Nasri: Manchester City Tak Takut Chelsea

Reporter

Selasa, 4 Maret 2014 16:54 WIB

Pemain Sunderland Adam Johnson menendang bola di depan pemain Manchester City Samir Nasri saat berlaga di Final Piala Capital One di Wembley Stadium, London, Inggris, (2/3). (AP Photo/Scott Heppell)

TEMPO.CO, Jakarta - Liga Primer Inggris tinggal menyisakan sepuluh pekan lagi dan diprediksi bakal semakin sengit. Chelsea saat ini kokoh dipuncak klasemen sementara. Namun pemain gelandang Manchester City, Samir Nasri, menegaskan timnya tak takut untuk bersaing dengan Chelsea dalam perburuan gelar juara.

Chelsea bertengger di puncak klasemen dengan perolehan 63 poin dari 28 pertandingan. Chelsea hanya unggul empat angka dari Liverpool dan Arsenal yang duduk di posisi kedua serta ketiga. Namun The Blues unggul enam angka dari City, yang baru melakoni 26 pertandingan.

Jika The Citizens bisa memenangkan dua pertandingan tunda, tim asuhan Manuel Pellegrini itu bakal menggeser posisi Chelsea di pucuk klasemen karena unggul produktivitas gol. City membukukan 12 gol lebih banyak ketimbang Chelsea.

“Saya tak takut terhadap Chelsea atau kompetisi ini. Ada banyak pertandingan tersisa dan semua tim memiliki pertandingan yang sulit,” kata Nasri kepada Dailly Mirror, Selasa, 4 Maret 2014. “Jika kami memenangkan dua pertandingan tunda, kami akan merebut puncak klasemen. Namun itu lebih baik untuk beraksi di lapangan, bukan hanya berbicara.”

City memiliki dua laga tunda melawan Sunderland dan Aston Villa. Sementara itu, dalam sepuluh pertandingan sisa lainnya, City masih harus berhadapan dengan beberapa tim kuat, seperti Manchester United, Arsenal, Liverpool, dan Everton.

“Kami akan berada di puncak klasemen jika kami memenangkan dua pertandingan tunda. Kami akan berada di puncak bersama dengan Chelsea,” ujar pemain internasional Prancis itu. “Persaingan ini akan ketat sampai akhir karena Liverpool juga memiliki peluang.”

SKY SPORTS | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Beberapa Pemain Timnas U-19 Terancam Dicoret
Timnas U-19 Hanya Menang 1-0
Timnas U-19 Terpaksa Turunkan Evan Dimas
Indra Puas pada Penampilan Timnas U-19
Asisten Pelatih Beberkan Kelemahan Barcelona

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

17 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya