Hadapi Newcastle, Chelsea Kemungkinan Tanpa Costa

Reporter

Editor

Sabtu, 13 Februari 2016 13:41 WIB

Aksi pemain Watford, Etienne Capoue berebut bola dengan pemain Chelsea, Diego Costa dalam laga antara Chelsea dan Watford yang berakhir imbang dengan skor 2-2 di ajang Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, 26 Desember 2015. Getty Images/Richard Heathcote

TEMPO.CO, Jakarta -Chelsea akan menjamu Newcastle di kandangnya, Stadion Stamford Bridge, Ahad dinihari nanti. Secara statistik, Chelsea lebih unggul dari Newcastle, namun saat ini mereka sedang mengalami krisis penyerang.

Penyerang andalan Chelsea, Diego Costa, tak dapat dipastikan akan bermain setelah mengalami patah tulang hidung dalam latihan. Sementara penyerang anyar mereka, Alexandre Pato, tampak belum siap karena dinilai belum memiliki kebugaran yang mumpuni.

Kondisi ini tentu saja membuat Manajer Chelsea, Guus Hiddink pusing. Dia berharap Costa bisa bermain dengan menggunakan topeng.

"Dia akan kembali karena mereka (tim medis) akan membuatkan topeng. Dia akan melakukan latihan ringan pada siang hari jadi kami bisa melihat bagaimana dia saat menggunakan topeng," ujar Hiddink dalam konferensi pers.

Kehilangan Costa tentu saja sebuah kerugian besar bagi Chelsea. Penyerang asal Spanyol itu menunjukan peningkatan performa sejak Hiddink masuk menggantikan Jose Mourinho. Costa sudah menyumbangkan 7 gol dari 9 laga terakhir.

Di lini belakang, Chelsea harus kehilangan Kurt Zouma yang mengalami cedera lutut cukup parah. Namun masalah ini tak terlalu serius karena mereka memiliki bek veteran John Terry untuk mendampingi Garry Cahill.

Chelsea saat ini masih terpuruk di posisi 13 klasemen. Meskipun berstatus tak terkalahkan dalam 9 laga terakhir, Chelsea belum optimal karena hanya memenangkan 3 laga diantaranya. Karena itu, Hiddink berharap laga melawan Necastle dinihari nanti bisa menjadi momentum bagi Chelsea untuk lebih banyak mencetak kemenangan dan meraih lebih banyak poin untuk bersaing di posisi empat besar klasemen.

"Status tak terkalahkan terdengar bagus, tetapi secara realistis kami berharap bisa mendapatkan lebih banyak kemenangan, terutama di kandang," ujarnya. "Kami memiliki kesempatan untuk melakukan hal itu melawan Necastle. Mereka memang telah melakukan perbaikan di skuad mereka dengan sejumlah perekrutan yang bagus, mereka lebih kompetitif sekarang. Ketika anda tak terus menang di kandang, orang akan menjadi kurang menakuti anda."

Sementara di kubu Necastle, Pelatih Steve McClaren mengusung misi untuk terus menjauh dari zona degradasi. Mereka kini berada di posisi 17 klasemen atau hanya berada satu strip dari zona degradarasi. Posisi mereka semakin terjepit karena Noprwich City yang berada satu posisi dibawah mereka hanya berselisih satu angka saja.

McClaren mengatakan bahwa mereka perlu mencetak poin saat bermain di kandang lawan. Dia mengaku tak gentar dengan Chelsea meskipun menyadari bahwa The Blues adalah lawan yang berbahaya.

"Kami harus mulai mendulang angka saat tandang. Chelsea sangat sulit dikalahkan, lawan yang sangat berbahaya, tetapi kami akan fokus pada diri kami sendiri," ujarnya. "Kami harus melawat ke Chelsea tanpa rasa takut dan harus menghadapinya, kami memiliki hutang kepada para suporter yang datang ke sana."

BBC|SKYSPORT|FEBRIYAN

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya