Ribuan Bobotoh Bertolak ke Jakarta, Jalanan Bandung Membiru

Reporter

Minggu, 18 Oktober 2015 11:28 WIB

Para Bobotoh Persib bandung antri melakukan pendaftaran "Tour GBK" untuk menyaksikan partai final Piala Presiden di Viking Fanstore, Bandung, Jawa Barat,15 Oktober 2015. Final Piala Presiden antara Persib bandung dan Sriwijaya FC akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada 18 Oktober 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung - Ribuan pendukung Persib Bandung memadati area Gasibu dan sekitarnya pada Minggu, 18 Oktober 2015. Para Bobotoh ini berkumpul untuk bertolak menuju Jakarta guna memberi dukungan tim kesayangan mereka yang malam ini akan berlaga di final Piala Presiden melawan Sriwijaya FC.

Ratusan bus juga dipersiapkan untuk mengangkut para Bobotoh dengan pengawalan dari pihak kepolisian.

"Titik kumpulnya di sini semua tapi karena banyak sekali jadi ada juga di beberapa tempat tapi jumlahnya kecil. Kalau di sini semua kan terkoordinir jadinya, tapi nanti di tol juga ketemu sih ama yang lain karena kan banyak sekali," kata Jehan, salah satu koordinator Bobotoh, di Gasibu Bandung.

Antusiasme pendukung Bobotoh ini sudah terlihat sejak kemarin malam. Puluhan peserta memilih untuk bermalam di sekitar area Gasibu agar memudahkan saat keberangkatan. Salah satunya Salman, siswa sekolah menengah atas, yang memilih untuk bermalam di ruang-ruang pelataran warung makan di kawasan Teuku Umar.

"Supaya dekat ke tempat kumpul jadi ya kami istirahat di sini. Kalau dari rumah jauh Teh, dari Gunung Halu. Kami dari rumah sekitar jam 11 tadi malam, rame-rame ikut mobil bak terbuka yang mau antar barang ke pasar," ujar Salman, Minggu, 18 Oktober 2015

Selain bus, 60 truk pun disediakan untuk mengangkut para Bobotoh menuju Jakarta. Keberangkatan para suporter di pimpin oleh Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, yang ikut bertolak pada pukul 10.00 WIB dari lokasi kumpul Lapangan Gasibu menuju Gelora Bung Karno Jakarta.

Ribuan Bobotoh ini dikenakan biaya tiket dan akomodasi sebesar Rp 250 ribu yang langsung dikoordinir oleh masing-masing koordinator wilayah asal para suporter berasal. "Ada yang sudah berangkat sebelumnya sih, Teh. Waktu Sabtu malam juga tapi gak banyak bayarnya juga sama Rp 250 ribu ya paling nambah uang makan kalo memang duluan ke sana," ujar Salman.

DWI RENJANI

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

2 hari lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

2 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

6 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

10 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

11 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

11 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

15 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

16 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

16 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya