MU Vs Arsenal di Piala FA, Rooney Kejar Mimpi Masa Kecil  

Reporter

Senin, 9 Maret 2015 14:57 WIB

Pemain Manchester United, Wayne Rooney melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka dalam laga Liga Primer Inggris melawan Newcastle di Stadion Old Trafford, Manchester, 26 Desember 2014. Rooney cetak dua gol dan MU menang 3-1. AP/Jon Super

TEMPO.CO, Jakarta - Wayne Rooney masih memiliki satu utang bersama Manchester United. Kapten MU itu telah meraih 5 trofi Liga Primer, 2 trofi Piala Liga, 1 trofi Liga Champions, dan 1 trofi Piala Dunia Antarklub. Namun ada satu trofi yang belum pernah diangkatnya: trofi Piala FA.

“Saya memimpikan trofi itu sejak berusia 9 tahun, ketika saya melihat para pemain Everton mengarak trofi tersebut pada 1995,” kata Rooney, seperti dikutip Manchester Evening News, Ahad. “Itu adalah trofi yang selalu saya idamkan.”

Nasib Rooney di Piala FA boleh dibilang apes. Dia bergabung dengan Manchester United pada 2004. Itu adalah tahun terakhir MU meraih trofi tersebut. Sejak itu, langkah mereka berhenti di final: disingkirkan Arsenal pada final 2005 dan ditekuk Chelsea pada final 2007.

“Kami tidak pernah lagi mencapai final sejak saat itu. Karena itu, kami harus memenangi laga dinihari nanti untuk kembali ke sana,” ucap Rooney. “Semoga kami bisa meraihnya pada musim ini.”

Dinihari nanti, Setan Merah akan menjamu Arsenal dalam laga perempat final Piala FA di Old Trafford, Manchester. Dia punya beberapa alasan untuk menang kali ini.

Sejarah mencatat, sejak September 2006, Arsenal tak pernah sekali pun meraih kemenangan atas MU di Old Trafford. Pada dua pertemuan terakhir di Old Trafford, MU berhasil menekuk Arsenal dengan skor 2-0 dan 4-0.

Musim ini, MU baru dua kali mengalami kekalahan laga kandang di semua kompetisi. “Namun saya tidak berpikir pertandingan nanti akan mudah,” tutur Rooney.

Arsenal memang tak boleh dipandang sebelah mata. Mereka, bersama MU, adalah tim yang paling banyak mengoleksi trofi Piala FA—masing-masing mengoleksi 11 trofi. Arsenal terakhir kali meraih trofi ini pada musim lalu, sementara MU lebih dari satu dekade tak meraihnya lagi.

Apalagi performa The Gunners—julukan Arsenal—belakangan ini sedang moncer. Mereka, misalnya, melahap tiga laga terakhir Liga Primer dengan kemenangan. “Tugas kami adalah memenangi pertandingan, tapi mereka juga punya tugas yang sama,” kata pelatih Arsenal, Arsene Wenger.

Duel klasik MU vs Arsenal dinihari nanti memang menjanjikan tontonan seru. Apalagi pelatih MU, Louis van Gaal, sudah menginstruksikan pemainnya untuk tampil all out. “Saya memang hanya menargetkan finis di empat besar musim ini. Namun tidak ada salahnya memenangi Piala FA, kan?” kata Van Gaal.

MANCHESTER EVENING NEWS | MIRROR | GOAL | DWI RIYANTO

Berita terkait

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

3 hari lalu

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.

Baca Selengkapnya

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

5 hari lalu

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?

Baca Selengkapnya

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

5 hari lalu

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

Wayne Rooney menilai para pemain Manchester United tidak menunjukkan sikap ingin bermain untuk Erik ten Hag menjelang akhir Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

Arsenal merebut kembali posisi puncak klasemen dari Manchester City setelah menekuk Manchester United (MU) 1-0 pada pekan ke-37 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

6 hari lalu

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain serta prediksi pertandingan Manchester United vs Arsenal pekan ke-37 Liga Inggris hari ini.

Baca Selengkapnya

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

11 hari lalu

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

11 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

11 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya