Daftar Susunan Pemain Timnas U-17 Indonesia vs Panama di Piala Dunia U-17 2023, Amar Brkic Cadangan Lagi

Senin, 13 November 2023 18:22 WIB

Timnas Indonesia U-17 menggelar latihan persiapan menghadapi Panama di laga kedua Piala Dunia U-17 2023, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu, 12 November 2023. Kredit: Tim Media PSSI

TEMPO.CO, Jakarta - Daftar susunan pemain timnas U-17 Indonesia vs Panama dalam partai kedua fase grup Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin, 13 November 2023 telah resmi dirilis. Pelatih Bima Sakti tak banyak melakukan perubahan komposisi starter dari laga sebelumnya.

Ikram Al Giffari yang tampil memukau dalam laga kontra Ekuador kembali dipercaya menjaga gawang Indonesia. Ia akan dijaga dua bek tengah andalan, Iqbal Gwijangge dan Sulthan Zaky.

Bima memasukkan Habil Akbar di posisi fullback kiri untuk menggantikan Andre Pangestu yang sebelumnya bermain dari menit awal. Sementara posisi fullback kanan masih diisi oleh pemain diaspora Welber Halim Jardim.

Beralih ke tengah, duet Ji Da Bin dan Figo Dennis kembali bakal menjaga keseimbangan permainan Skuad Garuda. Di depannya, Kafiatur Rizky akan berperan sebagai gelandang serang yang membantu penyerangan Indonesia.

Trio lini depan Jehan Pahlevi, Riski Afrisal, dan Arkhan Kaka kembali bermain bersama. Mereka bakal saling bahu-membahu untuk menjebol pertahanan Panama yang dikawal lima bek sejajar.

Advertising
Advertising

Sementara itu pemain diaspora Amar Rayhan Brkic kembali dicadangkan. Ia absen pada laga sebelumnya karena sakit diare. Bima Sakti menuturkan winger asal klub Hoffenheim itu sudah dalam kondisi fit dan bisa diturunkan pada pertandingan kali ini.

"Amar sudah bisa berlatih seratus persen sejak kemarin. Dia latihan sama-sama dan bergabung dengan teman-teman yang lain. Kami berharap kondisi pemain bisa lebih baik karena dua hari recovery. Kami ice bath kemudian massage," ujar dia dikutip dari laman resmi PSSI.

Susunan Pemain Timnas U-17 Indonesia vs Panama di Piala Dunia U-17

Indonesia: Indonesia: Ikram Al Giffari; Habil Akbar, Welber Jardim, Sulthan Zaky, Iqbal Gwijangge; Figo Dennis, Kafiatur Rizky, Ji Da Bin, Riski Afrisal, Amar Brkic; Arkhan Kaka.

Panama: Manuel Romero; Martin Krug, Juan Jimenez, Erick Diaz, Juan Hall, Jael Pierre; Anel Ryce, Eric Moreno, Oldemar Castillo; Kevin Walder, Hector Rios.

Pilihan Editor: Hasil Piala Dunia U-17 2023: Timnas Spanyol U-17 Pastikan Lolos Babak 16 Besar Usai Kalahkan Mali 1-0

Berita terkait

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

20 Maret 2024

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia U-17 Digelar Tiap Tahun, Qatar Jadi Tuan Rumah Edisi 2025 dan 2029

15 Maret 2024

Piala Dunia U-17 Digelar Tiap Tahun, Qatar Jadi Tuan Rumah Edisi 2025 dan 2029

Piala Dunia U-17 akan digelar tiap tahun. Qatar ditunjuk FIFA menjadi tuan rumah untuk edisi 2025 dan 2029,

Baca Selengkapnya

13 Acara yang Pernah Digelar JIS Mulai Pertandingan Sepak Bola, Konser Musik, hingga Kampanye Akbar

12 Februari 2024

13 Acara yang Pernah Digelar JIS Mulai Pertandingan Sepak Bola, Konser Musik, hingga Kampanye Akbar

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar adakan kampanye terakhir di JIS. Sebelumnya, berbagai acara pernah digelar di sini. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Kantongi 10 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas Indonesia U-20, Mulai Gabung Maret 2024

9 Februari 2024

Indra Sjafri Kantongi 10 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas Indonesia U-20, Mulai Gabung Maret 2024

Timnas Indonesia U-20 akan kembali menggelar pemusatan latihan pada Maret mendatang yang diikuti para pemain diaspora.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Berencana Cari Pemain Diaspora untuk Timnas Indonesia U-20 Usai 2 Kekalahan Laga Uji Coba

31 Januari 2024

Indra Sjafri Berencana Cari Pemain Diaspora untuk Timnas Indonesia U-20 Usai 2 Kekalahan Laga Uji Coba

Indra Sjafri telah mengantongi beberapa pemain diaspora untuk diberi kesempatan mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 (Timnas U-20).

Baca Selengkapnya

Deretan Jebolan Pemain Piala Dunia U-17 2023 di Laga Timnas U-20 Indonesia vs Uzbekistan

30 Januari 2024

Deretan Jebolan Pemain Piala Dunia U-17 2023 di Laga Timnas U-20 Indonesia vs Uzbekistan

Timnas U-20 Indonesia dan Uzbekistan sama-sama diperkuat sejumlah pemain yang sebelumnya tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Sudah Tanda Tangani Kontrak dengan Manchester City, Claudio Echeverri Tetap di River Plate hingga Januari

26 Januari 2024

Bursa Transfer: Sudah Tanda Tangani Kontrak dengan Manchester City, Claudio Echeverri Tetap di River Plate hingga Januari

Tanda tangani kontrak dengan Manchester City hingga Juni 2028, gelandang muda Argentina Claudio Echeverri ikuti jejak Julian Alvarez.

Baca Selengkapnya

Bima Sakti Tak Latih Timnas U-17 Indonesia Lagi, PSSI Siapkan Penggantinya

18 Januari 2024

Bima Sakti Tak Latih Timnas U-17 Indonesia Lagi, PSSI Siapkan Penggantinya

Bima Sakti kini ditugaskan menjadi asisten pelatih timnas U-20 Indonesia yang dipimpin Indra Sjafri.

Baca Selengkapnya

Iqbal Gwijangge Diberi Peran Berbeda di Timnas U-20 Indonesia

5 Januari 2024

Iqbal Gwijangge Diberi Peran Berbeda di Timnas U-20 Indonesia

Iqbal Gwijangge tak merasa kesulitan atau terbebani untuk menjalani perubahan posisi di Timnas U-20 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Iqbal Gwijangge Terapkan Pelajaran dari Piala Dunia U-17 2023 ke TC Timnas U-20 Indonesia

4 Januari 2024

Iqbal Gwijangge Terapkan Pelajaran dari Piala Dunia U-17 2023 ke TC Timnas U-20 Indonesia

Pengalaman tampil di Piala Dunia U-17 2023 memberi dampak positif pada perkembangan permainan Iqbal Gwijangge.

Baca Selengkapnya