Ferdinand Siap Lakoni Laga ke-400 Bersama MU  

Reporter

Sabtu, 15 September 2012 09:19 WIB

Rio Ferdinand adalah bek termahal di dunia hingga kini. Ia dibeli Manchester United dari Leeds United dengan nilai 46 juta Euro (Rp 535 miliar). REUTERS/Rogan Ward

TEMPO.CO, Manchester - Pemain belakang Manchester United, Rio Ferdinand, memiliki kesempatan untuk merayakan 10 tahunnya di klub tersebut dengan menggenapi penampilannya menjadi 400 pertandingan dalam laga melawan Wigan Athletic, di Stadion Old Trafford, Sabtu malam nanti, 15 September 2012.

Peluang Ferdinand untuk turun sangat besar, mengingat manajer Sir Alex Ferguson hanya memiliki tiga bek tengah di skuadnya saat ini. Ferdinand sendiri sudah pulih dari cedera dan tampil sejak dua pekan lalu.

"Saya sangat bangga bisa bermain 400 kali untuk klub sebesar MU, meski saya berpikir seharusnya bisa 500 pertandingan jika saya tidak mengalami cedera dalam beberapa musim terakhir," ujar Ferdinand.

Pemain berusia 33 tahun itu kini berada di pengujung kariernya. Kontraknya bersama MU tinggal setahun lagi. Meski manajemen klub belum berindikasi untuk memperpanjang masa kerjanya, Ferndinand mengaku siap untuk menghabiskan seluruh kariernya di MU.

“Selama manajer menginginkan saya di sini dan tubuh saya bisa menerimanya, maka saya ingin tetap tinggal di klub ini,” kata Ferdinand. “Sejak saya datang ke sini, saya ingin meninggalkan MU dengan kepala tegak dan membusungkan dada karena saya tahu saya melakukan pekerjaan baik di sini.”

Ferdinand didatangkan Setan Merah dari Leeds United pada 2002 lalu dengan biaya sebesar 34 juta pound sterling (Rp 525 miliar). Jumlah uang tersebut menjadikan Ferdinand sebagai bek termahal di dunia hingga saat ini.

Di MU, mantan pemain akademi West Ham United junior itu telah mempersembahkan berbagai gelar, yaitu lima gelar Liga Primer Inggris, satu Piala FA, dua Piala Liga, empat Community Shield, satu Liga Champions, dan satu Piala Dunia Antarklub.

Meski kini rentan cedera, Ferdinand yakin dirinya masih bisa berbuat banyak bagi Setan Merah. “Saya berkonsentrasi untuk menampilkan performa bagus,” ujar Ferdinand. “Saya merasa bisa memainkan 50 pertandingan di musim ini.”

THE SUN | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:

Messi dan Higuain Dituduh Seperti Perempuan

Figo Ingin Kembalikan Masa Keemasan Inter Milan

Halim Mahfudz Menjadi Sekjen Baru PSSI

Ruud Gullit Ingin Jadi Pelatih Milan

Wenger Persilahkan Sagna Tinggalkan Arsenal

Berita terkait

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

2 jam lalu

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

3 jam lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

12 jam lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

13 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

13 jam lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

13 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

21 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

1 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya