Hasil Liga 1: Persija Jakarta vs Persita Tangerang 1-1

Reporter

Minggu, 3 Desember 2023 20:57 WIB

Persija Jakarta vs Persita Tangerang. Instagram/Persita

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Persija Jakarta vs Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-21 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu malam, 3 Desember 2023, berakhir dengan skor 1-1.

Persija Jakarta yang bermain di hadapan pendukungnya, mendominasi penguasaan bola dan mampu menciptakan banyak peluang gol sejak menit-menit awal. Namun, upaya Ryo Matsumura dan rekan-rekannya untuk membobol gawang Persita, masih menemui kegagalan.

Gawang Persija pun tak luput dari ancaman pemain Persita. Akan tetapi tidak ada gol tercipta selama 45 menit pertama. Kedudukan tetap imbang 0-0.

Memasuki babak kedua, kedua tim tidak ada yang melakukan pergantian pemain. Baik Persija maupun Persita, tetap mengandalkan komposisi pemain yang diturunkan sebagai starter.

Gol yang dinantikan akhirnya terjadi pada menit ke-67. Maciej Gajos menjebol gawang Persita yang dijaga Kartika Ajie, lewat tendangan dari luar kotak penalti, setelah menerima umpan dari Rayhan Hannan.

Advertising
Advertising

Rayhan yang masuk menggantikan Aji Kusuma pada menit ke-66, langsung memberi dampak instan dengan menciptakan assist untuk terjadinya gol Gajos. Gol ini disambut meraih para pendukung Persija, atau yang dikenal dengan The Jakmania.

Hanya selang delapan menit, Persita mampu menyamakan kedudukan melalui Ezequiel Vidal. Fahreza Sudin yang baru masuk pada menit ke-70, menjadi aktor yang berperan penting terjadinya gol itu.

Setelah kedudukan kembali imbang, pelatih Thomas Doll melakukan rotasi pemain. Juru taktik asal Jerman itu memasukkan tiga pemain sekaligus pada menit ke-81, yakni Donny Tri Pamungkas, Syahrian Abimanyu, dan Riko Simanjuntak. Mereka menggantikan Firza Andika, Resky Fandi, dan Hanif Sjahbandi.

Masuknya Riko membuat serangan Persija meningkat. Pemain yang memiliki kecepatan ini, terus berusaha membongkar pertahanan Persita dan menciptakan peluang gol. Namun, tim berjuluk Macan Kemayoran tak bisa mencetak gol untuk bisa kembali unggul.

Di menit tambahan babak kedua, kiper Andritany Ardhiyasa melakukan penyelamatan penting saat gawangnya mendapatkan ancaman. Skor imbang 1-1 tidak berubah.

Dengan hasil ini, Persija Jakarta kini di peringkat kesembilan klasemen sementara Liga 1, dengan 26 poin. Sementara Persita di urutan ke-15 dengan 23 poin.

Pilihan Editor: Hasil Liga 1: PSIS Semarang vs PSS Sleman 1-0, Persikabo 1973 vs Bhayangkara 2-2

Berita terkait

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

1 jam lalu

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

Duel Madura United vs Borneo FC pada leg pertama semifinal championship Series Liga 1 akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

1 jam lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

David da Silva mencetak gol pada menit ke-90+9 saat laga Bali United vs Persib Bandung di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Sehari Jelang Tampil di Championship Series Liga 1, Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza

2 jam lalu

Sehari Jelang Tampil di Championship Series Liga 1, Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza

Pelatih Madura United Mauricio Souza meninggalkan posisinya sehari sebelum tim besutannya tampil di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

7 jam lalu

Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia berada di bawah naungan PSSI. Organisasi tersebut punya misi meningkatkan level Timnas putri Indonesia

Baca Selengkapnya

Perkiraan Susunan Pemain Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Hari Ini

9 jam lalu

Perkiraan Susunan Pemain Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Hari Ini

Duel Bali United vs Persib Bandung semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 dijadwalkan berlangsung Selasa, 14 Mei 2024, mulai 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

15 jam lalu

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 mulai bergulir Selasa malam ini, 15 Mei 2024. Laga Bali United vs Persib Bandung jadi pembuka.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

15 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

Jadwal Liga 1 2023-2024 akan memasuki babak Championship Series. Laga Bali United vs Persib Bandung akan hadir pada Selasa malam ini.

Baca Selengkapnya

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

15 jam lalu

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mengomentari soal pemindahan stadion untuk laga Championship Series Liga 1 lawan Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

16 jam lalu

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengungkapkan harapannya dengan digunakannya VAR untuk Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

1 hari lalu

5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

Wacana menghidupkan kembali liga sepak bola putri muncul menyusul kekalahan telak timnas putri Indonesia.

Baca Selengkapnya