Real Madrid Gagal Raih Poin Penuh, Ini Penyebabnya

Reporter

Senin, 2 Maret 2015 10:47 WIB

Reaksi pemain Madrid, Cristiano Ronaldo (kanan), usai gagal mencetak gol dalam pertandingan La Liga Spanyol melawan Villarreal di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, 1 Maret 2015. Hasil ini membuat Real Madrid hanya selisih 2 poin saja dengan Barcelona di klasemen sementara. REUTERS/Susana Vera

TEMPO.CO, Madrid - Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti tak mau disalahkan untuk hasil imbang 1-1 yang diraih klubnya saat menjamu Villarreal di Santiago Bernabeu, Senin dinihari, 2 Maret 2015. Menurut dia, timnya gagal meraih poin penuh di kandang sendiri karena tidak mampu memanfaatkan peluang.

Ancelotti merasa telah melakukan yang terbaik dengan membuat perubahan agar tim asuhannya bisa meraih poin penuh. Sayang, pemain berulang kali gagal memanfaatkan peluang gol.

"Seorang pelatih membuat perubahan yang dipercaya yang terbaik untuk timnya. Jika penggemar tidak mengerti, saya minta maaf. Namun saya membuat perubahan untuk mendapatkan keseimbangan tim," ujar pelatih asal Italia yang kini berusia 55 tahun itu.

Hasil imbang membuat posisi Real Madrid di puncak klasemen La Liga terancam. Barcelona yang berada di posisi kedua kini hanya berselisih dua poin dengan Madrid.

Ancelotti menuturkan, pada babak pertama, Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya bermain terlalu lambat. Namun, pada babak kedua, mereka bermain lebih cepat.

"Saya tidak tahu apakah kami cemas, tapi saya tahu kami memiliki banyak peluang mencetak gol. Kami tidak beruntung. Pada akhirnya, dari 24 tembakan, hanya tujuh yang mengarah ke gawang," ujar pelatih yang pernah menangani AC Milan ini.

Menurut Ancelotti, Villarreal merupakan tim yang memiliki organisasi sangat baik dan selalu memainkan permainan berkualitas tinggi. "Jika (kerja kami yang buruk), masalahnya di fisik. Penurunan kami seharusnya terjadi pada babak kedua, bukan babak pertama. Kami hanya memiliki kesulitan," ucapnya.

Walaupun tidak puas dengan hasil imbang itu, Ancelotti tak ingin larut dalam kekecewaan dan lebih memikirkan laga-laga berikutnya. "Saya pikir tim membaik. Kami kehilangan dua poin, tapi liga baru akan diputuskan di akhir pertandingan. Dan kami harus menikmati (sisa musim), karena kami memiliki permainan yang sulit (nanti)," dia menjelaskan.

Ia meyakini bahwa kegagalan meraih poin penuh saat melawan Villarreal bukan karena persoalan fisik, tapi ketidakberuntungan.

ESPN | RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

2 jam lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

1 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya

Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

3 hari lalu

Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, optimistis timnya akan mampu tampil dalam performa terbaik saat menjalani Liga Champions melawan Dortmund.

Baca Selengkapnya

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

3 hari lalu

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

3 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

4 hari lalu

Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan bertemu di babak final Liga Champions 2023-2024 di Wembley pada 2 Juni WIB.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

5 hari lalu

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

Kylian Mbappe meraih berbagai gelar individu maupun tim selama tujuh musim membela PSG.

Baca Selengkapnya

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

5 hari lalu

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

Pertandingan final Liga Champions 2023-2024 akan mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid. Simak rekor head-to-head kedua tim.

Baca Selengkapnya