Manchester United Menangi Laga Akbar Lawan Liverpool  

Reporter

Minggu, 13 September 2015 02:24 WIB

Memphis Depay dari Manchester United, menyundul bola saat laga Barclays Premier League. Sama seperti babak pertama, memasuki babak kedua tidak ada satupun gol yang tercipta selama pertandingan. Manchester, Inggris, 22 Agustus 2015. Getty Images

TEMPO.CO, Manchester - Manchester United (MU) menaklukkan Liverpool dalam laga akbar Liga Primer Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu tengah malam, 12 September 2015. Dalam laga itu, MU menang 3-1. Semua gol terjadi di babak kedua.

Anthony Martial, pemain 19 tahun yang dibeli dari AS Monaco dengan harga fantastis, berhasil membuktikan diri. Dalam debut-nya bersama MU, dia mencetak gol ketiga bagi tim asuhan Louis van Gaal tersebut pada menit ke-87. Martial menyambut bola dari kiri kotak penalti, melewati Martin Skrtel, dan melepaskan tendangan ke sudut kanan bawah gawang Simon Mignolet. Dalam tayangan langsung Bein Sports 3, Van Gaal bersorak setelah melihat Martial mencetak gol.

Adapun gol pertama MU dicetak Daley Blind pada menit ke-49. Gol ini bermula pada tendangan bebas dari sisi kiri kotak penalti. MU mengeksekusi bola mati itu dengan cantik. Beberapa pemain MU mengecoh pemain-pemain Liverpool agar mendekati gawang. Ini menciptakan ruang kosong bagi Blind, yang pergerakannya tak diduga.

Pemain-pemain Liverpool menduga Juan Mata akan melancarkan umpan silang dari tendangan bebas itu. Ternyata dia memberikan umpan tarik kepada Blind. Pemain asal Belanda itu tidak dijaga. Dia lalu membuat tendangan lambung ke kiri gawang Mignolet, yang hanya terpaku melihat bola masuk ke gawangnya.

Gol kedua MU tercipta melalui tendangan penalti pada menit ke-70. Ander Herrera dijatuhkan Joe Gomez di kotak penalti. Herrera sendiri yang mengeksekusinya dengan baik.

Liverpool memperkecil ketertinggalan pada menit ke-84 melalui gol brilian Christian Benteke. Dia menyambut umpan silang lambung dari kanan dengan tendangan salto. David de Gea tidak bisa mengantisipasi bola yang tajam itu.

Ini kali pertama De Gea diberikan kesempatan tampil setelah ada kejelasan soal masa depannya di MU. Dia tampil baik dengan melakukan dua penyelamatan.

GADI MAKITAN




Berita terkait

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

7 jam lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

8 jam lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

9 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

11 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

13 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

13 jam lalu

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengaku waspada menghadapi permainan West Ham United dan David Moyes di laga pamungkas Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

16 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

18 jam lalu

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

West Ham United punya pengaruh besar dalam perebutan gelar juara Liga Inggris pekan ini. Bagaimana pengaruhnya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

22 jam lalu

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Manchester City vs West Ham United akan tersaji pada laga pekan ke-38 Liga Inggris 2023-2024. Peluang The Citizens meraih gelar juara besar?

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

23 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya