Bekas Penyerang Liverpool Sarankan Torres Pergi  

Reporter

Senin, 4 Maret 2013 11:57 WIB

Pesepakbola Chelsea FC Fernando Torres. AP/Koji Sasahara

TEMPO.CO, London - Karier Fernando Torres di Chelsea yang kian meredup membuat Stan Collymore prihatin. Mantan penyerang Liverpool ini pun menyarankan pemain depan internasional Spanyol itu untuk segera keluar dari Stamford Bridge.

"Saya telah mengatakan hal ini sebelumnya dan saya harus mengatakannya lagi," tutur pria berkepala plontos itu kepada Sunday People, Senin, 4 Maret 2013. "Ini saatnya untuk pergi Torres. Ini demi kebaikan Anda."

Sejak diboyong dari Liverpool pada jendela transfer Januari 2011 lalu, performa Torres tak kunjung membaik. Pemain yang dijuluki El Nino itu gagal menampilkan ketajamannya dalam mencetak gol seperti waktu berseragam The Reds.

Sejauh ini, pemain yang dibeli dengan harga Rp 727 miliar itu baru menyumbangkan 27 gol dari 113 penampilannya di semua ajang. Padahal, ketika masih di Liverpool, Torres mampu mengemas 50 gol hanya dalam dua musim.

Menurut Collymore, karier Torres sudah berakhir di Chelsea. "Dia sudah kehilangan kepercayaan diri," ucap pria yang sempat bekerja sebagai penyiar di BBC Radio 5 itu. Kini, Torres kalah bersaing dengan penyerang anyar, Demba Ba.

Setelah Chelsea menggaet Ba dari Newcastle United, Torres lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan. Salah satu contoh teranyar ketika Chelsea mengalahkan West Bromwich Albion 1-0 di pentas Liga Primer Inggris.

Torres baru dimainkan Rafael Benitez ketika pertandingan tersisa sepuluh menit lagi. Suami dari Olalla Domínguez Liste itu masuk ke lapangan dengan menggantikan Ba. Di sisa waktu itu, pemain berusia 28 tahun itu tak memberi kontribusi.

DAILY MAIL | SINGGIH SOARES TONCE

Baca Juga:

Ke Jerman, SBY Lupa Mau Bahas Apa

Cuit Anas Urbaningrum Sindir Pemimpin

Video Kekerasan Densus 88, Ini Tanggapan Kapolri

Konflik Demokrat, SBY Curigai Kelompok Tertentu

Ada Video Harlem Shake Duet Maia dan Syahrini

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

15 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

17 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

6 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya