Menang 4-0, Atletico Madrid Puncaki La Liga

Reporter

Senin, 3 Februari 2014 03:36 WIB

Para pemain Atletico Madrid melakukan selebrasi atas gol yang dicetak ke gawang Athletic Bilbao pada pertandingan leg kedua Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) di stadion San Mames, Bilbao (29/1). Atletico Madrid berhasil menaklukkan Bilbao dengan skor 2-1. REUTERS/Vincent West

TEMPO.CO, Jakarta - Diego Simeone dapat tersenyum lebar karena anak asuhnya, Atletico Madrid mampu menang telak 4-0 atas Real Sociedad dalam lanjutan La Liga Spanyol, Senin 3 Februari 2014. Bertindak sebagai tim tuan rumah, Atletico Madrid langsung member tekanan.


Beberapa kali penyerang Atletico Madrid membuat lini belakang Sociedad bekerja ekstra keras untuk mengamankan gawangnya dari kebobolan. Tidak hanya Costa yang bermain apik, gelandang Atletico Madrid yang sempat diisukan akan bergabung bersama Manchester United, Koke juga beberapa kali mendapat kesempatan untuk membobol gawang Sociedad.


Gol yang ditunggu-tunggu fan Atletico Madrid akhirnya datang juga pada menit ke 38. Namun bukan Costa ataupun Koke yang mencetaknya melainkan mantan penyerang Barcelona, David Villa. Villa dengan baik mengubah umpan silang Costa menjadi gol. 1-0 Atletico Madrid memimpin.


Babak pertama berakhir untuk kemenangan 1-0 Atletico Madrid. Memasuki babak kedua, tekanan untuk tim tamu semakin besar. Meski begitu Real Sociedad juga mendapat kesempatan untuk bisa menyamakan kedudukan.


Namun bukan menyamakan kedudukan, Sociedad justru kembali kebobolan. Di menit ke 72 giliran Diego Costa yang mencatatkan namanya di papan skor. 2-0 Atletico Madrid memimpin. Tidak puas dengan dua gol, Atletico Madrid kembali menambah pundi-pundi gol mereka melalui Miranda di menit ke 74 dan gol terakhir dicetak pemain anyar Atletico Madrid, Diego Ribas di menit ke 87.


Advertising
Advertising

Hasil ini membuat Atletico Madrid untuk sementara melewati Barcelona dan memimpin klasemen La Liga Spanyol dengan poin 57 selisih tiga poin dengan Barcelona di peringkat kedua dan Real Madrid di posisi tiga. Namun posisi Atletico Madrid bisa saja tergeser jika tetangga mereka, Real Madrid mampu menang atas Atheltic Bilbao.


Skuad Atletico Madrid Vs Sociedad:


Atletico Madrid: Courtois; Juanfran, Miranda, Godin, Insua; Suarez, Gabi, Sosa, Koke; Villa, Costa.


Real Sociedad: Bravo; C. Martinez, Ansotegi, I. Martinez, Angel; Gaztanaga, Pardo; Prieto, Zurutuza, Griezmann; Vela.


GALIH PRASETYO

Berita terkait

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

1 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

9 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

9 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

11 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya