City Bisa Kudeta Arsenal, Pellegrini Tetap Waspada

Reporter

Rabu, 29 Januari 2014 20:45 WIB

Penyerang Manchester City Edin Dzeko (kanan), merayakan gol bersama rekan setimnya Samir Nasri, Aleksander Kolarov dan Alvaro Negredo pada pertandingan Liga Inggris di Stadion St James Park (12/1). REUTERS/Nigel Roddis

TEMPO.CO, London - Manchester City berpeluang menggeser Arsenal dari puncak klasemen Liga Primer Inggris. The Citizens akan mampu merebut puncak klasemen itu bila bisa menang di kandang Tottenhan Hotspur pada pertandingan Kamis dinihari nanti, 30 Januari 2014.

Arsenal, yang hanya bermain imbang 2-2 Southampton Rabu dinihari tadi, kini mengemas 52 poin dari 22 pertandingan. City, yang baru memainkan 21 laga, hanya terpaut dua angka dari The Gunners. Artinya kemenangan dari Spurs (sebutan Tottenham), akan mengantar tim asuhan Manuel Pellegrini ini mengemas satu poin lebih banyak dari Arsenal.

Modal City cukup besar untuk bertandang ke White Hart Lane. Pada pertemuan pertama lalu mereka menang 6-0. Belakangan City juga terus tampil sangat tajam dengan mengemas 63 gol, yang terbanyak di antara peserta Liga Primer Inggris lainnya, serta 110 gol di semua kompetisi.

Tapi, Pellegrini juga waspada. Karena terlalu asyik menyerang, pertahanan timnya kerap kedodoran, seperti saat melawan Watford di babak keempat Piala FA, sabtu lalu. Timnya sempat kebobolan dua gol sebelum akhirnya menang 4-2."Itu pelajaran berharga," kata Pellegrini. "Kami harus tetap waspada di saat yang tepat. Dalam sepak bola perbedaan antara menang dan kalah sangat tipis."

Pellegrini juga menilai Spurs tak akan mudah ditaklukkan seperti dalam laga sebelumnya. "Mereka menang dalam empat laga terakhirnya," kata pelatih asal Cile ini. "Saya melihat dua laga terakhir mereka dan mereka bermain dengan sangat bagus."

City saat ini menempati posisi kedua klasemen, sedangkan Spurs kelima klasemen dengan nilai terpaut tujuh.

Dalam laga malam ini Pellegrini tak bisa kembali memainkan Alvaro Negredo dan Davis Silva. Adapun Spurs harus tampil tanpa Andros Townsend dan Erik Lamela yang cedera. Jan Vertonghen, Younes Kaboul, dan Sandro sudah mulai pulih tapi tampaknya belum bisa dimainkan.

Dalam sejarah pertemuan kedua tim, City mampu mencetak 17 gol dalam lima pertemuan dengan Spurs. Tapi Spurs mampu memenangi tujuh dan hanya kalah sekali dalam 10 pertemuan dengan City di White Hart Lane.

BBC | NURDIN



Berita Lain
Moyes: Mata Bikin MU Lebih Kreatif
Pintu Keluar Terbuka untuk Toni Kroos
Lawan Cardiff, Mata dan Van Persie Jadi Starter
Debut Manis Mata Warnai Kemenangan MU

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

7 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

10 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

6 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya