Jadwal Live dan Prediksi PSM Makassar vs Barito Putera di Pekan Ke-12 Liga 1 Jumat Sore

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 15 September 2023 11:22 WIB

Laga Liga 1: PSM Makassar vs Barito Putera.

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 1 pekan ke-12 pada Jumat, 15 September 2023, akan menampilkan pertandingan PSM Makassar vs Barito Putera. Kedua tim akan berhadapan di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, mulai 15.00 WIB dengan disiarkan langsung Indosiar.

PSM Makassar masih berupaya mendaki papan klasemen dan belum tampil memuaskan sejauh ini. Dalam 11 pertandingan, sang juara bertahan hanya menang empat kali, dan kini terpaku di peringkat kesepuluh.

Hal sebaliknya terjadi kepada Barito Putera. Musim lalu mereka kesulitan, tapi kini menjadi salah satu tim paling berbahaya. Laskar Antasari menduduki tangga kedua klasemen, juga memperlihatkan ketajaman luar biasa. Gelontoran 20 gol mereka cuma kalah dari Madura United (21).

Main di kandang diharapkan menjadi keuntungan bagi PSM Makassar. Namun, Stadion Gelora BJ Habibie bukan lagi tempat yang menakutkan. Musim ini, Juku Eja sudah dua kali tumbang di hadapan pendukung sendiri, yakni versus Dewa United (0-2) di pekan kedua dan lawan Persik Kediri (1-2) di pekan keenam.

Sedikit motivasi, terakhir kali Barito Putera berkunjung, PSM Makassar mampu menang telak 4-1.

Advertising
Advertising

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, tahu betul ancaman yang bakal dihadirkan Barito Putera pada laga nanti. Oleh karena itu, dia meminta pasukannya tampil habis-habisan serta para suporter untuk memberi dukungan penuh Stadion Gelora BJ Habibie.

"Besok akan menjadi pertandingan yang sulit karena kita ketahui Barito adalah tim yang kuat musim ini. Dari segi gol memasukkan, mereka yang kedua terbaik," kata Bernardo Tavares.

"Seperti yang Anda tahu, kami meraih dua kemenangan kandang begitu juga kekalahan. Jadi, kalau suporter besok tidak datang membantu kami, maka Barito akan menjadi tim favorit," kata dia.

Kondisi skuad PSM Makassar juga belum terlalu sempurna. Meskipun Safrudin Tahar sudah bebas dari sanksi, duo Yakob dan Yance Sayuri diragukan tampil akibat cedera. Sementara kapten Wiljan Pluim juga tak kunjung dipercaya sebagai starter meskipun belakangan sudah terlihat di bangku cadangan.

PSM Makassar tampaknya masih akan mengandalkan Everton Nascimento dan Adilson Silva untuk merobek jala lawan, plus Kenzo Nambu sebagai senjata rahasia.

Misi Barito Putera saat menyambangi Parepare jelas, mereka ingin pulang dengan tiga poin. Hal itu dibutuhkan untuk menjaga persaingan dengan Madura United di puncak klasemen Liga 1 2023-2024.

Namun, selain itu ada pula misi personal, yakni milik sang pelatih Rahmad Darmawan. Dia belum sekalipun menang atas PSM Makassar di Liga 1. Sejak 2018, tim-tim yang ditangani RD selalu gagal meraup poin penuh ketika bertemu Juku Eja. Dalam delapan pertandingan, hasil terbaiknya cuma tiga kali imbang.

Hal ini bakal kembali menjadi sorotan, tapi Rahmad Darmawan coba mengabaikannya. "Kita harus fokus hanya ke pertandingan saja agar bisa mengalahkan tim dengan kualitas seperti PSM Makassar," katanya jelang laga.

Coach RD, begitu dia biasa disapa, ingin anak asuhnya melanjutkan tren positif yang sudah dirangkai sejak awal musim.

Gustavo Tocantins kembali menjadi tumpuan lini depan usai melesakkan lima gol dalam enam laga terakhir. Dia akan dibantu Murilo Mendes, yang tak kalah tajam dari sisi sayap. Makan Konate, yang baru bergabung dari Rans Nusantara FC, juga bisa menjadi sumber gol alternatif.

Perkiraan Susunan Pemain

PSM Makassar (3-5-2): Reza Arya Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Dzaky Asraf, Ananda Raehan, M Arfan, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu; Adilson Silva, Everton Nascimento.
Pelatih: Bernardo Tavares.

Barito Putera (3-4-3): Ega Rizky; Hasyim Kipuw, Renan Alves, Carli de Murga; Ilham Mahendra, Bayu Pradana, Makan Konate, Frendi Saputra; Bagus Kahfi, Gustavo Tocantins, Murilo Mendes.
Pelatih: Rahmad Darmawan.

Pertemuan Terakhir Kedua Tim

09/02/2023 - PSM Makassar 4-1 Barito Putera

10/01/2023 - Barito Putera 1-1 PSM Makassar

28/01/2022 - Barito Putera 1-2 PSM Makassar

27/09/2021 - PSM Makassar 0-2 Barito Putera

15/03/2020 - PSM Makassar 1-1 Barito Putera.

Prediksi PSM Makassar vs Barito Putera

PSM Makassar, yang merupakan juara bertahan, masih tercecer di posisi ke-10. Sedangkan Barito ada di urutan kedua. Posisi ini mencerminkan performa mereka di awal musim ini. Namun, mengingat PSM akan bermain di kandang, kedua tim bisa dikatakan memiliki peluang sama besar untuk menang.

Pilihan Editor: Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola Malam Ini

Berita terkait

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

4 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

6 jam lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

10 jam lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

21 jam lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

22 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

Bojan Hodak berharap pemain Persib Bandung termotivasi lebih meraih kemenangan atas Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Persib Bandung memiliki catatan apik saat tampil di kandang, sementara Bali United unggul rekor head to head atas Maung Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

2 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

2 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

2 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

Madura United berhasil meraih kemenangan atas Borneo FC pada leg pertama babak semifinal Championships Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya