Kalah Dari Kitchee, Persib Tersingkir Dari Piala AFC  

Reporter

Rabu, 27 Mei 2015 19:21 WIB

Pesepakbola Kitchee FC Hongkong, Xu Deshuai melakukan tendangan bebas keara gawang pemain Persib Bandung pada Laga AFC Cup 2015 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. 27 Mei 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung -Persib Bandung harus tertunduk lesu setelah kalah dari tamunya Kitchee SC dengan skor 2-0. Dengan demikian, laju Persib Bandung harus terhenti di fase 16 besar AFC Cup 2015.

Jalannya pertandingan babak pertama, pemain skuad Maung Bandung, julukan Persib cukup mendominasi pada awal laga. Atep dan rekan-rekan beberapa kali mampu merepotkan pertahan,0,pan Kitchee SC. Namun berkat disiplinnya lini belakang Kitchee, walhasil jerih payah Persib tidak berbuah manis.

Sementara itu, Kitchee SC yang berhasil mengimbangi gaya permainan cepat Persib mulai menemukan celah kelemahan Persib Bandung. Tercatat beberapa kali serangan balik Belencoso dan rekan-rekan berhasil memporakporandakan jantung pertahanan Persib Bandung.

Petaka bagi Persib Bandung berawal ketika Xu Deshuai yang berhasil melontarkan umpan dari sisi kanan pertahanan Persib, Juan Carlos Belencoso yang berdiri di depan kotak penalti Persib berhasil memaksimalkan umpan Deshuai menjadi sebuah gol pada menit ke-32. Sundulan matang Belencoso tidak mampu dihadang I Made yang bertugas mengawal gawang Persib dalam pertandingan itu.

Tidak berselang lama, tepatnya pada menit ke-34, Supardi yang melakukan solo run berhasil melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti Kitchee SC, namun malang bagi Persib, tendangan jarak jauh Supardi hanya mengenai mistar gawang Kitchee SC yang dikawal oleh Wang Zhenpeng.

Menjelang turun minum, tepatnya pada menit ke-44, Kitchee SC mendapat hadiah tendangan bebas. Bola hasil tendangan Xu Deshuai yang mengambil eksekusi itu, berhasil membentur pagar hidup Persib Bandung, namun bola muntah itu lagi-lagi berhasil dikonversi Lam Ka Wai menjadi sebuah gol. Tendangan keras namun mendasar Lam Ka Wai tidak mampu dibendung I Made, dan merangsek masuk menuju gawang Persib.

Seolah tidak mau dipermalukan di kandangnya sendiri, skuad Maung Bandung meningkatkan pola serangan pada awal babak kedua. Namun lagi-lagi akibat disiplinnya lini belakang Kitchee serangan Tantan dkk hanya menuai kegagalan semata dan tidak menghasilkan gol.

Kelihatan permainan skuad asuhan Emral Abus itu cukup prustasi karena tidak mampu mengejar ketertinggalan dari lawannya, Kitchee SC yang bermain cukup efektif dalam laga itu.

Bahkan beberapa kali, serangan balik Belencoso dkk cukup membuat panik lini pertahanan Persib. Tepatnya menjelang berakhirnya laga babak kedua, pada menit ke-87, tendangan Cheung Kwok Ming berhasil membentur tiang gawang Persib Bandung.

Hingga laga berakhir kedua tim tidak mampu menambah gol, dengan demikian, Kitchee SC berhak untuk melaju menuju fase 8 besar AFC Cup 2015. Sementara itu Persib Bandung harus mengakhiri kiprahnya dari ajang AFC Cup.

AMINUDIN

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

3 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

11 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

14 jam lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

Bojan Hodak berharap pemain Persib Bandung termotivasi lebih meraih kemenangan atas Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Persib Bandung memiliki catatan apik saat tampil di kandang, sementara Bali United unggul rekor head to head atas Maung Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

2 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

3 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

3 hari lalu

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

Ezra Walian mengatakan Persib Bandung memiliki mentalitas bagus ketika menahan Bali United 1-1 pada leg pertama semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya