Banyuwangi Dikhawatirkan Tak Muat untuk Laga Timnas U-19

Reporter

Selasa, 25 Februari 2014 15:21 WIB

Pemain Timnas U-19 melakukan selebrasi usai pertandingan uji coba melawan tim Pra PON DIY di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, (7/2). Timnas U-19 menang tipis 3-2 atas tim Pra PON DIY yang bermain 10 orang. TEMPO/Suryo Wibowo

TEMPO.CO, Banyuwangi - Tim nasional sepak bola usia di bawah 19 tahun (timnas U-19) akan menantang Persewangi di Stadion Diponegoro, Banyuwangi, Senin, 3 Maret 2014. Pemerintah setempat menyambut kehadiran kampiun Asia Tenggara itu dengan tangan terbuka karena diyakini mampu menjadi pelecut motivasi anak-anak muda mereka.

Namun ada kekhawatiran dari segi tempat. Stadion Diponegoro yang berkapasitas 10 ribu orang diprediksi tidak mampu menampung antusiasme penonton. "Penonton akan membeludak," kata Ahmad Khaerullah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Banyuwangi, Selasa, 25 Februari 2014.

Dia memperkirakan pendukung dari luar wilayahnya, seperti Jember, Situbondo, dan Bondowoso, juga akan datang untuk menyaksikan sepak terjang timnas U-19. Meski demikian, Ahmad menjamin laga akan berlangsung tertib karena telah mengantisipasi soal kelebihan penonton itu dengan kepolisian.

Rangkaian Tur Nusantara timnas U-19 telah memasuki pertandingan kedelapan. Terakhir, Evan Dimas cs mengalahkan Persebaya U-21 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Pada hampir semua laga, Garuda Jaya menjadi magnet yang membuat gelanggang pertandingan selalu dibanjiri penonton. Saat bertandang di Stadion Jatidiri pekan lalu, misalnya, penonton sampai memenuhi area belakang gawang. Padahal kapasitas stadion mencapai 20 ribu. Sejauh ini, membeludaknya penonton tidak sampai mengganggu jalannya pertandingan.

Timnas U-19 menantang Arema U-21 di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada pertandingan berikutnya, 26 Februari 2014. Tim asuhan Indra Sjafri itu belum terkalahkan dalam delapan pertandingan. Lihat jadwal dan hasil Timnas U-19 di sini.

IKA NINGTYAS




Baca Juga:
Liga Indonesia | Liga Inggris | Liga Spanyol | Liga Italia | Liga Champions | Piala Dunia 2014 | Transfer Pemain




Berita Lain:
Pesan Walikota Risma Untuk Evan Dimas
Timnas U-19 Kalah Bola Atas, Apa Kata Indra Sjafri?
Striker AC Milan Kena Kasus Tabrak Lari

Berita terkait

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Ivar Jenner Akui Para Pemain Kelelahan

2 jam lalu

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Ivar Jenner Akui Para Pemain Kelelahan

Ivar Jenner menegaskan kemenangan menjadi harga mati yang harus diraih Timnas U-23 pada laga Indonesia vs Guinea pada playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

3 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

Erick Thohir ingin persiapan Timnas Indonesia menghadapi playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, pada 9 Mei mendatang berjalan optimal.

Baca Selengkapnya

3 Masalah Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

3 jam lalu

3 Masalah Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Pengamat sepak bola Mohamad Kusnaeni mengungkapkan tiga masalah Timnas Indonesia U-23 yang harus diperbaiki sebelum melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

4 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di ibu kota Prancis, Paris, untuk memainkan pertandingan playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

10 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes kembali tampil saaat timnya, Venezia, mengalahkan Feralpi Salo 2-1 pada pekan ke-37 Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

14 jam lalu

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

Simak tiga fakta penting laga timnas U-23 Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024, salah satunya pertandingan digelar tertutup.

Baca Selengkapnya

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

23 jam lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

23 jam lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

1 hari lalu

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

Badan Tim Nasional (BTN) memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 menghadapi Guinea

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya