Antonio Conte Akui Tolak Tawaran Besar untuk Latih Timnas Arab Saudi

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Selasa, 17 Oktober 2023 22:24 WIB

Antonio Conte. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Liga Pro Saudi telah membuat gebrakan di sepak bola tingkat elite sejak Cristiano Ronaldo bergabung dengan Al Nassr pada awal 2023. Sejak itu, ia bergabung di antaranya dengan mantan rekan setimnya di Real Madrid—dan masih pemegang Ballon d’Or—Karim Benzema, pencetak gol terbanyak Brasil sepanjang masa Neymar, dan gelandang pemenang Piala Dunia N'Golo Kante. Namun mantan manajer Juventus, Antonio Conte, adalah salah satu nama besar yang belum bisa digoda oleh Arab Saudi.

Pelatih asal Italia, yang meninggalkan posisi terakhirnya sebagai manajer Tottenham Hotspur pada Maret lalu, itu telah mengungkapkan kepada acara TV Italia “Belve” bahwa ia ditawari untuk memimpin timnas Arab Saudi tetapi ia menolaknya. Arab Saudi kemudian menunjuk rekan senegaranya Roberto Mancini.

Dia tidak terpengaruh oleh sejumlah besar uang yang ditawarkan. “Saya tidak ingin membahas hal ini. Namun Arab Saudi telah mengajukan tawaran besar kepada Mancini dan pelatih lainnya, termasuk saya, tetapi saya menolaknya. Saya memutuskan untuk mengatakan tidak,” kata Conte seperti dikutip AS pada Senin, 16 Oktober 2023.

Conte paling identik dengan masanya bersama Juventus, memenangi lima gelar Liga Italia Serie A sebagai pemain dan tiga lainnya sebagai manajer. Ia meninggalkan Si Nyonya Tua untuk menjadi manajer timnas Italia pada 2014, sebuah keputusan yang menurutnya masih mengganggunya hingga saat ini.

“Saya menyesal meninggalkan Juventus setelah tiga tahun. Saya melihat masalah besar dalam hal-hal kecil, jadi saya memutuskan untuk pergi,” ujar Conte, yang masih menganggur sejak meninggalkan Spurs.

Advertising
Advertising

Pelatih berusia 54 tahun itu juga mengklaim dia menolak kesempatan untuk kembali ke ruang ganti bersama juara Liga Italia Napoli, yang mengalami awal musim yang sulit di bawah asuhan manajer baru Rudi Garcia.

“Saya tidak mengambil pekerjaan selama musim ini karena ada situasi yang telah tercipta sebelum saya tiba. Napoli dan AS Roma adalah dua klub yang ingin saya coba karena semangat yang dimiliki para penggemar. Saya berharap suatu hari nanti saya memiliki kesempatan untuk mengalaminya,” tutur Antonio Conte.

AS

Pilihan editor: Hokky Caraka Penuhi Ambisinya, Cetak 2 Gol untuk Timnas Indonesia di Leg Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berita terkait

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

12 jam lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

13 jam lalu

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

Juventus telah resmi memecat pelatih Massimiliano Allegri hanya selang sehari setelah mereka menjadi juara Coppa Italia 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Massimiliano Allegri Diskors 2 Pertandingan karena Dapat Kartu Merah Saat Juventus Juarai Coppa Italia

1 hari lalu

Massimiliano Allegri Diskors 2 Pertandingan karena Dapat Kartu Merah Saat Juventus Juarai Coppa Italia

Massimiliano Allegri diskors untuk dua pertandingan setelah mendapat kartu merah saat Juventus menjuarai Coppa Italia.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Menarik dari Keberhasilan Juventus Menjuarai Coppa Italia 2023-2024

2 hari lalu

4 Fakta Menarik dari Keberhasilan Juventus Menjuarai Coppa Italia 2023-2024

Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia 2023-2024 setelah mengalahkan Atalanta 1-0. Pertajam rekor gelar di ajang ini.

Baca Selengkapnya

Juventus Juarai Coppa Italia 2023-2024, Kalahkan Atalanta 1-0 Berkat Gol Dusan Vlahovic

2 hari lalu

Juventus Juarai Coppa Italia 2023-2024, Kalahkan Atalanta 1-0 Berkat Gol Dusan Vlahovic

Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia 2023-2024. Mereka mengalahkan Atalanta 1-0 berkat gol Dusan Vlahovic dalam final Stadio Olimpico.

Baca Selengkapnya

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

2 hari lalu

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan timnya siap memberikan kemampuan terbaik ketika menghadapi Atalanta pada final Coppa Italia.

Baca Selengkapnya

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

3 hari lalu

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

5 hari lalu

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

Juventus dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan meski bermain imbang 1-1 saat menjamu Salernitana dalam pekan ke-36 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

6 hari lalu

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

Bagaimana Hartono Bersaudara bisa berperan penting dalam keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Italia?

Baca Selengkapnya

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

6 hari lalu

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

Asisten pelatih Como 1907 Cesc Fabregas mengingatkan para pemain untuk tak terlena dengan keberhasilan mereka promosi ke Liga Serie A Italia 2024-2025.

Baca Selengkapnya