Mourinho Tak Akan Jadi Penerus Ferguson

Reporter

Selasa, 12 Februari 2013 12:48 WIB

Jose Mourinho. (AP Photo/Andres Kudacki)

TEMPO.CO, Manchester - Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, tidak mempunyai peluang untuk menjadi penerus Sir Alex Ferguson di Manchester United. Sebab, pelatih yang mengklaim sebagai Special One itu kerap menciptakan berbagai masalah.

"Dia tidak akan menjadi penerus," kata penjaga gawang legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, Selasa, 12 Februari 2013. "Saya berpikir, klub tidak akan senang dengan segala hal yang melekat di Mourinho."

Mourinho merupakan salah satu pelatih terhebat di dunia saat ini. Namun, di balik kesuksesannya menangani sejumlah klub, Mourinho kerap bikin masalah. Di antaranya bertengkar dengan sesama pelatih, wasit, dan pemain.

Mourinho, ujar Schmeichel, sebenarnya merupakan kandidat yang berkualitas, karena telah meraih berbagai trofi juara bergengsi. "Tetapi klub tidak ingin dengan segala hal yang datang bersamanya," ucap pria asal Denmark ini.

Ditambah lagi, Mourinho bukanlah tipe pelatih setia seperti Ferguson. Juru taktik berpaspor Portugal ini seperti kutu loncat. "Chelsea, Inter, dan sekarang Real Madrid. Dia melatih tidak lebih dari tiga tahun," ujar Schmeichel.

Schmeichel juga membahas tentang laga antara Manchester United dan Madrid di babak 16 besar Liga Champions. Schmeichel mengaku bingung dengan berbagai prediksi yang menjagokan El Real ketimbang The Red Devils.

Padahal, performa Manchester United lebih stabil daripada Madrid. "Hampir semua orang menganggap Madrid sebagai favorit. Itu aneh," katanya. "Kami harus mengalahkan mereka karena kami mempunyai musim yang bagus."

Musim ini, Manchester United berstatus sebagai penguasa sementara Liga Primer Inggris dengan perolehan angka 65. Adapun Madrid cuma bertengger di posisi ketiga Primera La Liga Spanyol. Mereka terpaut 16 poin dari Barcelona.

THE SUN | SINGGIH SOARES TONCE

Baca Juga:

Ini Para Pemenang Grammy Awards 2013

Kenapa Sopir Angkot Ajak Annisa Putar-putar

Hilang Jejaklah si Harrier Hitam Itu

Ini Daftar Pemegang 'Sprindik' Anas di KPK

Paus Benectus Mundur Karena Uzur

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

10 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

10 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

16 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

23 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya