Erick Thohir: Jauhi Icardi, Kecuali Punya Segunung Uang  

Reporter

Senin, 28 Desember 2015 08:41 WIB

Pemain Inter Milan, Mauro Icardi (tengah), berselebrasi usai menjebol gawang Frosinone dalam pertandingan Liga Serie A Italia, di Stadion San Siro, 23 November 2015. Gol Inter diciptakan oleh Jonathan Biabiany di menit ke-29, Mauro Icardi (53), Jeison Murillo (87), dan Marcelo Brozovic (90). REUTERS/Alessandro Garofalo

TEMPO.CO, Jakarta - Mauro Icardi tak lagi tampil setajam musim lalu untuk Iter Milan. Pada musim lalu ia menjadi top scorer Serie A dengan 22 gol dari 36 laga. Namun musim ini pemain 22 tahun tersebut baru mencetak 7 gol di 14 laga.

Namun minat pada pemain asal Argentina ini tetap tinggi. Atletico Madrid disebut-sebut sangat antusias merekrutnya pada Januari nanti.

Presiden Inter asal Indonesia Erick Thohir menegaskan tak akan menjual Icardi. Ia masih jadi salah satu pijakan inti masa depan tim itu. "Apakah dia tak mungkin dijual? Piero Ausilio (Direktur olahraga Inter) selalu bilang, siapa pun yang tertarik tak perlu menunjukkan diri, kecuali mereka punya segunung uang," ujar Erick.

Bagi Erick, yang kini juga menjabat ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Icardi, yang berposisi sebagai kapten tim, merupakan satu dari empat pemain penting di timnya. "Dia pemain penting untuk kami, bersama dengan Ivan Perisic, Adem Ljajic, dan Stevan Jovetic. Kami ingin mereka menjadi inti untuk masa depan tim ini," katanya.

Soal ketajaman Icardi yang menurun, Erick tak khawatir. "Saya sudah memprediksi musim ini akan sulit untuknya karena musim lalu dia mencetak banyak gol. Lawan-lawan sudah tahu betapa berbahayanya dia dan mencoba segalanya untuk menghentikan dia. Dengan alasan ini, kami perlu pemain lain untuk mencetak gol," ucap Erick. "Mauro adalah striker terbaik yang kami miliki. Dia akan kembali menunjukkan performa terbaik. Kami percaya padanya."

Icardi menjadi salah satu kunci keberhasilan Inter memuncaki klasemen sementara musim ini. Nerazzurri kini unggul satu angka dari Fiorentina dan Napoli.

FOOTBALL ITALIA | NURDIN

Berita terkait

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

9 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan generasi emas sepak bola Indonesia telah lahir tercermin dari prestasi timnas Indonesia U-23.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

12 jam lalu

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap Elkan Baggott dan Justin Hubner bisa bergabung agar Timnas U-23 Indonesia tampil dengan kekuatan penuh.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

14 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

Erick Thohir ingin persiapan Timnas Indonesia menghadapi playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, pada 9 Mei mendatang berjalan optimal.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

14 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di ibu kota Prancis, Paris, untuk memainkan pertandingan playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

18 jam lalu

Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

Menteri BUMN, Erick Thohir menyiapkan rancangan cetak biru BUMN hingga 2034 Mencakup rencana integrasi sektor pupuk dan pangan

Baca Selengkapnya

Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

19 jam lalu

Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

Kementerian BUMN melakukan rasionalisasi dan perbaikan terhadap keuangan PT Indofarma Tbk untuk meningkatkan kinerja perusahaan

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

20 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes kembali tampil saaat timnya, Venezia, mengalahkan Feralpi Salo 2-1 pada pekan ke-37 Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

2 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

4 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

5 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya