Ini Agenda Uji Coba Timnas Jelang AFF 2012

Reporter

Editor

Sabtu, 14 Juli 2012 19:32 WIB

Tim Nasional Indonesia berpose sebelum melawan Timnas Macau pada kualifikasi grup E Piala Asia (AFC) di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Riau, Selasa (10/7). ANTARA/Yudhi Mahatma

TEMPO.CO, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia memasang target juara Piala AFF 2012 setelah dua tahun lalu hanya menjadi finalis.

Pengurus PSSI di bawah pimpinan Djohar Afirin Husin tak mau peduli dengan kisruh internal yang masih terjadi, mereka tetap menggeber persiapan pasukan Merah Putih untuk menghadapi Piala AFF yang akan berlangsung, 25 November - 1 Desember 2012.

Tim pelatih tim nasional dikomandani pelatih Nil Maizar telah menyusun sejumlah uji tanding dengan beberapa klub asal Eropa dan tim nasional anggota Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA).

"Mungkin akan ada lima sampai enam uji tanding melawan negara lain sebelum turnamen dimulai. Ini untuk mematangkan skuad," kata Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin kepada Tempo, Sabtu, 14 Juli 2012.

Djohar mengatakan sudah ada beberapa negara memastikan setuju uji tanding lawan Indonesia, seperti Vietnam, Filipina, dan Korea Utara.

"Sisanya, beberapa negara masih kami negosiasi. Tapi kalau pelatih mau tanding ke luar negeri pun sebenarnya tidak masalah. Brunei sudah mengajukan diri siap menerima. Pokoknya tergantung permintaan pelatih nanti," Djohar menjelaskan.

PSSI santer diberitakan, bakal mendatangkan bintang sepak bola Barcelona Lionel Messi bersama tim nasional Argentina. Namun, sampai saat ini kepastian ujicoba ini masih abu-abu.

Berikut ini jadwal uji tanding persiapan Piala AFF 2012:
1. Indonesia vs Korea Utara (8 September 2012)
2. Indonesia vs Filipina (15 September 2012)
3. Vietnam vs Indonesia (tandang: 22 September 2012)
4. Indonesia vs Vietnam (kandang: 29 September 2012)
5. Trinidad-Tobago (waktu belum dipastikan)

ARIE FIRDAUS

Berita terkait:
Nil Maizar: Malaysia, Tunggu Kami di AFF 2012!
Ditekuk Garuda, Pepe dan Arbeloa Puji Indonesia
Persib Bandung Pertimbangkan 3 Perusahaan Penjamin
Jelang AFF, Indonesia Tantang Korea Utara

Berita terkait

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

53 menit lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 jam lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

6 jam lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

7 jam lalu

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

Timnas Indonesia akan menjalani uji coba melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

17 jam lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

17 jam lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

21 jam lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

1 hari lalu

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lawan mana saja?

Baca Selengkapnya

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

1 hari lalu

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

Harga tiket nonton pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni mengalami kenaikan dibandingkan Maret lalu.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya