Timnas U-19 Masih Harus Atasi Dua Kelemahan  

Reporter

Selasa, 11 Februari 2014 14:54 WIB

Pemain Timnas U-19 melakukan selebrasi usai pertandingan uji coba melawan tim Pra PON DIY di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, (7/2). Timnas U-19 menang tipis 3-2 atas tim Pra PON DIY yang bermain 10 orang. TEMPO/Suryo Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional sepak bolad i bawah usia 19 tahun (U-19) telah melakoni empat pertandingan uji coba. Dalam empat pertandingan tersebut, timnas U-19 selalu mengantongi kemenangan. Namun hasil itu belum membuat pelatih Indra Sjafri puas atas kinerja Evan Dimas dan kawan-kawan.

Kekurangan lini depan dalam menyelesaikan peluang menjadi salah satu pekerjaan rumah yang ingin dibenahi oleh Indra. "Penyelesaian akhir masih belum sempurna," kata Indra, Selasa, 11 Februari 2014. Apalagi saat menghadapi kesebelasan yang menerapkan pertahanan ketat dan bermain tertutup, kata Indra, mereka terlihat kesulitan menjebol gawang lawan. (Baca: Indra Sjafrie: Lini Depan Timnas U-19 Perlu Dipoles)

Kesulitan itu terlihat ketika timnas bertemu dengan tim Pra-PON Jawa Tengah di Stadion Manahan, Solo, Senin malam. Saat itu tim Garuda Muda menang tipis 1-0. "Ini jadi pelajaran berharga buat kami," kata Indra. Pelatih 51 tahun ini menyatakan akan meningkatkan sesi latihan goal scoring untuk mempertajam penyelesaian akhir para penyerang.

Tak hanya itu, variasi serangan para pemain pun menjadi perhatiannya. Dari pengamatan Indra, menghadapi tim yang bermain tertutup dengan menumpuk sejumlah pemain di daerah pertahanan, anak asuhnya harus melakukan kombinasi serangan, seperti menerapkan wall pass (operan satu-dua) atau overlapping. "Tapi tetap saya tidak akan menghilangkan karakter bermain tim ini," ucap Indra.

Menurut Indra, dalam menghadapi tim berkelas Asia seperti Korea Selatan, Jepang, dan negara Timur Tengah, penguasaan bola menjadi elemen penting. Umpan-umpan langsung (direct pass) tidak cocok dengan karakter pemain timnas U-19. "Serangan diawali dari lini pertahanan dan bergerak ke tengah lalu diselesaikan oleh penyerang," tuturnya.

Sejak awal menangani Evan Dimas dan kawan-kawan, Indra Sjafri menerapkan filosofi bermain seperti itu. Hasilnya, Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF 2013. Umpan-umpan pendek menjadi ciri khas permainan timnas U-19. Menurut catatan Indra, timnas U-19 melakukan lebih dari 700 umpan saat menghadapi tim Pra-PON Jawa Tengah. "Penguasaan bola kami sudah berkembang," ucapnya.

Timnas U-19 dijadwalkan menghadapi PSIS Semarang pada Jumat, 14 Februari 2014, di Stadion Jatidiri, Semarang. Laga ini merupakan bagian dari rangkaian Tur Nusantara yang dijalani timnas U-19 dari 3 Februari hingga 17 Maret 2014. Timnas U-19 sudah merengkuh empat kemenangan dalam laga sebelumnya, yaitu menghadapi PSS Sleman (menang 3-1), Persiba Bantul (2-0), tim Pra-PON DI Yogyakarta (3-2), dan tim Pra-PON Jawa Tengah (1-0).

ADITYA BUDIMAN

Berita Lain
4 Pesepakbola Wanita Iran Ternyata Lelaki
Kapten Timnas Inggris Mencintai Sesama Jenis
Timnas U-19 Menang Tipis Atas Tim Pra Pon Jateng
Indra Sjafrie: Permainan Timnas U-19 Tak Menurun

Berita terkait

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

8 jam lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

21 jam lalu

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

1 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

1 hari lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

1 hari lalu

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

Timnas Indonesia akan menjalani uji coba melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

1 hari lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

1 hari lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

2 hari lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya