Leicester Vs Liverpool, Jadwal Bikin Klopp Pusing Racik Tim

Reporter

Selasa, 2 Februari 2016 12:22 WIB

Pemain Liverpool, Adam Lallana (ketiga kiri), berselebrasi bersama rekan dan manajer Jurgen Klopp (kedua kanan), usai mencetak gol kemenangan dalam pertandingan Liga Primer Inggris melawan Norwich City di Carrow Road, Norwich, Inggris, 23 Januari 2016. Liverpool menang dramatis 5-4. AP/Jon Buckle

TEMPO.CO, Jakarta -Manajer Liverpool, Juergen Klopp, masih ingat betul kata-kata yang diucapkan Claudio Ranieri saat kedua tim berlaga di Anfield semasa boxing day. “Saya dengar dia berkata ‘kami punya waktu istirahat selama tiga hari’,” kata Klopp.

Seketika itu juga, Klopp bergumam dalam hatinya. “Mudah-mudahan pemain saya tidak mendengar kata-kata itu. Sebab, kalau kami tak berlatih sepanjang hari itu, sama saja kami kehilangan dua laga,” katanya.

Waktu memang menjadi sangat sempit buat Klopp. Selepas bertanding melawan Leicester, Rabu dinihari nanti, mereka kemudian akan menjamu Sunderland. Setelah itu, dia harus mempersiapkan laga ulangan di Piala FA melawan West Ham. Dalam sebulan ke depan, dia punya 9 laga yang harus dilakoninya.

Puyeng, sudah pasti. Di Jerman, dia bisa melakukan banyak hal. Misalnya, di musim terakhirnya, dia bisa mengangkat timnya dari keterpurukan dan akhirnya finis pada posisi ke-7 di akhir musim.

Sebabnya? Dia masih punya waktu untuk membawa skuadnya ke Andalusia--untuk mendapatkan matahari sekaligus berlibur mengendurkan urat saraf.

Di Inggris? Dia harus putar otak. Setelah menggunakan para pemain mudanya di Piala FA, kini dia kembali mengurai taktik dengan pemain yang berbeda pula. Hanya ada satu pemain yang sama, yakni Simon Mignolet. Selebihnya pemain muda, di atas 23 tahun.

Lebih menyebalkan, lawan kali ini adalah tim yang sedang berada di atas angin. Leicester saat ini bukan saja pemuncak klasemen, tapi mereka juga merupakan tim yang sangat fresh. Jeda istirahat yang mereka miliki adalah 10 hari. Bandingkan dengan Liverpool yang bermain pada Sabtu, pekan lalu.

Semangat mereka pun berada di puncak. Dalam pertandingan terakhir, Jamie Vardy cs bisa memukul Stoke City, 3-0. Pertarungan melawan Liverpool juga memberikan gairah lain pada pasukan Serigala Biru asuhan Ranieri ini. Dalam pertandingan di putaran pertama, mereka kalah 0-1. Saatnya kini mereka untuk membalas kekalahan tersebut.

Paul Merson, pengamat sepak bola yang juga bekas pemain Arsenal, melihat pertandingan ini tak sekadar ajang balas dendam, tapi juga merupakan pertanda Leicester mampu menjadi juara musim ini.

“Tiga pertandingan berikutnya akan sangat menentukan. Bila mereka menang terus, pertanda juara sudah dekat. Tapi, kalau gagal, mereka harus puas hanya menjadi salah satu dari empat terbaik di Liga Primer,” katanya.

Nah, inilah yang bikin Klopp repot. Pertandingan ini pasti menjadi salah satu laga penting--yang disebut Merson--untuk Leicester.

SKYSPORTS | INDEPENDENT | IRFAN

Berita terkait

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

1 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

3 jam lalu

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

West Ham United punya pengaruh besar dalam perebutan gelar juara Liga Inggris pekan ini. Bagaimana pengaruhnya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

7 jam lalu

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Manchester City vs West Ham United akan tersaji pada laga pekan ke-38 Liga Inggris 2023-2024. Peluang The Citizens meraih gelar juara besar?

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

8 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

8 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

1 hari lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

1 hari lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya