Inter Ditekuk Bremen, Benitez Tertekan Lagi  

Reporter

Editor

Rabu, 8 Desember 2010 12:36 WIB

Rafael Benitez. AP/Jon Super
TEMPO Interaktif, Bremen - Pelatih Inter Milan Rafa Benitez bakal mendapat tekanan lagi. Inter membuang kesempatan untuk memimpin klasemen akhir Grup A Liga Champions setelah dibekap Werder Bremen 3-0, Rabu dini hari.

Bremen, yang sudah pasti tereliminasi lantaran tak pernah menang di lima pertandingan sebelumnya, kali ini tampil berbeda. Mereka melesakkan tiga gol, dua kali tendangan menghantam mistar gawang Inter yang tidak tampak seperti tim yang menjuarai turmamen bergengsi Eropa ini musim lalu.

Inter akhirnya menyelesaikan babak penyisihan grup di posisi kedua dengan nilai 10, satu poin di belakang Tottenham Hotspur, yang bermain imbang 3-3 melawan Twente Enschede.

Benitez semakin gagal menjawab tantangan menggantikan Jose Mourinho yang mengantar Inter memenangkan treble musim lalu sebelum hengkang melatih Real Madrid. Kekalahan dari Bremen ini menjadi kekalahan ketujuh Inter sepanjang musim ini di semua kompetisi, jumlah yang sama sepanjang musim lalu ketika ditangani Mourinho.

Presien Massimo Moratti memang mengatakan akan terus mendukung Benitez. Hanya saja kekalahan ini sepertinya akan membuat sang patron berpikir ulang. Melawan Bremen, Benitez lebih banyak memainkan skuad pelapisnya demi mempersiapkan diri menghadapi Piala Dunia Antar Klub di Abu Dhabi pekan depan.

Playmaker Belanda Wesley Sneijder diistirahatkan. Striker Argentina Diego Milito absen karena cedera dan bek Lucio tak dimainkan karena flu.

"Kami sudah lolos. Bagi saya ini sangat berbeda.. Pertandingan terpenting adalah yang terakhir ketika bertemu Twente," kata Benitez kepada Sky Italia.

"Kami mencoba pemain muda dan kami tidak ingin menambil resiko pemain cedera. Saya tidak percaya masa depan saya tergantung di Piala Dunia Antar Klub,” imbuh pelatih asal Spanyol itu.

Bremen langsung membuka gol lewat sundulan kepada Sebastian Proedl di menit ke-38. Marko Arnautovic yang dibuang Inter musim lalu menggandakan kedudukan di menit ke-49.

Claudio Pizarro menutup kemenangan Bremen di menit ke-88. Bremen sebenarnya bisa menambah dua gol lain namun dua peluang mereka -- sundulan Per Mertesacker dan tendangan Aaron Hunt -- hanya mengenai mistar gawang.

Kemenangan ini memperpanjang rekor tak pernah kalah Bremen di kandang dari tim Italia dalam 15 pertandingan.

REUTERS | RAJU

Berita terkait

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

1 jam lalu

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim serta perkiraan susunan dan prediksi pertandingan PSG vs Borussia Dortmund di leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

2 jam lalu

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

Pelatih PSG Luis Enrique mengatakan timnya harus mencetak gol lebih awal saat melawan Borussia Dortmund pada leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

2 jam lalu

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

Luis Enrique menekankan bahwa PSG harus 100 persen fokus menyerang dan bertahan saat menghadapi Borussia Dortmund di semifinal Liga Champions ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

4 jam lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

13 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

3 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

5 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya