Liverpool vs Chelsea 4-1 di Liga Inggris, Jurgen Klopp Bilang The Reds Harusnya Cetak Lebih Banyak Gol

Kamis, 1 Februari 2024 09:24 WIB

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Stephane Mahe

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Jurgen Klopp memuji penampilan Liverpool yang sukses mengalahkan Chelsea 4-1 dalam lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris, Kamis dinihari WIB, 1 Februari 2024. Menurut dia, The Reds seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol.

Dalam laga yang berlangsung di Anfield Stadium itu, Liverpool unggul tiga dua gol di babak pertama melalui Diogo Jota pada menit ke-23 dan Conor Bradley mennit ke-39. Memasuki babak kedua, Dominik Szoboszlai memperlebar jarak The Reds dengan gol yang diciptakan pada menit ke-65. Chelsea sempat memperkecil ketinggalan lewat Christopher Nkunku pada menit ke-71, namun delapan menit berselang Luis Diaz mengunci kemenangan kubu Merseyside.

"Soal performa tim, tidak ada yang perlu dikatakan. Luar biasa, kami memulai pertandingan dengan sangat bagus. Andai kami tidak melakukannya, mungkin skor akhirnya dapat berbeda," ujar Klopp dikutip dari laman resmi klub.

"Petunjuk (kemenangan) sudah terlihat jelas dari awal pertandingan. Kami memiliki peluang, beberapa gagal dimaksimalkan, lalu kami mencetak gol. Seharusnya kami bisa mencetak lebih banyak gol lagi," kata dia menambahkan.

Pelatih berusia 56 tahun itu memberi kredit khusus kepada pemain muda Conor Bradley yang dinilai tampil luar biasa. Ia dipercaya mengisi posisi fullback kanan untuk menggantikan Trent Alexander-Arnold yang baru pulih dari cedera. Kesempatan itu tak disia-siakan pemain berusia 20 tahun tersebut.

Advertising
Advertising

Dalam laga kontra Chelsea, Bradley mencatatkan dua assist dan satu gol yang menjadi gol perdananya untuk Liverpool. Ia juga membuat empat peluang emas dan memenangkan tiga tackle dari tiga kali percobaan. Secara keseluruhan, dari dua laga terakhir, dia mencatatkan empat assist dan satu gol.

"Bradley tampil sangat baik selama pramusim, melakukan pekerjaan yang sangat baik di Bolton (saat dipinjamkan). Ia sempat absen selama lima atau empat bulan dengan masalah yang dialami pemain muda, tetapi syukurlah waktu bisa mengatasinya. Sejak dia kembali, sangat menyenangkan melihatnya bermain. Kredit untuk Akademi karena selain Bradley, Jarell Quansah, Bobby Clark dan semua yang tak perlu saya sebutkan merupakan pemain top," tutur Klopp.

Kemenangan atas Chelsea membuat Liverpool kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 51 poin. Tim asuhan Jurgen Klopp unggul lima poin atas Manchester City dan Arsenal yang menempati urutan kedua dan ketiga.

LIVERPOOL FC

Pilihan Editor: 5 Catatan Menarik dari Kemenangan 4-1 yang Diraih Liverpool atas Chelsea di Liga Inggris Pekan Ke-22

Berita terkait

Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

4 jam lalu

Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

Kompetisi Liga Inggris memasuki pekan terakhir. Persaingan berebut gelar juara masih berlangsung sengit antara Manchester City dan Arsenal.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

4 jam lalu

Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

Pelatih Tottenham Hotspur Ange Postecoglou mengatakan bahwa ia tidak dapat memahami fans yang mengharapkan kekalahan dari Manchester City,

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

4 jam lalu

Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

Arsenal, yang biasanya menjadi rival terberat Tottenham Hotspur, akan berubah menjadi pendukung berat saat Spurs melawan Manchester City malam ini.

Baca Selengkapnya

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

5 jam lalu

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

Pendukung Tottenham Hotspur berada dalam dilema berat saat timnya menjamu Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

5 jam lalu

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Aston Villa dalam matchday ke-37 Liga Inggris. Simak klasemen terkini dan top skornya.

Baca Selengkapnya

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

1 hari lalu

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?

Baca Selengkapnya

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

1 hari lalu

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

Wayne Rooney menilai para pemain Manchester United tidak menunjukkan sikap ingin bermain untuk Erik ten Hag menjelang akhir Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Aston Villa vs Liverpool akan tersaji pada laga pekan ke-37 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

1 hari lalu

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengungkapkan kegembiraannya setelah timnya menang 1-0 atas Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris pekan 37.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

Arsenal kembali naik ke puncak klasemen Liga Inggris setelah menekuk Manchester United (MU) dengan skor 1-0 pada pekan ke-37.

Baca Selengkapnya