Pelatih Inter Miami Jelaskan Kondisi Terbaru Cedera Lionel Messi, Ada Pembengkakan Otot

Reporter

Senin, 5 Februari 2024 10:47 WIB

Pemain Inter Miami Lionel Messi mengontrol bola saat melawan Al Hilal pada pertandingan persahabatan di Kingdom Arena, Riyadh, Arab Saudi, 30 Januari 2024. REUTERS/Ahmed Yosri

TEMPO.CO, Jakarta - Para penggemar Lionel Messi yang sudah menantikan momen bisa menyaksikan idolanya bermain bola saat laga Inter Miami melawan Hong Kong XI pada Minggu sore waktu setempat, 4 Februari 2024, harus menghadapi kekecewaan. Penyerang Argentina itu tak turun ke lapangan.

Messi hanya menyaksikan rekan-rekannya bermain di bangku cadangan bersama rekannya, Luis Suarez, dalam pertandingan di Hong Kong Stadium, yang berakhir dengan kemenangan 4-1 untuk Inter Miami. Itu menjadi kemenangan pertama, setelah empat laga tur pramusim sebelumnya tanpa kemenangan, satu kali imbang dan tiga kali kalah.

Pelatih Inter Miami, Gerardo Martino, sempat memberikan pernyataan bahwa Messi berpeluang main saat menghadapi Hong Kong, setelah bermain beberapa menit terakhir di laga terakhirnya saat The Herons dihajar Al Nassr 0-6 di Riyadh pada Jumat lalu.

Sehari sebelum pertandingan di Hong Kong, Messi tampak ikut berlatih bersama rekan-rekannya yang lain. Dia melakukan jogging dengan mantan rekan setimnya di Barcelona, Jordi Alba.

Namun, pada hari pertandingan, Messi dan Suarez tak juga dimainkan hingga laga usai. Hal itu membuat penonton kecewa dan meluapkannya dengan meneriakkan 'pengembalian dana'. Pemerintah yang ikut mengucurkan dana untuk mensponsori laga, juga mengancam akan melakukan pemotongan dana ke pihak penyelenggara setelah La Pulga tak dimainkan.

Advertising
Advertising

Mengenai absennya Messi, Martino menjelaskan alasannya tidak dimainkan karena bisa berisiko memperparah cedera yang dialaminya.

"Nah, Leo mengalami pembengkakan di bagian adduktor (otot)... ketika kami duduk bersama tim medis, mereka menyampaikan pandangannya bahwa sangat berisiko bagi Messi bermain hari ini," kata pelatih Inter Miami itu kepada wartawan.

Dia menambahkan, dalam kasus Luis Suarez, dia mengalami masalah pada lututnya. "Dia terbangun dalam keadaan bengkak setelah pertandingan kedua di Arab (Saudi). Jadi dia tidak fit untuk pertandingan hari ini."

"Kami memahami kekecewaan penonton yang datang ke stadion hari ini karena Leo dan Luis absen," ucap Martino.

Setelah pertandingan melawan Hong Kong XI, Inter Miami akan melanjutkan tur pramusim menghadapi klub Jepang, Vissel Kobe di Japan National Stadium, Tokyo, pada Rabu. Laga ini dijadwalkan berlangsung mulai 17.00 WIB.

REUTERS, AS

Pilihan Editor: Lionel Messi Absen di Laga Inter Miami vs Hong Kong XI, Pemerintah Ancam Penyelenggara

Berita terkait

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

37 menit lalu

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

2 hari lalu

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

Robert Taylor menggntikan posisi Lionel Messi di starting XI saar Inter Miami menghadapi Orlando City dalam lanjutan MLS 2024.

Baca Selengkapnya

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

11 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

27 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

34 hari lalu

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.

Baca Selengkapnya

Persidangan Panama Papers Dimulai Delapan Tahun setelah Skandal Pajak Terungkap

40 hari lalu

Persidangan Panama Papers Dimulai Delapan Tahun setelah Skandal Pajak Terungkap

Sekitar 27 orang akan diadili pada Senin 8 April 2024 atas tuduhan pencucian uang sehubungan dengan skandal penghindaran pajak Panama Papers.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Anthony Martial Dilaporkan Tawarkan Diri untuk Bergabung dengan Inter Milan

40 hari lalu

Bursa Transfer: Anthony Martial Dilaporkan Tawarkan Diri untuk Bergabung dengan Inter Milan

Penyerang Manchester United Anthony Martial dilaporkan telah menawarkan diri untuk bergabung dengan Inter Milan pada bursa transfer mendatang.

Baca Selengkapnya

Hasil Inter Miami vs Colorado: Lionel Messi Kembali, The Herons Imbang 2-2

41 hari lalu

Hasil Inter Miami vs Colorado: Lionel Messi Kembali, The Herons Imbang 2-2

Kembalinya Lionel Messi belum mampu membuat Inter Miami meraih kemenangan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Inter Miami vs Colorado Rapids di MLS, Kehadiran Lionel Messi Jadi Pertanyaan

42 hari lalu

Jadwal Inter Miami vs Colorado Rapids di MLS, Kehadiran Lionel Messi Jadi Pertanyaan

Inter Miami akan menghadapi Colorado Rapids pada lanjutan Liga Sepak Bola Amerika Serikat atau Master League Soccer (MLS).

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

44 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya