Hadapi Inggris, Jerman Andalkan Trio Can-Ozil-Schweini

Reporter

Editor

Febriyan

Selasa, 22 Maret 2016 15:47 WIB

Pemain Jerman, Toni Kroos (kedua kanan), berselebrasi bersama rekan-rekan setim usai mencetak gol ke gawang Spanyol dalam pertandingan persahabatan internasional di stadion Balaidos, Vigo, Spanyol, 18 November 2014. Jerman menang 1-0. AP/Lalo Villar

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew, memanggil tiga pemain Jerman yang merumput di Liga Inggris untuk menghadapi tim nasional negeri Ratu Elizabeth itu. Gelandang Emre Can, Mesut Ozil dan Bastian Schweinsteiger akan bermain di jantung serang tim panser.

Emre Can adalah pemain Jerman keturunan Turki yang bermain bersama Liverpool. Sementara Ozil bermain bersama Arsenal dan Bastian Schweinsteiger membela bendera Manchester United.

Loew memanggil 27 pemain untuk menghadapi laga persahabatan melawan Inggris Jumat besok. Di lini tengah, selain tiga pemain itu, Loew juga memanggil gelandang Sami Khedira yang bermain bersama Juventus dan Toni Kroos yang merumput bersama Real Madrid.

Lini tengah Jerman juga akan diisi oleh rombongan pemain yang merumput di Liga Jerman. Gelandang Bayern Munchen, Thomas Muller memimpin rombongan pemain itu bersama gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus.

Di lini belakang, pelatih yang membawa Jerman menjuarai Piala Dunia itu memanggil pemain muda Jonathan Tah yang bermain bersama Bayer Leverkusen. Pemain 20 tahun itu mengisi tempat yang ditinggalkan bek Jerome Boateng yang harus absen karena cedera.

"Dengan Jerome Boateng dan Benedik Howedes tak bisa bermain karena cedera, kami menginginkan opsi lain di lini belakang," ujarnya. "Belakangan ini kami sudah mengamati Jonathan Tah dan kami sangat tak sabar untuk melihat apa yang bisa dia lakukan bersama kami."

Penyerang veteran Lukas Podolski masih masuk dalam daftar pemain Loew. Dia akan berebut tempat dengan penyerang Bayern Munchen, Mario Gotze, Max Kruse dari Wolfsburg, Mario Gomez yang bermain bersama Besiktas serta Kevin Volland yang merumput bersama Hoffenheim.

Berikut daftar lengkap Tim Nasional Jerman:

Penjaga Gawang: Bernd Leno (Bayer Leverkusen), Manuel Neuer (Bayern Munich), Marc-Andre ter Stegen (Barcelona), Kevin Trapp (PSG);

Bek: Matthias Ginter, Mats Hummels (Borussia Dortmund), Jonas Hector (Cologne), Shkodran Mustafi (Valencia), Antonio Rudiger (Roma), Sebastian Rudy (Hoffenheim), Jonathan Tah (Bayer Leverkusen);

Gelandang: Emre Can (Liverpool), Karim Bellarabi, Christoph Kramer (Bayer Leverkusen), Julian Draxler, Andre Schurrle (Wolfsburg), Sami Khedira (Juventus), Toni Kroos (Real Madrid), Mesut Ozil (Arsenal), Thomas Muller (Bayern Munich), Marco Reus (Borussia Dortmund), Bastian Schweinsteiger (Manchester United);

Penyerang: Lukas Podolski (Galatasaray), Mario Gomez (Besiktas), Mario Gotze (Bayern Munich), Max Kruse (Wolfsburg), Kevin Volland (Hoffenheim)

SKYSPORT|FEBRIYAN

Berita terkait

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

3 hari lalu

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

4 hari lalu

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b

Baca Selengkapnya

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

4 hari lalu

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.

Baca Selengkapnya

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

5 hari lalu

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

8 hari lalu

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

10 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

10 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.

Baca Selengkapnya

Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

10 hari lalu

Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

11 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

12 hari lalu

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.

Baca Selengkapnya