Lawan Indonesia, Singapura Percaya Diri  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 28 November 2012 04:46 WIB

Pemain Singapura Baihakki Khaizan (kiri) berebut bola dengan pemain Malaysia Norshahrul Idlan Bin Talaha dalam laga kualifikasi gurp B Piala Suzuki AFF di stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, (25-11). REUTERS/Bazuki Muhammad

TEMPO.CO , Kuala Lumpur: Singapura berada dalam kepercayaan diri tinggi jelang melawan Indonesia hari ini, Rabu, 28 November 2012. Hal itu didorong kemenangan atas tuan rumah Malaysia dengan skor 3-0 pada Ahad lalu.

"Kemenangan itu positif bagi tim. Para pemain menjadi percaya diri dengan apa yang mereka lakukan," kata pelatih Singapura, Radojko Avramovich, di Hotel Palce of the Golden Horses, Selasa, 27 November 2012.

Pelatih yang akrab disapa Raddy itu pun secara khusus memuji duet pemain di lini tengah Singapura, Mustafic Fachruddin dan Harris Harun, yang dinilainya bermain bagus saat mengalahkan Malaysia. "Mereka telah melakukan tugas dengan baik," kata Avramovich lagi.

Avramovich belum mau memerinci strategi dan taktik yang ia siapkan untuk melawan Indonesia. Namun, tak jauh berbeda dengan Nilmaizar, Avramovich menggaransi tim asuhannya akan bermain maksimal dan melakukan yang terbaik untuk menang.

"Kami akan fokus menjaga Indonesia secara tim. Tidak ada satu pemain yang kami anggap berbahaya. Buktinya di pertandingan kemarin, gol Indonesia dicetak pemain belakang," ujar Avramovich.

Di tempat terpisah, pemain belakang timnas Singapura, Baihakki Khaizan mengatakan akan tetap mewaspadai Indonesia, meski di atas angin tim SIngapura lebih diunggulkan "Pertandingan nanti penting, jadi kami harus menang," ujar mantan pemain Persija Jakarta tersebut.

Singapura mengalahkan Malaysia dengan skor 3-0. Adapun Indonesia ditahan Laos 2-2. Jika kembali menang atas Indonesia, maka Singapura akan lolos ke semi-final. Andaikata kalah dari Indonesia, peluang Singapura untuk lolos dari penyisihan grup tetap besar karena "hanya" akan berhadapan dengan Laos di pertandingan terakhir.

ARIE FIRDAUS


Berita Terkait:
Timnas Meminta Keringanan Sanksi Endra

Begini Kalau Suporter Malaysia Ngamuk

Suporter Timnas Minta PSSI Bersatu

Singapura Tidak Anggap Enteng Indonesia

Bepe: Mungkin Saya Akan Jadi Kiper

Berita terkait

Benamkan Malaysia, Thailand ke Final AFF  

13 Desember 2012

Benamkan Malaysia, Thailand ke Final AFF  

Thailand unggul agregat gol 3-1.

Baca Selengkapnya

Thailand Tahan Malaysia 1-1 di Semifinal Piala AFF

9 Desember 2012

Thailand Tahan Malaysia 1-1 di Semifinal Piala AFF

Hasil imbang 1-1 itu menguntungkan Thailand yang akan menjadi tuan rumah pada laga kedua.

Baca Selengkapnya

Di Malaysia, Keok AFF 2012, Andik dan Kisruh PSSI

9 Desember 2012

Di Malaysia, Keok AFF 2012, Andik dan Kisruh PSSI

Para penggemar sepak bola Indonesia di Malaysia menengarai bahwa kekalahan Timnas di ajang AFF Suzuki 2012 tak lepas dari konflik pengurus PSSI.

Baca Selengkapnya

Gagal di AFF, Kontrak Manajer Timnas Diputus

5 Desember 2012

Gagal di AFF, Kontrak Manajer Timnas Diputus

Habil Marati tak keberatan diputus kontraknya oleh PSSI daripada terus-terusan tekor.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Korban Ultras Malaya Tak Bisa Kuliah  

3 Desember 2012

Mahasiswa Korban Ultras Malaya Tak Bisa Kuliah  

Hamzah Ali adalah salah satu korban kekerasan yang diduga dilakukan Ultras Malaya pada pertandingan Indonesia melawan Malaysia, Sabtu malam lalu.

Baca Selengkapnya

Kata Marzuki Soal Kekalahan Timnas di AFF 2012  

1 Desember 2012

Kata Marzuki Soal Kekalahan Timnas di AFF 2012  

"Terus terang dengan naturalisasi pemain asing tanpa disiapkan dengan baik, kita tak akan memperoleh hasil maksimal dan memuaskan."

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Piala AFF Jalan Tertunduk Menuju Bus

1 Desember 2012

Pemain Timnas Piala AFF Jalan Tertunduk Menuju Bus

Manajer tim, Habil Marati hanya mengucapkan terimakasih sembari melambaikan tangan ke arah wartawan.

Baca Selengkapnya

Kalah, Nilmaizar Tetap Puji Timnas AFF 2012  

1 Desember 2012

Kalah, Nilmaizar Tetap Puji Timnas AFF 2012  

Dua gol Malaysia hanya dalam rentang tiga menit, Nil menilainya sebagai keberuntungan.

Baca Selengkapnya

Takluk 2-0 dari Malaysia, Indonesia Kandas

1 Desember 2012

Takluk 2-0 dari Malaysia, Indonesia Kandas

Sempat menekan di awal laga, Indonesia harus kebobolan dua gol dalam tempo tiga menit.

Baca Selengkapnya

Timnas Tertinggal, Tweeps Indonesia Berdoa  

1 Desember 2012

Timnas Tertinggal, Tweeps Indonesia Berdoa  

Indonesia masih berusaha mengejar ketinggalan dari Malaysia.

Baca Selengkapnya