Madrid Selangkah Lagi Raih Trofi Piala Dunia Antarklub

Reporter

Editor

Arie Firdaus

Rabu, 17 Desember 2014 20:00 WIB

Pemain Real Madrid, Chicharito (kiri tengah), berselebrasi dengan reka setim dalam pertandingan PPiala Raja Spanyol di Madrid, 2 Desember 2014. AP/Daniel Ochoa de Olza

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid tinggal selangkah lagi meraih trofi Piala Dunia Antarklub 2014 setelah mengalahkan klub wakil Amerika Tengah, Cruz Azul, dengan skor 4-0. Empat gol jawara Eropa tersebut dicetak Sergio Ramos pada menit ke-15, Karim Benzema (ke-36), Isco (ke-72), dan Gareth Bale (ke-50).

Pada laga puncak, Los Merengues--julukan Madrid--akan menghadapi pemenang laga antara wakil Amerika Selatan, San Lorenzo, dan Auckland City dari Oseania. Kedua tim berhadapan pada Rabu malam waktu Maroko.

Bagi Madrid, hasil ini memperpanjang rekor kemenangan mereka menjadi 21 pertandingan berturut-turut. "Sulit mewujudkan itu (menang dalam 21 pertandingan)," kata kapten Madrid, Iker Casillas, dalam laman resmi federasi sepak bola internasional (FIFA), Selasa, 16 Desember 2014.

"Tapi kami tetap harus rendah hati karena hasil imbang atau kekalahan bisa datang suatu saat nanti."

Casillas menjadi pemain penting Madrid dalam laga melawan Cruz Azul. Ia menggagalkan tendangan penalti Gerardo Torrado pada menit ke-40, saat Madrid unggul dua gol atas klub Meksiko tersebut. Bagi Casillas, keberhasilan menggagalkan penalti ini menjadi yang ke-15 sepanjang kariernya bersama Madrid.

Seusai pertandingan, pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, pun memuji Casillas. Menurut dia, penyelamatan Casillas menentukan arah pertandingan tersebut. "Penalti itu sebenarnya bisa menjadi titik balik bagi Cruz Azul," kata Ancelotti.

"Beruntung, Casillas membuat penyelamatan penting. Kami pun akhirnya bisa menutup laga pada babak kedua dengan kemenangan."

ARIE FIRDAUS







Baca juga:




Pensiun, Thierry Henry Jadi Pengamat Sepak Bola




POM ASEAN, Indonesia Ketemu Thailand di Final




Advertising
Advertising

Semen Padang Kontrak Herman Dzumafo




Inilah Informasi menarik Seputar Piala Dunia Klub

Berita terkait

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

23 Juli 2019

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

Joko Driyono dihukum 1,5 tahun penjara atas perbuatannya dalam kasus perusakan barang bukti pengaturan skor Liga Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

2 Juli 2019

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

Jaksa penuntut umum meminta waktu tiga hari lagi untuk menyelesaikan berkas tuntutan untuk Joko Driyono.

Baca Selengkapnya

Jaksa Belum Siap, Sidang Tuntutan Joko Driyono Ditunda Lagi

2 Juli 2019

Jaksa Belum Siap, Sidang Tuntutan Joko Driyono Ditunda Lagi

Joko Driyono dan penasehat hukumnya menyatakan tidak keberatan dengan penundaan sidang kedua kalinya tersebut.

Baca Selengkapnya

Alasan Joko Driyono Sempat Mangkir dari Dua Panggilan Polisi

25 Maret 2019

Alasan Joko Driyono Sempat Mangkir dari Dua Panggilan Polisi

Satgas Antimafia Sepak Bola sebelumnya telah melayangkan dua panggilan kepada Joko Driyono.

Baca Selengkapnya

Joko Driyono Batal Diperiksa Hari Ini

21 Maret 2019

Joko Driyono Batal Diperiksa Hari Ini

Joko Driyono seharusnya diperiksa kelima kalinya sebagai tersangka perusakan barang bukti kasus mafia bola hari ini pukul 10.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Sempat Mangkir, Joko Driyono Kembali Dipanggil Polisi Besok

20 Maret 2019

Sempat Mangkir, Joko Driyono Kembali Dipanggil Polisi Besok

Satgas Antimafia Bola telah memeriksa Joko Driyono sebanyak empat kali berkaitan dengan kasus perusakan barang bukti pengaturan skor bola.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Polisi Tak Menahan Joko Driyono

1 Maret 2019

Ini Alasan Polisi Tak Menahan Joko Driyono

Satgas Antimafia Bola sebelumnya menyatakan Joko Driyono telah mengakui perbuatannya dalam kasus perusakan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Satgas Antimafia Bola Kembali Periksa Joko Driyono Hari Ini

27 Februari 2019

Satgas Antimafia Bola Kembali Periksa Joko Driyono Hari Ini

Satgas Antimafia Bola sebelumnya menyita uang Rp 300 juta saat menggeledah apartemen milik Joko Driyono pada 14 Februari 2019.

Baca Selengkapnya

Polisi Jelaskan Uang Rp 300 Juta di Apartemen Joko Driyono

22 Februari 2019

Polisi Jelaskan Uang Rp 300 Juta di Apartemen Joko Driyono

Dalam penggeledahan di apertemen Joko Driyono, penyidik menyita uang Rp 300 juta.

Baca Selengkapnya

Risau Kasus Pengaturan Skor, Manajer U-15 Minta Arahan Satgas

22 Februari 2019

Risau Kasus Pengaturan Skor, Manajer U-15 Minta Arahan Satgas

Satgas Antimafia Sepak Bola tengah memburu sejumlah orang yang terlibat match fixing atau pengaturan skor.

Baca Selengkapnya