Sriwijaya Gulung Persiwa 4-1

Reporter

Editor

Minggu, 2 Mei 2010 18:19 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Sukses Sriwijaya FC yang mencetak sejarah dengan lolos babak enam belas besar Piala AFC menular di ajang Djarum Indonesia Super League. Menjamu Persiwa Wamena di Stadion Gelora Sriwjaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (2/5), Sriwijaya berhasil menggulung Persiwa 4-1.

Gol-gol kemenangan tim berjulukan Laskar Wong Kito itu dicetak oleh Arif Suyono pada menit ke-19 dan 54 serta dua gol Pavel Solomin di menit ke-36 dan 53. Satu gol hiburan bagi Laskar Lembah Baliem dicetak melalui tendangan pinalti Erick Weeks di menit ke-76.

Meski berstatus sebagai tim tamu, Persiwa bermain terbuka. Mereka langsung menekan pertahanan Sriwijaya dan mendapat dua peluang matang dalam sepuluh menit pertama. Namun kubu tuan rumah bermain lebih efektif, terutama dalam melancarkan serangan.

Apalagi setelah Arif membuka gol pertama di menit ke-19 melalu tendangan jarak dekat dengan memanfaatkan bola yang lepas dari penguasaan Pavel. Terus menekan dan menciptakan peluang, Sriwijaya menambah gol melalui Pavel lewat tendangan jarak dekat di menit ke-36.

Pada babak kedua permainan relatif tidak berubah. Permainan yang terbuka membuat kedua tim sama-sama banyak menghasilkan peluang emas. Sriwijaya menambah gol melalui tendangan Pavel di menit ke-53. Sebelumnya ia diganjal di kotak terlarang. Satu menit berselang Arif mencetak gol lagi melalui tendangan kaki kiri yang spekulatif dari luar kotak pinalti.

Pada menit ke-76 Persiwa berhasil mencetak satu-satunya gol melalui tendangan Erick Week setelah bek Sriwijaya, Precius Emuejeraye hands ball di kotak pinalti. Kedudukan 4-1 tidak berubah hingga peluit akhir berbunyi.

ARIS M

Berita terkait

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

42 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

42 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

43 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

43 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

44 hari lalu

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.

Baca Selengkapnya

Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

25 Juni 2023

Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

Persebaya Surabaya mengalahkan Persis Solo dengan skor 4-3 dalam pertandingan uji coba untuk persiapan Liga 1 .

Baca Selengkapnya

Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

21 Juni 2023

Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

Hasil laga FIFA Matchday: Timnas Brasil dan Jerman sama-sama kalah, sedangkan Malaysia menang 10-0.

Baca Selengkapnya

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.

Baca Selengkapnya

Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

19 Maret 2023

Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir hanya mau mengumumkan lawan timnas Indonesia untuk FIFA Matchday setelah ada perjanjian resmi secara tertulis.

Baca Selengkapnya

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930

Baca Selengkapnya