Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

Reporter

Rabu, 8 Mei 2024 21:43 WIB

Para pemain Timnas Guinea U-23 berfoto di sela latihan menjelang duel lawan Timnas Indonesia, di Stadion Clairefontaine, Prancis, 7 Mei 2024. X/fgfofficiel

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas U-23 Guinea, Kaba Diawara, mengaku para pemainnya sudah siap untuk menghadapi Indonesia pada laga play-off cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. Laga tersebut akan digelar di Lapangan INF Clairefontaine, Paris Prancis, pada Kamis, 9 Mei 2024.

Diawara mengakui bahwa waktu persiapan untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia sangat singkat. Pasalnya, para pemain baru berkumpul di Paris pada Senin, 6 Mei 2024. “Kami tidak memiliki waktu banyak, tapi dengan kemampuan yang kami miliki dan tim yang terus berlatih baik fisik maupun mental menjelang babak play-off," ujar dia.

"Tim kami tidak lagi beradu argumen mengenai strategi apa yang terbaik untuk dilakukan. Namun kami melihat permainan lawan, mempelajarinya, dan mengadaptasinya ke gaya permainan kami. Fisik para pemain kami sudah siap beradu di lapangan hijau,” kata Diawara, lewat akun Instagram resmi Federasi Sepak Bola Guinea @feguifootofficiel, Selasa, 7 Mei 2024.

Diawara mengakui ada faktor penting dalam laga hidup-mati menghadapi Indonesia. Pertandingan ini menerapkan format pertandingan tunggal sehingga pemenangnya berhak mendapatkan satu tiket tersisa ke Olimpiade 2024. “Yang terpenting adalah persiapan mental karena pertandignan ini berbeda dengan lainnya, menentukan langkah kami untuk lanjut ke Olimpiade,” ucap dia.

Ada 19 pemain yang dipanggil Kaba Diawara untuk memperkuat Guinea U-23. Dari daftar nama yang ada, terdapat eks gelandang Barcelona Ilaix Moriba, yang kini memperkuat Getafe. Moriba pun tercatat sudah memiliki caps bersama tim nasional level senior Guinea.

Advertising
Advertising

Selain itu, ada tiga pemain lain yang juga memiliki caps timnas senior dipanggil Guinea U-23. Mereka adalah Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite. Namun, salah satu gelandang andalan mereka yaitu Aguibou Camara dikabarkan tidak bisa bermain lantaran sedang sakit. Tapi, pemain klub Atromitos itu terpantau telah hadir di pemusatan latihan tim di Prancis.

Menariknya, hanya lima pemain dari kompetisi lokal Guinea yang dipanggil untuk laga menghadapi Timnas Indonesia. Mereka adalah Mory Keita, Bangaly Cisse, Cherif Camara, Mohamed Lamine Soumah, dan Alseny Soumah.

SKOR.ID

Pilihan Editor: Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Berita terkait

Calon Pemain Naturalisasi Indonesia Mees Hilgers Menyukai Soto Ayam

1 jam lalu

Calon Pemain Naturalisasi Indonesia Mees Hilgers Menyukai Soto Ayam

Calon pemain naturalisasi Indonesia Mees Hilgers mengatakan soto ayam menjadi makanan khas tanah air yang paling ia sukai.

Baca Selengkapnya

Kapten Australia Mathew Ryan: Kualitas Timnas Indonesia Bisa Merepotkan Kami

3 jam lalu

Kapten Australia Mathew Ryan: Kualitas Timnas Indonesia Bisa Merepotkan Kami

Kapten Timnas Australia Mathew Ryan mengingatkan bahwa Socceroos tidak boleh meremehkan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya

Tampil di PON 2024 Usai Raih Emas Olimpiade, Veddriq Leonardo Terkesan dengan Keramahan Masyarakat Aceh

5 jam lalu

Tampil di PON 2024 Usai Raih Emas Olimpiade, Veddriq Leonardo Terkesan dengan Keramahan Masyarakat Aceh

Atlet panjat tebing Veddriq Leonardo sangat terkesan dengan keramahtamahan masyarakat Aceh di PON 2024.

Baca Selengkapnya

Mees Hilgers dan Eliano Rejinders Mulai Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Meski Belum Jadi WNI

10 jam lalu

Mees Hilgers dan Eliano Rejinders Mulai Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Meski Belum Jadi WNI

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders disambut positif para pemain Timnas Indonesia saat ikut latihan untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Kelakar Diego Michiels soal Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia: Dulu Netizen Komentar Kayak Mau Dijajah

11 jam lalu

Kelakar Diego Michiels soal Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia: Dulu Netizen Komentar Kayak Mau Dijajah

Diego Michiels menceritakan perbedaan respons masyarakat terhadap pemain naturalisasi di Timnas Indonesia dulu dan sekarang.

Baca Selengkapnya

Jay Idzes Bangga Jadi Kapten Timnas Indonesia, Akui Butuh Dukungan Suporter saat Laga Lawan Australia

11 jam lalu

Jay Idzes Bangga Jadi Kapten Timnas Indonesia, Akui Butuh Dukungan Suporter saat Laga Lawan Australia

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes mengaku bangga dapat memimpin rekan-rekannya sebagai kapten saat meraih satu poin penting melawan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Stefano Lilipaly dan Diego Michiels Nilai Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia Berdampak Positif

12 jam lalu

Stefano Lilipaly dan Diego Michiels Nilai Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia Berdampak Positif

Stefano Lilipaly dan Diego Michiels menilai kehadiran pemain naturalisasi telah memberi dampak positif untuk Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Stefano Lilipaly dan Diego Michels Hadiri Trophy Tour ASEAN Club Championships, Langsung Target Gelar Juara

12 jam lalu

Stefano Lilipaly dan Diego Michels Hadiri Trophy Tour ASEAN Club Championships, Langsung Target Gelar Juara

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia Diego Michiels dan Stefano Lilipaly menargetkan gelar juara ASEAN Club Championship Shopee Cup 2024 bersama Borneo FC.

Baca Selengkapnya

Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

14 jam lalu

Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Eliano Reijnders bisa bermain di berbagai posisi.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Tinjau SUGBK Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Australia

14 jam lalu

Erick Thohir Tinjau SUGBK Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Australia

Erick Thohir meninjau Stadion Gelora Bung Karno jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga antara Timnas Indonesia dan Australia.

Baca Selengkapnya