Empat Penyebab Keterpurukan Liverpool  

Reporter

Selasa, 2 Desember 2014 15:42 WIB

Pemain Liverpool Steven Gerrard (dua kiri) merayakan gol dengan rekan setimnya Rickie Lambert (tengah) setelah Lambert mencetak gol melawan Crystal Palace di pertandingan English Premier League di Selhurst Park, London, 23 November 2014. REUTERS/Eddie Keogh

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool akan berlaga di kandang Leicester City dalam lanjutan Liga Primer, Rabu dinihari nanti, 3 Desember 2014. Liverpool masih akan berjuang bangkit dari keterpurukan di laga ini.

Sebagai runner-up musim lalu, pasukan Brendan Rodgers ini kini hanya menempati posisi ke-11 klasemen dengan nilai 17 dari 13 laga. Tim ini masih terpaut lima angka yang berada di posisi empat besar dan menjanjikan tiket Liga Champions.

Banyak faktor yang membuat performa menurun tajam di musim ini. Inilah empat di antaranya:

1. Kehilangan Luis Suarez
Liverpool sangat kehilangan penyerang asal Uruguay yang hijrah ke Barcelona ini. Pada musim terakhirnya di Anfield, Suarez mampu menyumbang 33 gol. Penyerang baru yang direkrut untuk menggantikannya, Rickie Lambert dan Mario Balotelli, sejauh ini belum mampu menunjukkan ketajamannya. Pencetak gol terbanyak Liverpool sejauh ini adalah Raheem Sterling (3 gol) dan Steven Gerrard (2 gol). (Baca: (Baca: 4 Kesamaan Arsenal dan Liverpool di Musim Ini)

2. Terus digerogoti cedera pemain
Pelatih Brendan Rodgers hampir tak pernah bisa memiliki skuad yang lengkap dalam setiap pertandingan. Pemainnya bergantian cedera. Saat ini Daniel Sturridge kembali cedera saat baru pulih dari cedera lamanya. Mamadou Sakho juga masih bermasalah. Ia mulai pulih, tapi belum bisa bermain melawan Leicester. Di laga nanti, The Reds juga akan kehilangan Mario Balotelli yang cedera saat membela timnas Italia. Pemain lain yang juga masih cedera adalah Jon Flanagan dan Suso. (Baca: Glen Johnson Cabut dari Liverpool Akhir Musim Ini)

Selanjutnya: Penurunan performa Gerrard dan jebloknya sektor pertahanan
<!--more-->
3. Masalah dengan Steven Gerrard
Pada musim-musim sebelumnya gelandang 34 tahun ini selalu jadi roh permainan Liverpool. Musim ini, performanya mulai menurun. Tapi, Rodgers juga tak bisa serta-merta meminggirkannya. Saat pemain ini jadi cadangan dalam laga sebelumnya, kritik pun gencar tertuju pada pelatih ini. Jadi terkait dengan pemain ini, posisi Rodgers memang agak dilematis: dimainkan salah, tak dimainkan juga jadi masalah. (Baca: Lawan Leicester, Gerrard Dipastikan Tampil)

4. Performa buruk pertahanan
Buruknya performa bek tengah Liverpool terlihat dari statistik pertahanan. Musim lalu, tim ini menjadi yang paling banyak melakukan tackle pada lawan, mencapai 22,3 per laga. Kini mereka hanya ada di posisi ke-12 dengan 19,7 tackle per laga. Tim ini juga kini lebih sedikit melakukan intersep (mencegat) bola (11,8) dan lebih sedikit pelanggaran (10). Statistik ini jelas mencerminkan penurunan performa para pemain bertahan Liverpool. Penurunan paling jelas terlihat pada Martin Skrtel. Musim lalu ia mampu 1,4 tackle per laga musim ini ia hanya melakukan 0,9 kali per laga. Pasangannya, Dejan Lovren, mampu melakukan 2,3 tackle per laga. Buruknya lini belakang mereka juga dilengkapi oleh tak maksimalnya performa Simon Mignolet, yang sempat dikritik lebih buruk dari drakula, karena jarang berani keluar dari sarangnya. (Baca: Performa Jeblok Liverpool, Mignolet, dan Drakula)

MIRROR | WHOSCORED | NURDIN

Berita Lain
Inilah 15 Nominasi Striker untuk Tim Terbaik Dunia
Ronaldo, Messi, dan Neuer Finalis Ballon d'Or 2014
Persija Bebaskan Rahmad Darmawan Pilih Pemain
Veteran Timnas Ramai-ramai Bela Herry Kiswanto

Berita terkait

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

19 menit lalu

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

Pendukung Tottenham Hotspur berada dalam dilema berat saat timnya menjamu Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

56 menit lalu

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Aston Villa dalam matchday ke-37 Liga Inggris. Simak klasemen terkini dan top skornya.

Baca Selengkapnya

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

20 jam lalu

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?

Baca Selengkapnya

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

21 jam lalu

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

Wayne Rooney menilai para pemain Manchester United tidak menunjukkan sikap ingin bermain untuk Erik ten Hag menjelang akhir Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

22 jam lalu

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Aston Villa vs Liverpool akan tersaji pada laga pekan ke-37 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

23 jam lalu

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengungkapkan kegembiraannya setelah timnya menang 1-0 atas Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris pekan 37.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

Arsenal kembali naik ke puncak klasemen Liga Inggris setelah menekuk Manchester United (MU) dengan skor 1-0 pada pekan ke-37.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

Arsenal merebut kembali posisi puncak klasemen dari Manchester City setelah menekuk Manchester United (MU) 1-0 pada pekan ke-37 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Kejar Tiket ke Liga Champions, Laga Lawan Manchester City di Liga Inggris pada Selasa Jadi Ujian Besar

1 hari lalu

Tottenham Hotspur Kejar Tiket ke Liga Champions, Laga Lawan Manchester City di Liga Inggris pada Selasa Jadi Ujian Besar

Harapan Tottenham Hotspur untuk bisa mendapatkan tiket Liga Champions meningkat setelah mengalahkan Burnley pada Sabtu.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

1 hari lalu

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain serta prediksi pertandingan Manchester United vs Arsenal pekan ke-37 Liga Inggris hari ini.

Baca Selengkapnya