Liga 1: Arema FC Persembahkan Kemenangan atas PSS Sleman untuk Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan

Reporter

Antara

Minggu, 1 Oktober 2023 14:23 WIB

Pelatih kepala Arema FC Fernando Valente. (ANTARA/HO-MO Arema FC)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Arema FC, Fernando Valente, mengatakan bahwa kemenangan yang diraih tim asuhannya atas PSS Sleman pada pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 dipersembahkan untuk keluarga korban Tragedi Kanjuruhan yang terjadi 1 Oktober tahun lalu.

Arema FC yang berstatus sebagai tuan rumah berhasil menekuk PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, 30 September 2023.

Dalam laga itu, dua gol kemenangan dicetak Gustavo Almeida, semuanya lewat tendangan penalti pada tambahan waktu babak pertama dan menjelang babak kedua berakhir. Sementara, satu-satunya gol tim berjuluk Laskar Sambernyawa dibuat oleh Thales di babak kedua.

“Setahun lalu ada Tragedi Kanjuruhan, jadi penting hari ini juga kami persembahkan untuk keluarga korban,” kata Fernando Valente di sela jumpa pers di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Sabtu.

Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober tahun lalu pasca-pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya. Sebanyak 135 orang meninggal dan ratusan orang mengalami luka-luka dalam peristiwa yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Tiga poin kemenangan itu, dia melanjutkan, juga dipersembahkan kepada para suporter dari Malang yang merelakan waktu dan materi untuk memberikan dukungan langsung di Bali.

Pelatih asal Portugal itu juga mengungkapkan, kemenangan itu menjadi modal kuat untuk menatap laga berikutnya sekaligus memperbaiki posisi dalam klasemen agar keluar dari zona degradasi.

Advertising
Advertising

“Kami butuh poin untuk pulih ke posisi yang lebih baik tapi pada akhirnya kami coba berusaha memberikan yang terbaik untuk menang,” ujarnya.

Penyerang Arema Muhammad Rafli juga turut mempersembahkan kemenangan melawan PSS Sleman itu untuk keluarga korban tragedi Kanjuruhan yang pecah pada 1 Oktober 2022.

“Kemenangan ini apalagi besok 1 Oktober bertepatan satu tahun tragedi jadi kepada keluarga korban dan Aremania juga yang sudah jauh datang dari Malang kami tujukan (kemenangan) buat mereka semua,” kata Rafli.

Arema FC saat ini menempati peringkat ke-16 klasemen sementara Liga 1 dengan 13 poin, 10 poin di antaranya didapat dalam lima laga terakhir. Mereka belum bisa mentas dari zona degradasi meski penampilannya berangsur membaik.

Pilihan Editor: Kehidupan Keluarga Penyintas Tragedi Kanjuruhan Berubah Total, Anak Semata Wayang Jadi Korban Meninggal

Berita terkait

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

4 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

Ciro Alves tak mau terlalu tenggelam dalam euforia keberhasilan Persib Bandung lolos ke final Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

7 jam lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

11 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

11 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

12 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

20 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya