyol: Barcelona Datangkan Oriel Romeu untuk Gantikan Sergio Busquets

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 18 Juli 2023 05:50 WIB

Pemain Southampton Oriol Romeu, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Manchester City pada pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium, Manchester, 30 November 2017. REUTERS/Andrew Yates

TEMPO.CO, Jakarta - Klub Liga Spanyol Barcelona dikabarkan telah mencapai kesepakatan kontrak dengan gelandang bertahan Girona, Oriel Romeu.

Dilansir dari Daily Mail, Senin, Oriel Romeu didatangkan kembali ke Stadion Camp Nou setelah memperkuat Blaugrana pada musim 2010-2011.

Kesepakatan yang terjalin antara kedua klub juga melibatkan gelandang Pablo Torre untuk dipinjamkan menuju Girona.

Gelandang berusia 31 tahun itu diplot oleh pelatih Barcelona Xavi Hernandez untuk menggantikan peran dari Sergio Busquets yang tidak memperpanjang kontrak di akhir musim ini.

Selain itu pemain binaan dari akademi Barcelona, La Masia itu menjadi alternatif El Barca yang kemungkinan juga akan ditinggalkan oleh Franck Kessie.

Romeu menjadi penandatanganan yang memungkinkan saat ini, karena Barcelona sedang dalam situasi krisis finansial sementara penandatanganan mantan pemain Chelsea dan Southampton itu memerlukan biaya yang rendah sekitar 4,5 juta Euro.

Bersama dengan Girona musim 2022/2023, Romeu telah mencatatkan 34 pertandingan di semua kompetisi dan mencetak dua gol.

Barca Juga Dapatkan Vitor Roque

Sebelumnya, Barcelona juga telah menyepakati untuk mendatangkan penyerang muda Vitor Roque dari klub Brasil Athletico Paranaense.

Penyerang 18 tahun itu akan bergabung ke Barca pada awal musim 2024/2025, pada kesepakatan yang berlangsung sampai musim panas 2031.

"Klausa pelepasan bernilai 500 juta euro," kata Barcelona dalam pernyataannya seperti dikutip dari AFP.

Media-media Spanyol memperkirakan klub Katalan itu akan harus membayar biaya transfer sebesar 30 juta euro untuk mendapatkan pemain Brasil itu, sedangkan 31 juta euro lainnya akan dibayarkan dalam bentuk berbagai add-on.

Barcelona telah mendatangkan Ilkay Gundogan dan Inigo Martinez dengan cuma-cuma pada bursa transfer musim panas ini. Klub raksasa Katalan itu masih dililit masalah kesulitan finansial.

Advertising
Advertising

Mereka saat ini hanya dapat menghabiskan 50 persen dari simpanan atau pendapatan barunya, karena pembatasan finansial Liga Spanyol melampaui batas pengeluaran mereka, sebagaimana yang ditentukan oleh operator Liga Spanyol.

Roque merupakan salah satu pemain muda berbakat yang diincar oleh sejumlah klub besar. Ia mengoleksi enam gol dari enam pertandingan terakhirnya.

Sang penyerang mengukir debutnya untuk tim nasional Brazil pada Maret, dan dapat bermain di area-area melebar serta tampil bagus saat dimainkan di sektor tengah.

Roque menjadi pencetak gol terbanyak di Kejuaraan Amerika Selatan U-20 pada awal tahun ini, dengan koleksi enam gol sambil mengantar Brasil menjadi juara.

Barcelona masih mencari gelandang bertahan untuk menggantikan kapten Sergio Busquets, yang meninggalkan klub pada akhir musim lalu untuk bergabung dengan Inter Miami.

Pilihan Editor: Andre Onana Bukan Satu-satunya Kiper yang Jadi Target Manchester United

Berita terkait

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

22 jam lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

1 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

3 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

4 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

4 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

6 hari lalu

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

8 hari lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

9 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

9 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya