Lawan Manchester United, Persiapan Aston Villa Lebih Baik Ketimbang saat Hadapi Bayern Munchen

Reporter

Sabtu, 5 Oktober 2024 09:38 WIB

Unai Emery. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Aston Villa Unai Emery tidak mau menganggap remeh Manchester United yang sedang berada dalam tren buruk pada awal musim Liga Inggris. Bahkan, ia mengakui para pemainnya mempersiapkan diri lebih baik untuk menghadapi klub berjuluk Setan Merah di Premier League ketimbang saat menghadapi Bayern Munchen di Liga Champions tengah pekan lalu.

Aston Villa mengalahkan Bayern Munchen dengan skor 1-0 pada Rabu, 2 Oktober lalu. The Villans juga sedang dalam tren positif dengan enam kemenangan dan satu hasil imbang dari tujuh pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.

Namun, tim asuhan Emery telah kalah dalam empat pertandingan terakhir saat menghadapi Manchester United. Pelatih asal Spanyol itu memperingatkan bahwa Manchester United, juara Piala FA musim lalu, akan memberikan perlawanan berat terlepas dari posisi klub yang sedang berada di urutan ke-13 klasemen Liga Inggris.

"Mereka adalah tim pemenang. Mereka memiliki pelatih berpengalaman, pemain berpengalaman. Klub ini biasanya adalah klub pemenang. Mereka tetaplah pemenang, tahun lalu mereka memenangkan Piala FA," kata Emery “Mereka tidak selalu mendapatkan hasil yang baik di Liga Primer, tetapi dalam satu pertandingan mereka dapat memanfaatkan kapasitas mereka dan tampil luar biasa.”

Laga Aston Villa vs Manchester United akan berlangsung di Villa Park pada Minggu, 6 Oktober 2024 pukul 20.00 WIB. "Saya menghormati mereka dan saya akan mempersiapkan pertandingan lebih baik daripada saat saya mempersiapkan pertandingan melawan Bayern Munchen.”

Advertising
Advertising

Setelah terakhir kali bermain di Liga Champions 41 tahun lalu, Emery mengatakan bahwa tetap tampil kompetitif di kompetisi klub papan atas Eropa dan finis di empat besar merupakan tantangan. Namun, ia mengatakan prioritas mereka adalah mempertahankan konsistensi di Liga Primer. "Kami tidak difavoritkan untuk berada di tujuh besar Liga Primer. Kami ingin menjadi pesaing dan kami sedang dalam proses mendapatkan poin," kata Emery, yang timnya berada di posisi kelima dengan 13 poin.

"Prosesnya dimulai dengan hasil yang kami peroleh selama dua tahun terakhir, kami sekarang terlibat di Liga Champions, tetapi konsistensi adalah hal yang paling penting. Itu dimulai di lapangan. Ada banyak contoh tentang betapa sulitnya untuk tetap kompetitif dan konsisten di Eropa. Bagaimana kami bisa masuk ke Eropa? Melalui Liga Primer. Tetap konsisten di Liga Primer adalah tujuan pertama saya,” ucap pelatih asal Spanyol tersebut.

Emery mengatakan Villa akan menilai kebugaran gelandang Jacob Ramsey dan pemain sayap Leon Bailey saat melawan Manchester United. Tetapi, keduanya diragukan tampil pada pertandingan tersebut.

Pilihan Editor:

Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 5 Oktober: Liverpool, Man City, dan Arsenal di Liga Inggris; Real Madrid di Liga Spanyol; Inter Milan di Liga Italia

Berita terkait

Prediksi Arsenal vs Southampton di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

1 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Southampton di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Arsenal vs Southampton akan tersaji pada pekan ketujuh Liga Inggris 2024-2025. Mengapa The Gunners diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

2 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Crystal Palace vs Liverpool akan tersaji pada pekan ketujuh Liga Inggris 2024-2025 di Selhurst Park pada Sabtu, 5 Oktober 2024 pukul 18.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Arsenal vs Southampton: Mikel Arteta Bicara Konsistensi Tim, Potensi Kai Havertz, dan Kembalinya Aaron Ramsdale

3 jam lalu

Arsenal vs Southampton: Mikel Arteta Bicara Konsistensi Tim, Potensi Kai Havertz, dan Kembalinya Aaron Ramsdale

Manajer Arsenal Mikel Arteta memuji konsistensi The Gunners menjelang pertandingan melawan Southampton dalam lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium

Baca Selengkapnya

Kembangkan Karakter dan Potensi Anak dengan Sepak Bola

5 jam lalu

Kembangkan Karakter dan Potensi Anak dengan Sepak Bola

Setiap anak bisa mendapatkan banyak manfaat positif dalam olahraga sepak bola.

Baca Selengkapnya

Aston Villa vs Manchester United, Erik Ten Hag Minta Fans Setan Merah Bersabar

5 jam lalu

Aston Villa vs Manchester United, Erik Ten Hag Minta Fans Setan Merah Bersabar

Manajer Manchester United Erik ten Hag meminta para fans klub bersabar dengan rentetan hasil buruk di Liga Inggris dan Liga Europa.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 5 Oktober: Liverpool, Man City, dan Arsenal di Liga Inggris; Real Madrid di Liga Spanyol; Inter Milan di Liga Italia

7 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 5 Oktober: Liverpool, Man City, dan Arsenal di Liga Inggris; Real Madrid di Liga Spanyol; Inter Milan di Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu malam, 5 Oktober 2024, akan menampilkan pertandingan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

Jadwal Bola malam Ini, Jumat, 4 Oktober 2024, akan menampilkan rangkaian pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Europa: FC Porto vs Manchester United 3-3, Apa Kata Erik ten Hag yang Posisinya Kian Terancam?

1 hari lalu

Hasil Liga Europa: FC Porto vs Manchester United 3-3, Apa Kata Erik ten Hag yang Posisinya Kian Terancam?

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, kian terpojok setelah timnya ditahan FC Porto 3-3 dalam laga pekan kedua Liga Europa.

Baca Selengkapnya

Manchester United Ditahan Porto 3-3 di Liga Europa: Pergantian Marcus Rashford Dipersoalkan Warganet, Ten Hag Beri Jawaban

1 hari lalu

Manchester United Ditahan Porto 3-3 di Liga Europa: Pergantian Marcus Rashford Dipersoalkan Warganet, Ten Hag Beri Jawaban

Manchester United hanya mampu bermain imbang 3-3 saat menyambangi markas FC Porto dalam laga pekan kedua Liga Europa. Kenapa Marcus Rashford diganti?

Baca Selengkapnya

Liga Europa: FC Porto vs Manchester United 3-3, Harry Maguire Jelaskan Alasan Pemain 'Dikunci' di Ruang Ganti

1 hari lalu

Liga Europa: FC Porto vs Manchester United 3-3, Harry Maguire Jelaskan Alasan Pemain 'Dikunci' di Ruang Ganti

Manchester United bermain imbang 3-3 saat menyambangi markas FC Porto dalam laga pekan kedua Liga Europa. Pemain sempat "dikunci" di ruang ganti.

Baca Selengkapnya