Isu Mafia Skor, Promotor Piala Kemerdekaan Dipanggil  

Reporter

Rabu, 26 Agustus 2015 22:03 WIB

Darius Sinathriya. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta--Badan OIahraga Profesional Indonesia (BOPI) memanggil PT Cataluna Sportindo, promotor Piala Kemerdekaan pada Selasa, 1 September 2015. Pemanggilan terkait beragam isu negatif yang mulai bermunculan dalam turnamen tersebut.

"Sesuai rekomendasi BOPI, pihak penyelenggara diwajibkan melaporkan pertandingan paling lambat tujuh hari," demikian kutipan surat yang diteken Heru Nugroho, Sekretaris Jenderal BOPI, Rabu petang, 26 Agustus 2015.

Terdapat empat poin isu negatif yang dimaksud BOPI, yakni indikasi pengaturan skor dalam pertandingan, insiden pemukulan wasit oleh pemain, rumor ancaman klub yang berniat mundur dari turnamen, serta fasilitas pengawas yang belum disediakan PT Cataluna.

Ihwal dugaan pengaturan skor ini mencuat dari Gunawan, mantan pelatih Persipur Purwodadi, yang dipanggil Komisi Disiplin Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Senin lalu. Ahmad Yulianto, ketua Komdis PSSI mengatakan Gunawan menceritakan masuknya bandar judi dalam turnamen yang dibentuk oleh Tim Transisi tersebut.

Ketua Tim Transisi Bibit Samad Rianto menampik hal tersebut. Sebab, timnya tak menemukan indikasi yang dituding Gunawan, "Kalau memang ada buktinya jangan ngomong saja. Silahkan serahkan ke kami untuk ditindaklanjuti," kata Bibit di kantor Kementerian Olahraga, Selasa, 25 Agustus 2015.

Adapun insiden pemukulan terjadi di tiga tempat yakni Solo, Madiun, dan Medan. Rifaid Ismail, Ketua Panitia Disiplin Piala Kemerdekaan mengatakan sedang menunggu laporan pengawas pertandingan ihwal kasus tersebut, "Kami bisa menjatuhkan sanksi berat dan membawanya ke pidana," kata dia.

PT Cataluna adalah perusahaan EO dan promotor yang didirikan oleh aktor dan presenter Darius Sinathrya dan seseorang bernama Yohanes Indra sejak 2008. Perusahaan yang berdomisili di Perumahan De Latinos Bumi Serpong Damai, Jawa Barat itu selama ini dikenal melalui kejuaraan futsal dan acara hiburan seperti konser.

TRI SUHARMAN

Berita terkait

Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Bukan Kali Pertama Indonesia Dapat Sanksi FIFA

5 April 2023

Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Bukan Kali Pertama Indonesia Dapat Sanksi FIFA

Gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, Indonesia menunggu Sanksi FIFA. Bukan kali pertama pernah diberikan kepada Indonesia, kapan saja?

Baca Selengkapnya

3 Rencana Dito Ariotedjo Usai Terima Jabatan Menpora: SEA Games 2023, DBON, dan Youth Creative Hub

4 April 2023

3 Rencana Dito Ariotedjo Usai Terima Jabatan Menpora: SEA Games 2023, DBON, dan Youth Creative Hub

Menpora Dito Ariotedjo membeberkan tiga rencana awal yang akan dilakukannya usai melakukan prosesi serah terima jabatan.

Baca Selengkapnya

Selama Dipenjara, Angelina Sondakh Terima Remisi 3 Bulan

1 Maret 2022

Selama Dipenjara, Angelina Sondakh Terima Remisi 3 Bulan

Rika mengatakan remisi yang diterima Angelina Sondakh berjenis remisi dasawarsa. Remisi itu diberikan setiap 10 tahun sekali.

Baca Selengkapnya

Angelina Sondakh Mulai Jalani Cuti Jelang Bebas pada Bulan Ini

1 Maret 2022

Angelina Sondakh Mulai Jalani Cuti Jelang Bebas pada Bulan Ini

Rika mengatakan Angelina Sondakh akan menjalani cuti menjelang bebas pada Maret 2022.

Baca Selengkapnya

UU Keolahragaan Sah, Menpora Apresiasi Jajarannya

16 Februari 2022

UU Keolahragaan Sah, Menpora Apresiasi Jajarannya

UU Keolahragaan menjadi pedoman dan panduan dalam penyusunan program di Kemenpora.

Baca Selengkapnya

Ketua PWI Pusat Apresiasi Kehadiran Menpora di Peringatan HPN 2022

9 Februari 2022

Ketua PWI Pusat Apresiasi Kehadiran Menpora di Peringatan HPN 2022

Ketua PWI dan Menpora menandatangani MoU tentang sinergi pengelolaan dan penyelarasan informasi bidang olah raga.

Baca Selengkapnya

Menpora: Pers Sangat Penting Dalam Penerapan DBON

9 Februari 2022

Menpora: Pers Sangat Penting Dalam Penerapan DBON

Keterlibatan pers sangat penting untuk mengingatkan pemerintah daerah dalam tugas mereka tentang Perpres Nomor 86 Tahun 2021.

Baca Selengkapnya

Harapan Kemenpora untuk Pemuda di SDGs Summit 2022

4 Februari 2022

Harapan Kemenpora untuk Pemuda di SDGs Summit 2022

Kemenpora mendorong para pemuda untuk tetap berupaya produktif, serta terus inovatif, kreatif, dan mandiri.

Baca Selengkapnya

Menpora Amali Sambut Baik UPI Dirikan Fakultas Kedokteran Olahraga

28 Januari 2022

Menpora Amali Sambut Baik UPI Dirikan Fakultas Kedokteran Olahraga

Menpora Zainudin Amali juga memberikan pesan khusus kepada Rektor UPI agar membuat jurusan manajemen olahraga yang lulusannya bisa menjadi pengelola cabang olahraga

Baca Selengkapnya

DPR Setujui Anggaran Kemenpora Tahun 2022 Sebesar Rp 1,94 Triliun

21 September 2021

DPR Setujui Anggaran Kemenpora Tahun 2022 Sebesar Rp 1,94 Triliun

DPR menyetujui pagu definitif Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Tahun Anggaran 2022 sebesar Rp 1,94 triliun

Baca Selengkapnya