Persipura Optimistis ke Semifinal

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Selasa, 26 Agustus 2014 06:21 WIB

Kesebelasan Persipura Jayapura. ANTARA/Ismar Patrizki

TEMPO.CO, Jakarta - Persipura Jayapura masih optimistis bisa lolos ke babak semifinal kejuaraan sepak bola antarklub Asia, AFC Cup, meski sudah tertinggal 2-3 dari Kuwait SC. Tim Mutiara Hitam akan menghadapi klub asal Kuwait itu dalam laga kedua yang akan digelar di Stadion Mandala, Jayapura, hari ini.

"Semoga kali ini kami bisa merebut kemenangan. Kami masih mempunyai peluang," kata Jacksen F. Tiago, pelatih Persipura, kemarin. Faktor tuan rumah diharapkan pelatih asal Brasil itu menjadi keuntungan bagi timnya. Ia sangat berharap kehadiran para penonton bisa menambah motivasi anak asuhnya.

Persipura cukup menang 1-0 untuk bisa lolos karena sudah unggul dua gol tandang yang dicetak oleh Im Jun Sik dan Gerald Pangkali. Namun, Jacksen menilai kemenangan itu tak akan mudah diraih. "Kami melawan juara bertahan, mereka tiga kali juara di AFC. Kalau mau lolos, harus benar-benar mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya," kata dia.

Dalam laga pertama, di Kuwait Sport Center, Kuwait, minggu lalu, Persipura kalah karena kelelahan. “Selain itu, pertandingan berlangsung di bawah suhu 44 derajat Celsius meskipun saat itu malam hari,” kata dia. Hari ini, pertandingan akan berbeda dan lebih menguntungkan Persipura dari segi cuaca. Pertandingan akan digelar pada sore hari mulai pukul 16.00 waktu Jayapura.

Jacksen meminta para pemainnya berkonsentrasi penuh sepanjang pertandingan. Menurut dia, dua gol yang menyebabkan kekalahan Persipura dalam pertandingan pertama terjadi karena konsentrasi para pemainnya menurun.

Sementara itu, pelatih Kuwait SC, Abdulaziz Hamada, menyebutkan kemenangan 3-2 yang dibukukan para pemainnya diraih dengan susah payah. Itu sebabnya ia mengakui pertandingan kedua kali ini tidak akan berlangsung mudah bagi timnya. “Persipura merupakan tim tangguh. Mereka memiliki skill bermain yang bagus,” kata dia di Jayapura, kemarin.

ANT | ADITYA BUDIMAN

TERPOPULER:

Selain Di Maria, MU Juga Borong Blind dan De Jong
Angel Di Maria Segera Berseragam MU
Pesepak Bola Ini Tewas Setelah Ditimpuk Penonton

Berita terkait

Profil M. Tahir, Gelandang Bertahan dari Papua yang Bawa PSBS Biak Juara Liga 2

22 hari lalu

Profil M. Tahir, Gelandang Bertahan dari Papua yang Bawa PSBS Biak Juara Liga 2

M. Tahir adalah seorang pesepakbola profesional Indonesia yang saat ini bermain untuk klub PSBS Biak di Liga 1, berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Karier Bio Paulin Pierre, Mantan Pesepak Bola Persipura hingga Caleg Gerindra

8 Februari 2024

Karier Bio Paulin Pierre, Mantan Pesepak Bola Persipura hingga Caleg Gerindra

Bio Paulin Pierre pesepak bola kelahiran Kamerun, pada 15 April 1984. Dia dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia pada 2015

Baca Selengkapnya

2 Faktor Penyebab I Made Wirawan Dirumorkan Pensiun di Persib Akhir Musim Ini

1 Maret 2023

2 Faktor Penyebab I Made Wirawan Dirumorkan Pensiun di Persib Akhir Musim Ini

I Made Wirawan salah satu kiper veteran yang membela Persib digosipkan bakal pensiun setelah laga terakhir Persib di musim ini.

Baca Selengkapnya

Dewa United Pinjam Ramai Rumakiek dari Persipura untuk Liga 1 Putaran Kedua

25 Januari 2023

Dewa United Pinjam Ramai Rumakiek dari Persipura untuk Liga 1 Putaran Kedua

Ramai Rumakiek dari Persipura manambah opsi pemain sayap di Dewa United yang kini diasuh Jan Olde Riekerink untuk putaran kedua Liga 1 2022-2023.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Liga 2 Dihentikan oleh PSSI, Perwakilan Klub Temui Menpora

16 Januari 2023

Kompetisi Liga 2 Dihentikan oleh PSSI, Perwakilan Klub Temui Menpora

Perwakilan dari sejumlah klub Liga 2 menemui Manpora Zainudin Amali untuk membahas penghentian kompetisi sepak bola kasta kedua Liga Indonesia itu.

Baca Selengkapnya

Gunakan Format 3 Wilayah, Ini Hasil Pembagian Klub Liga 2

19 Agustus 2022

Gunakan Format 3 Wilayah, Ini Hasil Pembagian Klub Liga 2

Kompetisi Liga 2 musim 2022-2023 menggunakan format tiga wilayah, yakni barat, tengah, dan timur.

Baca Selengkapnya

PT LIB: Jadwal Liga 2 Ditentukan Usai Pembagian Klub di 3 Wilayah

16 Agustus 2022

PT LIB: Jadwal Liga 2 Ditentukan Usai Pembagian Klub di 3 Wilayah

Kompetisi Liga 2 menggunakan format tiga wilayah. Dijadwalkan bergulir 27 Agustus 2022.

Baca Selengkapnya

Persipura Jayapura Belum Punya Skuad Menjelang Kompetisi Liga 2

24 Mei 2022

Persipura Jayapura Belum Punya Skuad Menjelang Kompetisi Liga 2

Manajemen Persipura Jayapura sedang berupaya mencari sponsor untuk membiayai kompetisi Liga 2 musim depan.

Baca Selengkapnya

Bermain di Liga 2, Persipura Fokus Benahi Mental Pemain

21 April 2022

Bermain di Liga 2, Persipura Fokus Benahi Mental Pemain

Persipura Jayapura akan menjalani musim kompetisi 2022-2023 dengan bermain di Liga 2.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Respons Gugatan Fans Persipura Soal Dugaan Pengaturan Skor

19 April 2022

Persib Bandung Respons Gugatan Fans Persipura Soal Dugaan Pengaturan Skor

Persib Bandung akan mempelajari gugatan pendukung Persipura soal tudingan pengaturan skor pada pekan terakhir BRI Liga 1.

Baca Selengkapnya