Suarez Yakin Messi Akan Tetap Bermain untuk Timnas Argentina

Reporter

Kamis, 30 Juni 2016 11:15 WIB

Penyerang Barcelona, Lionel Messi merayakan golnya bersama rekan setimnya Luis Suarez setelah membobol gawang Deportivo La Coruna di stadion Raizor, 21 April 2016. REUTERS/Miguel Vidal

TEMPO.CO, Jakarta - Striker timnas Uruguay, Luis Suarez, yakin rekan setimnya di FC Barcelona, Lionel Messi, kembali bermain untuk Argentina meskipun sempat menyatakan mundur membela negaranya setelah kalah oleh Cile di final Copa America Centenario lewat adu penalti di New Jersey, Amerika Serikat, pada Senin pagi, 27 Juni 2016, WIB.

Itu kegagalan keempat Messi dalam final turnamen besar. Argentina kalah 0-1 oleh Jerman lewat perpanjangan waktu di Piala Dunia 2014. Pada medio tahun lalu, Argentina kalah di final Copa America 2015 oleh tuan rumah Cile melalui adu penalti, serupa dengan yang terakhir terulang di New Jersey.

Sebelumnya pada 2007, Messi dan timnasnya juga ditumbangkan Brasil di final Copa America di Venezuela dengan skor telak 0-3. Ketika itu Messi dinobatkan sebagai pemain muda terbaik sepanjang turnamen Copa America edisi ke-42 tersebut.

Kekalahan dari Cile itu—saat ia gagal mengeksekusi penalti dalam kesempatan pertama adu penalti—memperpanjang nihil gelar timnas Argentina di level senior yang telah berlangsung 23 tahun.

Terakhir kali Argentina menjadi juara turnamen besar di level senior terjadi pada Copa America 1993 di Ekuador. Saat itu Argentina masih diperkuat bomber Gabriel Batistuta.

Meskipun Messi telah menyatakan pensiun dari timnas Argentina, Suarez, yang bersama Messi merengkuh gelar La Liga dalam dua musim terakhir dan satu trofi Liga Champions Eropa, percaya rekannya itu akan merevisi keputusannya.

“Leo (Messi) mengeluarkan pernyataan itu dalam keadaan sedih dan merasa tak bisa membantu tim. Tapi saya yakin dia akan mengkaji ulang dan mengubah pemikirannya. Ini waktu yang sulit. Setiap orang berhak membuat keputusan, dan semua harus menghormatinya. Apa pun yang dikatakan orang, Leo adalah pemain terbaik sepanjang sejarah sepak bola,” tutur Suarez.

BISNIS.COM




Berita terkait

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

1 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

40 hari lalu

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

Pelatih timnas Argentina Lionel Scaloni menegaskan hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang dijamin masuk skuadnya untuk Copa America 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

40 hari lalu

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

Lionel Messi ditanya kapan akan pensiun dan apa yang akan dia lakukan setelah gantung sepatu. Begini jawabannya.

Baca Selengkapnya

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

45 hari lalu

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

Timnas Argentina berhasil mengalahkan El Salvador pada uji coba internasional di Stadion Lincoln Financial Field, Sabtu, 23 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

46 hari lalu

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

49 hari lalu

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

Lionel Messi dipastikan absen membela Timnas Argentina pada dua laga persahabatan selama jeda internasional karena cedera hamstring.

Baca Selengkapnya

Paulo Dybala Absen karena Cedera saat Timnas Argentina Jalani 2 Laga Uji Coba

50 hari lalu

Paulo Dybala Absen karena Cedera saat Timnas Argentina Jalani 2 Laga Uji Coba

Paulo Dybala harus absen dari Timnas Argentina yang akan menjalani laga persahabatan melawan El Salvador dan Kosta Rika karena cedera.

Baca Selengkapnya

Alami Cedera, Pemain Inter Miami Lionel Messi Bakal Absen Bela Timnas Argentina

51 hari lalu

Alami Cedera, Pemain Inter Miami Lionel Messi Bakal Absen Bela Timnas Argentina

Lionel Messi diperkirakan bakal absen bela timnas Argentina dalam dua laga persahabatan melawan El Savador dan Kosta Rika pada Maret ini.

Baca Selengkapnya

Dampak Absennya Lionel Messi dalam Laga Uji Coba Inter Miami di Hong Kong Masih Berlanjut

16 Februari 2024

Dampak Absennya Lionel Messi dalam Laga Uji Coba Inter Miami di Hong Kong Masih Berlanjut

Penggemar sepak bola di Cina dan Hong Kong menyebut Lionel Messi sebagai "pencuri".

Baca Selengkapnya

Indonesia Disebut Jadi Salah Satu Calon Tuan Rumah Uji Coba Timnas Argentina Melawan Nigeria dan Pantai Gading

15 Februari 2024

Indonesia Disebut Jadi Salah Satu Calon Tuan Rumah Uji Coba Timnas Argentina Melawan Nigeria dan Pantai Gading

Timnas Argentina berpeluang bermain di Indonesia saat melakoni laga persahabatan melawan Nigeria dan Pantai Gading.

Baca Selengkapnya