Rekap Hasil Bola Sabtu Dinihari 16 September 2023: PSG Kalah, Bayern Seri, Al Hilal menang

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 16 September 2023 05:17 WIB

Pemain PSG Kylian Mbappe. REUTERS/Gonzalo Fuentes

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Sabtu dinihari, 16 September 2023, menampilkan rangkaian pertandingan Liga Prancis, Liga Jerman, Liga Spanyol, dan Liga Arab Saudi.

Dari Liga Prancis, Paris Saint-German (PSG) mendapat pukulan saat menjamu Nice. Mereka kalah 2-3.

PSG tertekan meski menurunkan bintangnya, Kylian Mbappe yang malam itu memborong dua gol. Mereka kebobolan oleh gol Teremas Moffi pada menit ke-21.

Mbappe menyamakan kedudukan buat PSG dengan golnya pada menit ke-29. Namun, Nice kembali memimpin lewat Gaetan Laborde pada menit ke-53.

Keunggulan itu bertambah berkat gol kedua Moffi pada menit ke-68. PSG kemudian hanya bisa menambah satu gol lewat Mbappe, pada menit ke-87.

Advertising
Advertising

Kekalahan ini menjadi yang pertama dialami PSG dalam lima laga. Namun, mereka sudah dua kali bermain imbang. Kini, tim juara bertahan itu hanya menempati posisi ketiga klasemen dengan nilai 8, di bawah Monaco (10) dan Nice (9).

Dari Liga Jerman, Bayern Munchen hanya mampu meraih hasil imbang 2-2 saat menjamu Bayer Leverkusen.

Gol Bayern dicetak oleh Harry Kane dan Leon Goretzka. Sedangkan gol Leverkusen diceploskan Ale Grimaldo dan Ezequiel Palacios.

Bayern kini menempati posisi kedua klasemen dengan nilai 10 dari 4 laga. Mereka kalah selisih gol dari Leverkusen yang ada di puncak.

Dari Liga Spanyol Rayo Vallecano mengalahkan Alaves 2-0. Kini Vallecano menempati posisi keempat klasemen dengan nilai 10 dari 5 laga, unggul 4 laga dari Alaves di posisi ke-12.

Sementara itu, dari Liga Arab Saudi, Al Hilal mengalahkan Al Riyadh 6-1. Aleksandar Mitrovic dan Malcom ikut menyumbang gol. Namun, bintang dalam laga ini adalah Salim Al Dawasari yang memborong tiga gol.

Al Hilal nai ke puncak klasemen dengan nilai 16. Mereka unggul satu poin dari Al Ittihad. Al Riyadh ada di posisi ke-16 dengan nilai 4.

Al Nassr baru akan bermain Sabtu malam ini. Cristiano Ronaldo vs akan menyambangi markas Al Raed.

Hasil Bola Selengkapnya:

Liga Spanyol
(Pekan kelima)
Rayo Vallecano vs Alaves 2-0.

Liga Prancis
(Pekan kelima)
PSG vs Nice 2-3.

Liga Jerman
(Pekan keempat)
Bayern Munchen vs Bayer Leverkusen 2-2.

Liga Arab Saudi
(Pekan keenam)
Al Feiha vs Al Shabab 0-1
Al Hilal vs Al Riyadh 6-1
Al Khaleej vs Al Fateh 1-3.

Pilihan Editor: Tanggapi Undian, Bima Sakti Nilai Timnas U-17 Berpeluang Lolos dari Fase Grup Piala Dunia U-17

Berita terkait

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 jam lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

2 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

4 hari lalu

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

Kylian Mbappe meraih berbagai gelar individu maupun tim selama tujuh musim membela PSG.

Baca Selengkapnya

Suporter PSG Soraki Kylian Mbappe Saat Jalani Laga Terakhir Melawan Toulose di Ligue 1 Prancis

4 hari lalu

Suporter PSG Soraki Kylian Mbappe Saat Jalani Laga Terakhir Melawan Toulose di Ligue 1 Prancis

Kylian Mbappe mendapat salam perpisahan yang tak menyenangkan dari suporter PSG.

Baca Selengkapnya

PSG Rayakan Gelar Juara Ligue 1 Prancis, Ternodai Kekalahan 1-3 dari Toulouse

4 hari lalu

PSG Rayakan Gelar Juara Ligue 1 Prancis, Ternodai Kekalahan 1-3 dari Toulouse

Paris Saint-Germain (PSG) merayakan keberhasilan tim menjadi juara Ligue 1 Prancis di depan para penggemarnya di Paris. Apa kata Luis Enrique?

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pertajam Rekor Tak Terkalahkan Jadi 50 Pertandingan, Pelatih Xabi Alonso Bidik Target Baru

4 hari lalu

Bayer Leverkusen Pertajam Rekor Tak Terkalahkan Jadi 50 Pertandingan, Pelatih Xabi Alonso Bidik Target Baru

Bayer Leverkusen memperpanjang rekor tidak terkalahkan mereka di musim ini menjadi 50 pertandingan setelah mengalahkan Bochum 5-0 di Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Umumkan Keputusannya Tinggalkan PSG, Begini Luis Enrique Merespons

5 hari lalu

Kylian Mbappe Umumkan Keputusannya Tinggalkan PSG, Begini Luis Enrique Merespons

Kylian Mbappe mengumumkan kepergiannya dari PSG pada akhir musim ini melalui pesan video yang diunggahnya di akun media sosialnya pada Jumat.

Baca Selengkapnya

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

5 hari lalu

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

Al Hilal berhasil menjuara Liga Arab Saudi (Saydi Pro League) setelah menang 4-1 atas Al Hazm. Ronaldo dan Al Nassr masih berpeluang raih trofi.

Baca Selengkapnya

Profil Gregor Kobel, Kiper yang Selamatkan Borussia Dortmund ke Final Liga Champions

6 hari lalu

Profil Gregor Kobel, Kiper yang Selamatkan Borussia Dortmund ke Final Liga Champions

Gregor Kobel berperan penting saat Borussia Dortmund mengalahkan PSG di semi final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Umumkan Putusan untuk Tinggalkan PSG, Simak Pernyataan Lengkapnya

6 hari lalu

Kylian Mbappe Umumkan Putusan untuk Tinggalkan PSG, Simak Pernyataan Lengkapnya

Kylian Mbappe telah resmi mengumumkan akan cabut dari Paris Saint-Germain (PSG) di akhir musim ini.

Baca Selengkapnya