Jadwal Timnas Indonesia vs Libya Malam Ini, Jordi Amat Incar Kemenangan Demi Poin Ranking FIFA

Jumat, 5 Januari 2024 14:25 WIB

Pemain timnas Indonesia, Jordi Amat mengikuti pemusatan latihan di Antalya, Turki. PSSI

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain timnas Indonesia Jordi Amat mengatakan duel kontra Libya dalam uji coba jelang Piala Asia 2023, Jumat, 5 Januari 2024 menjadi laga penting. Ia pun mengincar kemenangan demi mengamankan poin ranking FIFA Skuad Garuda.

"Kami menantikan pertandingan melawan Libya lagi. Kami tahu itu punya poin yang penting, jadi kami ingin mengambil poin itu," ujar dia dikutip dari keterangan resmi tim media PSSI.

Berbeda dari pertemuan pertama, hasil laga timnas Indonesia kontra Libya akan masuk perhitungan poin ranking FIFA. Pasukan Merah Putih saat ini berada di peringkat ke-146 dengan 1064.01 poin. Jika mampu meraih kemenangan dalam pertandingan nanti, maka poin tambahan yang didapat adalah 2,93 poin. Namun jika imbang poin yang diraup yakni 0,43 poin, sementara apabila kalah akan kehilangan 2,07 poin.

Pemain asal klub Johor Darul Ta'zim itu membeberkan persiapan tim secara menyeluruh menjelang laga dimulai. Menurut dia, segala sesuatunya sudah disiapkan dengan baik. Jordi memastikan para pemain sudah siap untuk kembali berhadapan dengan pasukan The Mediterranean Knights. "Kami sudah bekerja dengan sangat baik. Jadi kami sudah siap."

Di sisi lain, Jordi juga mengungkapkan kondisi dia sendiri yang semakin membaik usai menderita cedera bahu. Selama berada di Turki, bek berusia 31 tahun itu mendapat perawatan khusus dari tim medis.

Advertising
Advertising

"Kami sudah melakukan proses pemulihan yang cukup banyak untuk bahu saya. Setiap hari kami melakukan latihan khusus, jadi keadaan semakin membaik. Saya senang dengan latihan ini, semuanya baik-baik saja," ucapnya.

Pertandingan timnas Indonesia vs Libya sendiri akan digelar di Stadion Mardan Sports Complex, Antalya, Turki, Jumat, 5 Januari 2024 mulai pukul 19.30 WIB. Jordi yang sebelumnya hanya bermain 45 menit di babak kedua berpeluang tampil sejak menit awal pada laga kali ini karena pelatih Shin Tae-yong berjanji akan menurunkan para pemain terbaiknya.

Pilihan Editor: Jelang Laga Timnas Indonesia vs Libya, Shin Tae-yong Sebut Pemain Masih Lelah



Berita terkait

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

43 menit lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

Target Shin Tae-yong Sapu Bersih Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini 5 Fakta World Cup 2026

56 menit lalu

Target Shin Tae-yong Sapu Bersih Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini 5 Fakta World Cup 2026

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Berikut fakta-fakta World Cup 2026.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

5 jam lalu

Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

PSSI meninjau rumput SUGBK menjelang dua laga penutup timnas Indonesia pada pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

12 jam lalu

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

Shin Tae-yong atau STY akan bertemu Erick Thohir guna membahas kontrak dalam waktu dekat

Baca Selengkapnya

Timnas U-20 Indonesia Bakal Pemusatan Latihan di Markas Klub Italia Como 1907

12 jam lalu

Timnas U-20 Indonesia Bakal Pemusatan Latihan di Markas Klub Italia Como 1907

Pemusatan latihan (TC) ini dilakukan untuk persiapan Timnas U-20 Indonesia yang akan berlaga di Turnamen Toulon 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Masih Berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jadwal, Klasemen, Peluang, dan Target Shin Tae-yong

15 jam lalu

Timnas Indonesia Masih Berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jadwal, Klasemen, Peluang, dan Target Shin Tae-yong

Timnas Indonesia masih berjuang mengejar tiket Piala Dunia 2026. Perjuangannya masih panjang.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

19 jam lalu

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Kebersamaan antara Timnas Indonesia dan pelatih Shin Tae-yong hampir pasti bertahan lebih lama menyusul kesepakatan perpanjangan kontrak antara PSSI.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

20 jam lalu

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Kembali Ikuti Kursus FIFA Technical Leadership Diploma

1 hari lalu

Indra Sjafri Kembali Ikuti Kursus FIFA Technical Leadership Diploma

Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri mengikuti lanjutan kursus direktur teknik yang berjudul FIFA Technical Leadership Diploma (TLD) di Belanda.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Targetkan Kemenangan saat Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Shin Tae-yong Targetkan Kemenangan saat Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menargetkan kemenangan pada dua laga penutup putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya