Asal Usul Jendela Transfer

Reporter

Sabtu, 1 September 2012 16:23 WIB

Robin van Persie berpose dengan kaos Manchester United (MU) bernomor 20 miliknya di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, (17/8). RVP resmi pindah ke MU dari Arsenal. AP/Jon Super

TEMPO.CO, London - Jendela transfer untuk sejumlah liga-liga sepak bola Eropa resmi ditutup pada Jumat malam 31 Agustus 2012 waktu setempat. Kini klub tidak akan bisa lagi membeli pemain, dan harus menunggu jendela transfer kedua dibuka pada Januari mendatang.

Kondisi seperti itu sudah diberlakukan sejak musim 2002/2003 silam. Kala itu Badan Sepak Bola Uni Eropa (UEFA) memperkenalkan dua jendela transfer selama satu musim. Jendala transfer pertama dibuka sejak akhir musim sampai 31 Agustus, dan yang kedua dimulai sejak 1 hingga 31 Januari. Tanggal tenggat jendela transfer itu diadopsi berdasarkan batas waktu UEFA dalam pendaftaran pemain untuk kompetisi tersebut.

Keputusan itu dibuat sebagai bagian dari kerjamasa dengan Komisi Uni Eropa agar menjaga stabilitas kontrak untuk kedua belah pihak, bagi pemain dan klub. Salah satunya yakni agar para pemain dan agennya tidak bisa dengan seenaknya bernegosiasi dengan klub lain di sepanjang musim.

Sebelum dimulainya sistem jendela transfer ini, sejumlah klub-klub Eropa dengan bebas membeli pemain di sepanjang kompetisi sampai pada 31 Maret. Situasi itu dinilai merusak integrasi kompetisi itu sendiri. Misalnya, ketika kompetisi sedang berlangsung, sebuah klub yang sedang mengejar gelar juara di ujung kompetisi bisa membeli pemain dari rival untuk kontrak jangka pendek.

Manfaat utama dari sistem ini bahwa hal itu memungkinkan klub dan pelatih merencanakan untuk jangka waktu yang ditetapkan, mengetahui para pemain yang mereka miliki untuk menghadapi musim kompetisi panjang.

Sistem ini juga memberi kesempatan bagi pemain muda untuk bermain jika ada pemain-pemain di tim utama yang mengalami cedera. Sebelumnya klub selalu tergoda untuk membeli pemain baru untuk menutupi absennya pemain utama mereka.

Para suporter juga mendapat keuntungan dari transfer ini. Mengetahui bahwa skuad dari tim kesayangan mereka tidak berubah, maka fans bakal membeli jersey klub dengan rasa lega, karena nomor punggung dan pemain tidak akan berubah setidaknya untuk jangka waktu yang panjang.

PREMIER LEAGUE | IRVAN SAPUTRA

Berita tepropuler:
UEFA Super Cup, Chelsea Dicukur Atletico

Gagal Jadi Pemain Terbaik Eropa, Messi Tak Kecewa

Ferguson: Cedera, Berkah buat Rooney

Essien Resmi Berseragam Real Madrid

Van Gaal Coret Van der Vaart dan De Jong

Berita terkait

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

7 menit lalu

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengaku waspada menghadapi permainan West Ham United dan David Moyes di laga pamungkas Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

2 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

4 jam lalu

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

West Ham United punya pengaruh besar dalam perebutan gelar juara Liga Inggris pekan ini. Bagaimana pengaruhnya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

8 jam lalu

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Manchester City vs West Ham United akan tersaji pada laga pekan ke-38 Liga Inggris 2023-2024. Peluang The Citizens meraih gelar juara besar?

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

9 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

9 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

1 hari lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

1 hari lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya