Didiskualifikasi, Klub Persema Malang Dibubarkan

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 25 September 2013 05:06 WIB

Tim Persema Malang. TEMPO/Abdi Purmono

TEMPO.CO , Malang:Keputusan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang mendiskualifikasi klub Persema Malang akhirnya ditindaklanjuti dengan pembubaran klub itu oleh manajemen.

Pernyataan ini disampaikan dalam pertemuan antara manajemen Persema dengan pengurus cabang PSSI Kota Malang, dan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) di satu rumah makan di Malang, Selasa, 24 September 2013.

"Kewajiban atas gaji pemain dan pelatih akan diselesaikan," kata Pejabat Sementara Chief Executive Officer (CEO) PT Singosari Sakti Indonesia, Dito Arief. Diperkirakan PT Singosari Sakti Indonesia selaku pengelola klub harus merogoh kocek sebesar Rp 1 miliar untuk membayar tunggakan gaji pemain, offisial dan pelatih selama tujuh bulan.

Tak mudah bagi PT Singosari Sakti Indonesia untuk memenuhi kewajibannya. Sebab, sejak awal musim lalu keuangan manajemen Persema seret. PT Singosari, katanya, akan meminta ganti rugi kepada PT LPIS dan PSSI. Lantaran, kedua lembaga tersebut yang menyebabkan Persema terbelit persoalan.

"LPIS dan PSSI harus bertanggungjawab terhadap kondisi Persema," kata Dito. Masalah bertubi-tubi mendera Persema sejak memutuskan keluar dari kompetisi Liga Super Indonesia pada 2009. Kini, pengelolaan Klub binaan Rudi Hariantoko ini diserahkan ke PSSI Pengurus Cabang Kota Malang. "Teknis pengambilalihan segera diproses," katanya.

Pertemuan yang memutuskan pembubaran Persema itu dihadiri sejumlah pihak. Terdiri dari perwakilan Persema, Dito Arif, Managing Director PT LPIS, Didiet Poernawan Affandy dan Sekretaris PSSI Pengcab Kota Malang, Haris Tofly.

Sekretaris PSSI Pengcab Kota Malang, Haris Tofly mengaku siap mengelola manajemen Persema. Namun, sampai saat ini ia belum menerima penyerahan secara resmi. Sehingga PSSI belum bisa menentukan arah dan pengelolaan Persema kedepan. "Kita sifatnya menunggu," kata Haris.

Sejauh ini, katanya, PSSI fokus terhadap pembinaan usia dini. Mereka menggelar kompetisi internal yang terbagi dalam empat divisi. Kompetisi internal ini selain pembinaan juga sebagai upaya mencari bibit pemain profesional.



EKO WIDIANTO
Berita Lainnya:
Fathanah Pernah Menikahi Pramugari
Jebret, Kekayaan Bahasa Indonesia di Sepak Bola
Asal Mula 'Jebret ow-ow-ow' Valentino Simanjuntak
Komnas HAM Kecam Penyegelan Gereja St. Bernadette
BBM Untuk Android Tak Jadi Dirilis Pekan Ini
Jebret Gol AFF U-19 Heboh di YouTube

Berita terkait

Main di Liga Nusantara, Persema Anggap Sebagai Pemanasan  

8 Januari 2017

Main di Liga Nusantara, Persema Anggap Sebagai Pemanasan  

Setelah mendapat pengampunan dan sanksinya dicabut, Persema sebenarnya sangat berharap bisa bermain di kompetisi profesional seperti sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Lama Vakum karena Sanksi PSSI, Persema Malang Bangkit Lagi  

21 Juni 2016

Lama Vakum karena Sanksi PSSI, Persema Malang Bangkit Lagi  

Laga uji coba itu sebagai bukti debut Persema setelah lama vakum sejak diganjar hukuman oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Persema Malang Bangkit Kembali dengan Tiga Sponsor  

21 Juni 2016

Persema Malang Bangkit Kembali dengan Tiga Sponsor  

"Kami ingin membuktikan Persema Malang masih ada setelah cukup lama vakum karena di-suspend oleh PSSI," kata salah seorang manajernya, Bambang Suryo.

Baca Selengkapnya

Semen Padang Berharap Kompetisi Resmi Segera Bergulir  

12 Mei 2016

Semen Padang Berharap Kompetisi Resmi Segera Bergulir  

Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang Daconi berharap sanksi FIFA segera dicabut, dan kompetisi bisa berjalan dengan resmi.

Baca Selengkapnya

PBFC vs Semen Padang: Sama-sama Targetkan Peroleh Angka

10 Januari 2016

PBFC vs Semen Padang: Sama-sama Targetkan Peroleh Angka

Semifinal Piala Sudirman berlanjut dengan pertandingan PBFC vs Semen Padang, Minggu ini.

Baca Selengkapnya

Tutup Liga Santri, Persebaya Didukung Ribuan Bonek  

7 Desember 2015

Tutup Liga Santri, Persebaya Didukung Ribuan Bonek  

Puluhan ribu pendukung Persebaya turun gelanggang menyemangati timnya yang menutup Liga Santri Nusantara di Sidoarjo.

Baca Selengkapnya

3 Pemain Papua Ini Siap Ikuti Jejak Evan Dimas ke Eropa

5 September 2015

3 Pemain Papua Ini Siap Ikuti Jejak Evan Dimas ke Eropa

Setelah Arthur Kurniawan dan Evan Dimas, kini ada tiga bakat baru asal Papua yang dilirik klub Eropa.

Baca Selengkapnya

Cabut Pembekuan PSSI, Jusuf Kalla Dipuji Arema

25 Mei 2015

Cabut Pembekuan PSSI, Jusuf Kalla Dipuji Arema

Pengaktifan kembali PSSI merupakan cara terbaik untuk
menghindarkan Indonesia dari sanksi FIFA selaku otoritas
tertinggi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

Persib Berjanji Pertahankan Posisi Puncak Klasemen  

14 April 2014

Persib Berjanji Pertahankan Posisi Puncak Klasemen  

Keunggulan Persib atas Arema Cronous di Stadion Si Jalak diraih lewat pertarungan penuh drama.

Baca Selengkapnya

Salip Arema, Persib ke Puncak Klasemen Grup Barat  

13 April 2014

Salip Arema, Persib ke Puncak Klasemen Grup Barat  

Seperti awal babak pertama, kali ini pun Maung Bandung langsung membombardir lini pertahanan Arema Cronus.

Baca Selengkapnya