Erick Thohir Kecewa Timnas Indonesia Kalah Lawan Australia di Piala Asia 2023, Singgung Nasib Shin Tae-yong

Minggu, 28 Januari 2024 21:47 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 26 Januari 2024. TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengaku kecewa dengan kekalahan Timnas Indonesia pada babak 16 besar Piala Asia 2023. Meski begitu, dia tetap mengapresiasi perjuangan keras Marselino Ferdinan dan kawan-kawan dalam ajang empat tahunan tersebut.

Duel Timnas Indonesia vs Australia yang berlangsung di Jassim Bin Hamad Stadium, Doha, Qatar itu berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan The Socceroos. Adapun empat gol itu tercipta lewat gol bunuh diri Elkan Baggott pada menit ke-11, Martin Boyle pada menit ke-44, Craig Goodwin pada menit ke-89, dan Harry Soutter pada menit ke-90+1.

Erick yang menyaksikan langsung pertandingan di Qatar memberikan komentarnya melalui sambungan video call dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dalam acara nonton bareng di kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga.

"Suporter Indonesia pasti kecewa, saya kecewa, tetapi mereka sudah berbuat yang terbaik dan ayo kembali kita bentuk tim U-23 yang kuat untuk bisa bertanding di bulan April. Kita satu grup lagi dengan Australia dan Qatar, kita kasih lihat," ujar Erick.

Mantan Presiden Klub Inter Milan itu turut menyinggung nasib pelatih Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia. Ia mengatakan pihaknya bakal meninjau ulang kontrak sang juru taktik setelah ajang Piala Asia U-23 2024.

Advertising
Advertising

PSSI menargetkan Garuda Muda lolos ke babak delapan besar. "Kalau U-23 bisa lolos grup itu memang janjinya. Jadi kalau sekarang (Piala Asia 2023) lolos ke babak 16 besar, nanti di U-23 kan 16 tim, jadi lolos grup menjadi delapan besar, itu targetnya," ucap Erick.

Piala Asia U-23 2024 dijadwalkan berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei. Timnas U-23 Indonesia tergabung di grup A bersama Qatar, Australia, dan Jordania. Pertandingan perdana Garuda Muda akan berhadapan dengan tim tuan rumah pada 15 April 2024.

Kontrak Shin Tae-yong sebelumnya berakhir pada Desember 2023. Namun, PSSI memberi perpanjangan jangka pendek hingga Juni 2024. Jika dia mampu mencapai target yang ditetapkan, peluang masa baktinya diperpanjang hingga 2027 dikabarkan terbuka lebar.

Pemain Australia Martin Boyle mencetak gol keduanya dalam pertandingan Piala Asia AFC Babak 16 Besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. REUTERS/Molly Darlington

Berita terkait

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

11 menit lalu

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

Seorang Warga Negara Bangladesh berinisial HR yang jadi DPO kasus penyelundupan manusia ditangkap Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surabaya.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 jam lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

3 jam lalu

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Bogor untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik kedua negar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

4 jam lalu

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

4 jam lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

6 jam lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

6 jam lalu

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

Jokowi menjadi sopir Gubernur Jenderal Australia David Hurley saat mengendarai mobil golf mengelilingi Kebun Raya Bogor

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

7 jam lalu

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

Presiden Jokowi menyambut kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Gubernur Jenderal Australia pada Pagi Ini

9 jam lalu

Jokowi Terima Kunjungan Gubernur Jenderal Australia pada Pagi Ini

Gubernur Jenderal Australia menjadikan pertemuan dengan Jokowi sebagai bagian rangkaian untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik dengan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

10 jam lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya