Mario Balotelli Rendahkan Liga Seri A

Reporter

Selasa, 26 Agustus 2014 13:02 WIB

Mario Balotelli memamerkan kostum terbarunya di Liverpool dengan nomor punggung 45 di Anfield, Liverpool, Inggris, 25 Agustus 2014. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, London - Mario Balotelli benar-benar dianggap tidak tahu berterima kasih. Setelah AC Milan menampungnya ketika ia ditendang Manchester City dua musim lalu, pemain berjulukan Super Mario itu kini menjelek-jelekkan Liga Serie A.

"Saya senang akhirnya bisa kembali bermain di Liga Premier karena pindah ke Italia adalah sebuah kesalahan. Liga Inggris jauh lebih baik dan lebih indah," kata Balotelli seperti dikutip dari Fourfourtwo, Selasa, 26 Agustus 2014.

Balotelli pindah ke AC Milan pada bursa musim dingin 2012/2013 lalu. Saat itu Manchester City menjualnya setelah ia bentrok dengan pelatih City ketika itu, Roberto Mancini, dengan harga 17 juta pound sterling.

Itu adalah penjualan rugi. Sebab, saat City mendatangkannya dari Inter Milan, klub itu harus merogoh kocek sebesar 25 juta pound sterling. Dengan demikian City rugi sekitar 8 juta pound sterling.

Meski rugi, City bersedia melepas Balotelli ke Milan karena menganggap Balotelli tak bisa lagi diajak bekerja sama, terutama dengan pelatih Roberto Mancini.

Di Milan, kelakuan bengal Balotelli tak berubah. Ia, misalnya, beberapa kali kepergok sedang merokok. Tak heran jika Milan rela melepasnya ke Liverpool dengan harga yang sama ketika mereka beli: 17 juta pound sterling.

Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, mengatakan dirinya tahu persis risiko yang akan ia tanggung saat klub memutuskan untuk membeli Balotelli. "Keputusan ini memang berisiko, tapi dia memiliki bakat besar," kata Rodgers.

Balotelli belum dimainkan saat Liverpool kalah 1-3 dari Manchester City di Etihad Stadium, dinihari tadi. Pemain 24 tahun ini kemungkinan baru akan menjalani debutnya akhir pekan nanti melawan Tottenham Hotspur.

FOURFOURTWO | DWI AGUSTIAR






TERPOPULER:
Selain Di Maria, MU Juga Borong Blind dan De Jong
Angel Di Maria Segera Berseragam MU
Pesepak Bola Ini Tewas Setelah Ditimpuk Penonton
Ke MU, Di Maria Kalahkan 6 Transfer Termahal Ini

Berita terkait

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

28 menit lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

1 jam lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

2 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

4 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

6 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

7 jam lalu

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengaku waspada menghadapi permainan West Ham United dan David Moyes di laga pamungkas Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

9 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

11 jam lalu

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

West Ham United punya pengaruh besar dalam perebutan gelar juara Liga Inggris pekan ini. Bagaimana pengaruhnya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

15 jam lalu

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Manchester City vs West Ham United akan tersaji pada laga pekan ke-38 Liga Inggris 2023-2024. Peluang The Citizens meraih gelar juara besar?

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

16 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya