Pemilik Klub Belgia FCV Dender, Sihar Sitorus, Tak Akan Campuri Urusan Menit Bermain Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 19 Agustus 2024 20:30 WIB

Sihar Sitorus. (ANTARA/RAUF ADIPATI

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilik klub Belgia FCV Dender, Sihar Sitorus, memastikan tidak akan mencampuri urusan menit bermain pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen.

Ragnar secara resmi direkrut oleh Dender pada Rabu, 14 Agustus, setelah dilepas oleh klub pemiliknya, Groningen.

Meski Ragnar merupakan pemain Indonesia, Sihar menegaskan bahwa urusan pemilihan pemain untuk tampil di lapangan merupakan wewenang penuh pelatih Vincent Euvard dan para stafnya.

“Ya ini yang kita tunggu dari Ragnar-nya sendiri. Bagaimana dia membawakan pola pikirnya, membawakan diri dia. Tapi saya yakin dengan dia, saya percaya kalau pengalaman dia kan di level satu Belanda. Itu kan sudah cukup banyak, cukup matang. Dia tahu apa yang diharapkan dari seorang profesional,” kata Sihar di Jakarta, Senin sore, 19 Agustus.

Pemain timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen. (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

“Jadi bagaimanapun juga kan pelatih akan menggunakan (jasa Ragnar) ini dan kita juga harus menghargai keahlian dia. Dan yang menarik dari mereka cerita, dan kita juga bisa melihatnya sih, bahwa sebenarnya Ragnar itu bisa bermain di beberapa posisi kan. Nah beberapa posisi ini mungkin yang menarik di mata pelatih, sehingga pelatih kan punya taktik segala macam,” kata dia.

Advertising
Advertising

Saat ditanya kemungkinan Dender merekrut pemain Indonesia lainnya, Sihar mengatakan peluang itu selalu ada, tetapi untuk mewujudkannya kembali kepada tekad dan keberanian para pemain Indonesia untuk mencoba peruntungan di luar negeri.

“Kalau itu kita tidak mungkin menutup kemungkinan tersebut. Yang pasti Liga Belgia itu sangat kompetitif. Kedua, pemain-pemainnya juga kualitasnya bagus. Nah untuk itu kembali lagi ke pemain kitanya juga, seberapa adventurous dia, seberapa nekat dia, menyeberang lautan untuk berkompetisi dengan pemain-pemain lain,” ujar anggota DPR RI dari faksi PDI Perjuangan itu.

Dender saat ini berkompetisi di strata tertinggi Liga Belgia setelah berhasil promosi dari strata kedua pada musim lalu. Mereka telah menjalani empat pertandingan dengan hasil dua kemenangan dan dua kali imbang sehingga berhak menghuni posisi ketiga di klasemen sementara Liga Belgia 2024/2025.

Pilihan Editor: Profil Maarten Paes, Kiper FC Dallas yang Akhirnya Bisa Bela Timnas Indonesia

Berita terkait

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Ambil Sumpah WNI di Belanda, Erick Thohir: Tidak Ada yang Spesial

1 jam lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Ambil Sumpah WNI di Belanda, Erick Thohir: Tidak Ada yang Spesial

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkap encana pengambilan sumpah warga negara Indonesia terhadap Mees Hilgers dan Eliano Reijnders di Belanda.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Jawab Kritik Anggota DPR Soal Naturalisasi Timnas Indonesia: Jangan Ragukan Nasionalismenya

3 jam lalu

Erick Thohir Jawab Kritik Anggota DPR Soal Naturalisasi Timnas Indonesia: Jangan Ragukan Nasionalismenya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan naturalisasi sebagai salah satu upaya meningkatkan prestasi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Ungkap Alasan Sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dilakukan di Belanda

3 jam lalu

Erick Thohir Ungkap Alasan Sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dilakukan di Belanda

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan pengambilan sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders tidak menyalahi aturan pemerintah maupun FIFA.

Baca Selengkapnya

TC Timnas Indonesia di IKN Bakal Dibuka 11 Oktober, Erick Thohir Pastikan Presiden FIFA Hadir saat Pembukaan

3 jam lalu

TC Timnas Indonesia di IKN Bakal Dibuka 11 Oktober, Erick Thohir Pastikan Presiden FIFA Hadir saat Pembukaan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan Presiden FIFA Gianni Infantino akan hadir dalam pembukaan TC Timnas Indonesia di IKN.

Baca Selengkapnya

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

18 jam lalu

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

Pemain keturunan Timnas Indonesia Elkan Baggott disebut frustrasi karena harus menepi selama satu bulan usai mengalami cedera parah.

Baca Selengkapnya

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

1 hari lalu

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

Warganet meramaikan akun Instagram SC Heerenveen dengan hujatan usai Thom Haye gagal gabung Como 1907.

Baca Selengkapnya

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

1 hari lalu

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

Mees Hilgers tampil kokoh di lini belakang kala FC Twente mengalahkan SC Heerenveen dalam laga tunda pekan ketiga Liga Belanda.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

1 hari lalu

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Mulai persetujuan DPR RI hingga rencana pengambilan sumpah WNI menjadi fakta-fakta terkini naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

1 hari lalu

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, merespons bergabungnya Rafael Struick ke klub Australia, Brisbane Roar.

Baca Selengkapnya

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

1 hari lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

Menkumham Supratman Andi Agtas bakal menugaskan perwakilannya untuk pengmabilan sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders di Belanda.

Baca Selengkapnya