Jerman Kokoh di Pertahanan, Namun Mandul di Lini Depan

Reporter

Jumat, 17 Juni 2016 12:59 WIB

Aksi dua pemain Polandia saat menahan langkah pemain Jerman, Mesut Ozil dalam laga babak penyisihan Grup C Piala Eropa di Stade de France in Saint-Denis, Paris, Perancis, 16 Juni 2016. Laga ini berakhir dengan skor kacamata. AP Photo/Christophe Ena

TEMPO.CO, Jakarta - Jerman semakin kuat di barisan pertahan sekembalinya bek tengah Mats Hummels dalam laga Kamis malam, namun kurang daya gedor di depan gawang ketika ditahan seri 0-0 oleh Polandia, ulas Reuters.

Sang juara dunia gagal menembus barisan pertahanan disiplin Polandia di mana kebanyakan serangan mereka dipatahkan di tepi kotak penalti.

Pelatih Joachim Loew menurunkan kembali Hummels yang baru saja pulih dari cedera otot paha yang dideritanya bulan lalu, untuk menstabilkan pertahanan Jerman setelah goyah pada babak pertama melawan Ukraina dalam laga pembuka mereka di Grup C pekan lalu.

Hummels, yang menggantikan Shkodran Mustafi, mempertontonkan penampilan yang solid, untuk kembali mengulangi kemitraannya pada Piala Dunia 2014 dengan Jerome Boateng sehingga barisan serang Polandia kesulitan membuka ruang di depan.

Bersama dengan Benedikt Hoewedes dan Jonas Hector sebagai duo bek sayap, Jerman juga sukses meredam kecepatan Kamil Griscki dan kapten Robert Lewandowski.

Loew sudah mengingatkan bahaya serangan balik pimpinan Lewandowski dan Arkadiusz Milik, namun dua ujung tombak Polandia ini dijinakkan dalam menciptakan peluang gol.

Ketika operasi pertahanan Jerman tidak diragukan lagi meningkatkan kepercayaan diri dalam menatap pertandingan terakhir fase grup melawan Irlandia Utara pekan depan, timnas ini kesulitan dalam barisan serangan saat baik Mario Goetze maupun Mario Gomez tidak bisa menuntaskan peluang.

Goetze sudah dua kali menjadi starter kendati penampilannya di bawah form saat laga pembuka dan kembali gagal pada laga kedua. Gelandang serang ini tidak pernah bisa menjalankan peran sebagai striker.

Dia dan Julian Draxler dibuat tidak berkutik oleh Michal Pazdan, Lukasz Piszczek dan barisan pertahanan Polandia lainnya yang ulet bekerja.

Goetze, yang menciptakan gol penentu kemenangan Jerman pada final Piala Dunia 2014, mungkin mesti memberi jalan kepada Andre Schuerrle saat melawan Irlandia Utara nanti.

"Kami tidak bisa menciptakan peluang pada sepertiga terakhir bagian lapangan," kata Loew. "Kami tidak bisa mengombinasikan dan memainkan pola permainan kami. Saya harus katakan bahwa kedua tim telah bertahan dengan baik sekali."

ANTARA


Baca juga:
Begini Cara Mudah Mendeteksi Calon Juara Euro 2016
Euro, Copa, Dominasi Eropa

Berita terkait

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

12 hari lalu

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer

Baca Selengkapnya

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

24 hari lalu

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

27 hari lalu

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

28 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Jersey Timnas Jerman Dianggap Punya Nomor Punggung Mirip Simbol Nazi, Ini Respons Asosiasi Sepak Bola Negara Itu

45 hari lalu

Jersey Timnas Jerman Dianggap Punya Nomor Punggung Mirip Simbol Nazi, Ini Respons Asosiasi Sepak Bola Negara Itu

Timnas Jerman tengah mendapat sorotan. Jersey baru mereka memiliki salah satu nomor punggung yang disebut-sebut menyerupai simbol Nazi.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

54 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

54 hari lalu

Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

Keputusan DFB untuk meninggalkan Adidas dan beralih menggunakan Nike untuk Timnas Jerman memicu kritik dari pemerintah setempat.

Baca Selengkapnya

Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

55 hari lalu

Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

Pertandingan antara Prancis vs Jerman akan tersaji dalam pertandingan uji coba di Stadion Groupama, Minggu, 24 Maret 2024, pada pukul 03.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Daftar 20 Tim yang Lolos ke Piala Eropa 2024 Lewat Jalur Kualifikasi

56 hari lalu

Daftar 20 Tim yang Lolos ke Piala Eropa 2024 Lewat Jalur Kualifikasi

Fase grup babak kualifikasi Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 telah berakhir.

Baca Selengkapnya

Dipanggil Lagi Timnas Jerman setelah 15 Bulan Absen, Manuel Neuer Tak Bisa Main karena Cedera dalam Latihan

57 hari lalu

Dipanggil Lagi Timnas Jerman setelah 15 Bulan Absen, Manuel Neuer Tak Bisa Main karena Cedera dalam Latihan

Kiper Manuel Neuer dipastikan akan absen saat timnas Jerman memainkan pertandingan persahabatan melawan Prancis dan Belanda.

Baca Selengkapnya