Lionel Messi Diprediksi Jadi Pemain Termahal  

Reporter

Editor

Rabu, 7 Januari 2015 00:32 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi merayakan golnya ke gawang Espanyol, dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Spanyol, 8 Desember 2014. Messi cetak tiga gol dan Barcelona menang 5-1. AP/Manu Fernandez

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak klub yang mengincar pemain kunci Barcelona, Lionel Messi. Namun mereka tampaknya harus merogoh kocek dalam-dalam untuk memboyong Messi keluar dari Barcelona. Harga Messi, jika Barcelona bersedia melepasnya, mencapai 172 juta pound sterling. Jumlah itu melampaui nilai transfer Cristiano Ronaldo dengan selisih 68 juta pound sterling.

Prediksi nilai transfer Messi itu dikeluarkan oleh CIES Football Observatory pada 5 Januari 2014 dalam daftar harga para pemain top dunia. Lembaga itu membuat prediksi harga berdasarkan kalkulasi kemampuan pemain, usia, nilai kontrak, dan kinerja tim yang mereka bela. Lembaga itu juga memakai algoritma yang dikembangkan berdasarkan lebih dari 1.500 transfer sejak 2009. Hasil perhitungan itu bisa menjadi "panduan" bagi tim-tim yang berburu pemain kelas kakap pada bursa transfer Januari ini.

Meski kalah mahal daripada Messi, harga Ronaldo terus melonjak. Sebelumnya, Ronaldo mencetak rekor transfer saat dibeli Real Madrid dari Manchester United pada 2009 dengan nilai fantastis: 80 juta pound sterling. Ronaldo berhasil meraih trofi Ballon d'Or dan menghentikan rekor Messi yang sudah mendapatkan gelar itu empat kali berturut-turut. Ronaldo difavoritkan kembali meraih penghargaan pemain terbaik dunia dalam acara pengumuman pemenang Ballon d'Or, 12 Januari nanti. Jika ada yang kuat membelinya dari Madrid, Ronaldo diprediksi bernilai sekitar 104,3 juta pound sterling.

Liga Primer Inggris adalah sumber pemain top dengan harga selangit. Ada enam pemain Liga Primer dalam daftar 10 pemain mahal yang dikeluarkan CIES. Tiga pemain Chelsea, Eden Hazard, Diego Costa, dan Cesc Fabregas, masuk dalam daftar itu. Harga Hazard mencapai 77,6 juta pound . Sedangkan nilai Costa 65,9 juta pound. Banderol Fabregas, yang menempati peringkat keenam dalam daftar itu, mencapai 48,6 juta pound.

Harga gelandang Juventus, Paul Pogba, sebesar 56,4 juta pound. Manchester United yang dikabarkan berniat menarik kembali Pogba mungkin bakal berpikir ulang jika Juventus meminta harga tinggi. Sementara itu, bintang Manchester City, Sergio Aguero, dihargai 51 juta pound.

Prediksi Pemain Termahal

1. Lionel Messi - 172,6 juta pound
2. Cristiano Ronaldo - 104,3 juta pound
3. Eden Hazard - 77,6 juta pound
4. Diego Costa - 65,9 juta pound
5. Paul Pogba - 56,4 juta pound
6. Sergio Aguero - 51 juta pound
7. Raheem Sterling - 49,4 juta pound
8. Cesc Fabregas - 48,6 juta pound
9. Alexis Sanchez - 47,8 juta pound
10. Gareth Bale - 47 juta pound

DAILYMAIL | FOOTBALL OBSERVATORY | GABRIEL WAHYU TITIYOGA

Berita terkait

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

1 jam lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

8 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

9 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

10 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

12 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya