Zulham Cedera, Manajer Persib Salahkan Piala Habibie

Reporter

Jumat, 13 November 2015 21:08 WIB

Pesepak bola Zulham Zamrun. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Bandung - Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar belum yakin dengan hasil pemeriksaan MRI (Magnetic Resonace Imaging) terhadap penyerangnya Zulham Zamrun. Ia pun menyuruh Zulham untuk melakukan tes ulang.

"Saya penasaran dengan Zulham, dia nanti Senin supaya ada di Surabaya. Saya akan cari lagi dokter rumah sakit yang bagus di sana dan dia akan diperiksa MRI lagi," kata Umur kepada wartawan di mes Persib, di Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat, 13 November 2015.

Zulham mengalami cedera lutut kanan saat tampil memperkuat tim Parepare di ajang Piala Habibie pada awal November 2015.

Umuh berharap hasil pemeriksaan MRI yang kedua nanti hasilnya berbeda dengan sebelumnya. Hasil pemeriksaan MRI kemarin, Zulham divonis bakal absen selama 6-8 bulan kedepan lantaran cederanya parah.

"Di situ apa yang sebenarnya akan kelihatan, sama nggak dengan pemeriksaan awal yang disampaikan oleh dokter yang pertama. Jadi saya harus bandingkan, kalau dua-duanya sama, ya udah lah kami pasrah, kami nggak bisa apa-apa," ucapnya.

Umuh mengungkapkan kekecawaannya terhadap Piala Habibie. Sebab tak hanya Zulham saja yang mengalami cedera, Jajang Sukmara yang juga tampil di ajang itu mengalami cedera. "Cuma saya sangat bersedih saja, karena yang paling dirugikan dengan Piala Habibie ini adalah Persib, karena sudah membuat para pemain kami cedera," katanya.

Umuh juga sempat mengalami kesulitan mengumpulkan pemainnya untuk persiapan Piala Jenderal Sudirman karena pemainnya sibuk tampil di turnamen Piala Habibie. "Sebetulnya kemarin kami udah bisa cepat bergabung karena ada masalah para pemain masih ada di sana akhirnya terlambat," ujarnya.

Persiapan Persib juga sempat terganggu dengan munculnya opini-opini terkait ketidakjelasan kontrak pemain. Lantaran kabar yang simpang siur, Persib merasa dirugikan. "Akhirnya banyak opini-opini yang tidak jelas, opini itu akhirnya membuat semua anak-anak ragu, ini bagaimana, itu bagaimana, ya gitulah ya, tapi di situ saya turun lagi, saya kelola lagi dengan segala cara," ujar Umuh.

AMINUDIN A. S.

Berita terkait

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

7 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

8 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

8 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

9 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

9 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

11 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

13 hari lalu

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

Tiga pertandingan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024 rampung digelar pada Senin, 15 April 2024. Persikabo 1973 dan PSS Sleman menang.

Baca Selengkapnya

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

13 hari lalu

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.

Baca Selengkapnya