Bawa Spanyol ke Final Euro 2024, Lamine Yamal Jadi Pencetak Gol Termuda dalam Ajang Piala Dunia dan Eropa

Rabu, 10 Juli 2024 05:34 WIB

Pemain Spanyol Lamine Yamal melakukan selebrasi usai kalahkan Prancis dalam pertandingan semifinal EURO 2024 di Munich Football Arena, Munich, 10 Juli 2024. REUTERS/Annegret Hilse

TEMPO.CO, Jakarta - Bintang muda timnas Spanyol, Lamine Yamal, memecahkan rekor pencetak gol termuda di turnamen besar (Piala Dunia atau Euro) lewat golnya di semifinal Euro 2024. Yamal, yang belum genap 17 tahun, membobol gawang Prancis untuk membantu timnya melenggang ke partai final Euro 2024 setelah mengalahkan Les Blues dengan skor 2-1.

Pemain Barcelona itu mencetak gol indah dari luar kotak penalti pada menit ke-21. Sepakan Yamal tepat bersarang ke pojok atas gawang kiper Prancis, Mike Maignan. Gol Yamal menjadi penyama kedudukan sebelum Dani Olmo membawa Spanyol menungguli Prancis empat menit kemudian.

Yamal berusia 16 tahun 362 hari dalam pertandingan yang berlangsung di Allianz Arena, Munchen, Jerman pada Rabu dinihari WIB, 10 Juli 2024 itu. Yamal baru akan berulang tahun ke-17 pada 13 Juli, atau satu hari sebelum final Euro 2024.

Rekor pencetak gol termuda di turnamen besar sebelumnya dipegang legenda Brazil, Edson Arantes do Nascimento atau Pele. Pele mencetak gol di usia 17 tahun 239 hari saat melawan Wales pada Piala Dunia 1958. Rekor Pele bertahan selama 66 tahun sebelum dipecahkan Yamal.

Sementara rekor pencetak gol termuda di gelaran Euro sebelumnya dipegang mantan pemain Swiss, Johan Vonlanthen. Dia berusia 18 tahun 141 hari saat membuat gol ke gawang Prancis dalam gelaran Euro 2004.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Yamal juga tercatat sebagai pemain termuda dalam sejarah kejuaraan sepak bola Piala Eropa atau Euro 2024. Dia berusia 16 tahun 338 hari saat memulai kejuaraan kali ini.

Yamal diketahui adalah pemain termuda yang bermain untuk Barcelona dan Spanyol. Dia juga pencetak gol termuda dalam sejarah La Liga, Piala Spanyol, dan tim nasional.

Meski tergolong sangat belia, tetapi penampilan apiknya membuat Lamine Yamal mendapat tempat utama di timnas Spanyol dan Barcelona.

Yamal adalah lulusan Akademi La Masia milik klub Barcelona. Akademi ini di antaranya melahirkan Xavi Hernandez, Andres Iniesta, hingga Sergio Busquets. Mereka sukses membawa Spanyol menjuarai Euro 2008 dan 2012, serta Piala Dunia 2010.

Pilihan Editor: Spanyol Melaju ke Final Euro 2024, Lamine Yamal Jadi Man of the Match Pecahkan Rekor Pele

Berita terkait

Kota di Spanyol Ini akan Memutus Pasokan Air dan Listrik ke Rumah-rumah yang Disewakan ke Turis

2 jam lalu

Kota di Spanyol Ini akan Memutus Pasokan Air dan Listrik ke Rumah-rumah yang Disewakan ke Turis

Pariwisata yang berlebihan membuat harga sewa properti dianggap mahal sehingga tidak terjangkau oleh warga pulau wisata di Spanyol itu

Baca Selengkapnya

Prediksi AS Monaco vs Barcelona di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

10 jam lalu

Prediksi AS Monaco vs Barcelona di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona akan menjalani laga tandang melawan AS Monaco pada pertandingan pertama Liga Champions 2024-2025 di Stade Louis II pada Jumat, 20 September

Baca Selengkapnya

Duta Besar Palestina Serahkan Surat Kepercayaan kepada Raja Spanyol

1 hari lalu

Duta Besar Palestina Serahkan Surat Kepercayaan kepada Raja Spanyol

Pada 28 Mei, Spanyol, Norwegia, dan Irlandia secara resmi mengakui negara Palestina yang bersatu yang diperintah oleh Otoritas Palestina.

Baca Selengkapnya

Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

3 hari lalu

Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

Manajer Barcelona Hansi Flick memuji Lamine Yamal setelah mencetak dua gol untuk membantu La Braugana meraih kemenangan 4-1 atas Girona.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Bawa 30 Pemain untuk TC Timnas Indonesia U-17 di Qatar dan Spanyol, Siapkan Sejumlah Uji Coba

3 hari lalu

Nova Arianto Bawa 30 Pemain untuk TC Timnas Indonesia U-17 di Qatar dan Spanyol, Siapkan Sejumlah Uji Coba

Timnas Indonesia U-17 terus mempersiapkan diri menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Ini daftar 30 pemain pilihan Nova Arianto.

Baca Selengkapnya

Daya Tarik Extramadura yang Menawarkan Insentif Besar untuk Digital Nomad

3 hari lalu

Daya Tarik Extramadura yang Menawarkan Insentif Besar untuk Digital Nomad

Di tengah arus besar pariwisata di Spanyol, Extramadura justru menarik digital nomad untuk pindah, apa daya tariknya?

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Penggemar Bollywood

3 hari lalu

5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Penggemar Bollywood

Melalui film Bollywood kita dibawa ke destinasi indah di seluruh dunia, meskipun belum pernah mengunjunginya

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

Barcelona menang 4-1 atas Girona pada pekan kelima Liga Spanyol 2024-2025 di Estadi Municipal de Montilivi, Minggu malam.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Negara Muslim dan Eropa Bertemu di Spanyol Bahas Palestina

4 hari lalu

Top 3 Dunia: Negara Muslim dan Eropa Bertemu di Spanyol Bahas Palestina

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 14 September 2024 diawali pertemuan negara Muslim dan Eropa untuk membahas cara mengakhiri perang Gaza.

Baca Selengkapnya

Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa Batal Berkunjung ke Israel, Ini Alasannya

5 hari lalu

Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa Batal Berkunjung ke Israel, Ini Alasannya

Simak fakta di balik penolakan Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa Josep Borrell oleh Menteri Luar Negeri Israel.

Baca Selengkapnya