Lolos ke Fase 16 Piala Dunia U-17, Pelatih Meksiko Sebut Target Meleset

Reporter

Aminuddin

Editor

Erwin Prima

Sabtu, 18 November 2023 23:48 WIB

Pemain Meksiko Fidel Barajas berebut bola dengan pemain Selandia Baru Nicholas Murphy di laga Grup F Piala Dunia U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 18 November 2023. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Pelatih Timnas Meksiko U-17, Raul Chabrand mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya saat menang 0-4 dari Selandia Baru dalam laga penutup Grup F Piala Dunia U-17 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu, 18 November 2023.

Chabrand mengatakan Stephano Carillo dan kawan-kawan mampu tampil lebih baik dibandingkan dua laga sebelumnya. Kali ini empat gol berhasil dibuat anak asuh Chabrand ke gawang Selandia Baru. "Itu adalah game yang bagus, kami memainkan permainan yang sangat bagus dibandingkan laga sebelumnya," kata Chabrand setelah pertandingan.

Meski begitu, Chabrand tetap menemukan kekurangan anak asuhnya dan harus segera melakukan evaluasi agar skuad berjulukan El Tri bisa berbicara banyak di babak 16 besar. "Meski demikian itu bukan laga terbaik kami, karena meski kami mencetak banyak gol, kami masih harus melakukan evaluasi," ujarnya.

Keempat gol Meksiko masing-masing dicetak Fidel Barajas menit 42, Fernandes De Lara menit 46, Stephano Carillo menit 53, dan 66. Kemenangan ini membawa Meksiko bercokol di peringkat kedua klasemen akhir grup F dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17.

"Kami fokus untuk pemain kami saat ini, kami akan bekerja keras untuk menampilkan laga terbaik di pertandingan selanjutnya," katanya.

Advertising
Advertising

Di babak 16 besar, Meksiko sudah ditunggu runner up Grup B, Mali. Keduanya akan bentrok di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Selasa, 21 November 2023 mendatang. "Sebenarnya kami menargetkan untuk lolos sebagai juara grup, tapi sayangnya kami gagal meraih itu. Namun kami tetap bisa lolos ke babak selanjutnya," ucapnya.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Warga Negara Rusia Disarankan Tak Melancong ke Meksiko

6 hari lalu

Warga Negara Rusia Disarankan Tak Melancong ke Meksiko

Warga negara Rusia agar mempertimbangkan rencana melancong ke Meksiko setelah otoritas di sana menolak lebih banyak pelancong Rusia

Baca Selengkapnya

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

15 hari lalu

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

Meksiko sebelumnya telah mengajukan banding ke ICJ untuk memberikan sanksi kepada Ekuador karena menyerbu kedutaan besarnya di Quito.

Baca Selengkapnya

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

36 hari lalu

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

Cerita orang-orang yang menikmati dan berburu fenomena gerhana matahari total di Amerika Utara. Tetap terpukau meski sebagian terganggu awan.

Baca Selengkapnya

Meksiko Menyambut Kepulangan Staf Kedutaan setelah Serangan Pasukan Ekuador

37 hari lalu

Meksiko Menyambut Kepulangan Staf Kedutaan setelah Serangan Pasukan Ekuador

Meksiko menyambut kembalinya personel kedutaan besarnya dari Ekuador pada Minggu, dua hari setelah mereka disebu pasukan Ekuador

Baca Selengkapnya

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

38 hari lalu

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

Nikaragua bergabung dengan Meksiko memutuskan hubungan dengan Ekuador setelah pasukan menyerbu kedutaan Meksiko di Quito.

Baca Selengkapnya

Nikaragua Putuskan Hubungan dengan Ekuador setelah Penggerebekan di Kedutaan Meksiko

38 hari lalu

Nikaragua Putuskan Hubungan dengan Ekuador setelah Penggerebekan di Kedutaan Meksiko

Nikaragua memutuskan semua hubungan diplomatik dengan Ekuador, setelah polisi secara paksa masuk ke Kedutaan Besar Meksiko

Baca Selengkapnya

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

38 hari lalu

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

NASA telah mengumumkan akan terjadi gerhana matahari total pada 8 April 2024. Berikut lokasinya.

Baca Selengkapnya

Ekuador 'Persona Non Grata' Duta Besar Meksiko

41 hari lalu

Ekuador 'Persona Non Grata' Duta Besar Meksiko

Gara-gara komentar miring Presiden Meksiko tentang pemilu Ekuador, duta besarnya di-persona-non-grata, dan diminta meninggalkan Ekuador.

Baca Selengkapnya

Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

49 hari lalu

Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

Penggemar global Cha Eun Woo di Amerika Selatan tentu semakin tak sabar menunggu penampilan solo perdananya di sana.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

57 hari lalu

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Baca Selengkapnya